18 Perlengkapan Wisata ke Dieng Wajib Dibawa

Anda berencana untuk berwisata ke Dieng? Dieng memang dikenal sebagai tempat wisata populer di Pulau Jawa. Sebagai dataran tertinggi, Dieng memiliki pesona wisata yang sayang jika Anda lewatkan. Lalu, apakah perlengkapan yang harus Anda bawa selama berwisata ke Dieng? Berikut perlengkapan wisata ke Dieng rekomendasi kami:

1. Pakaian Atasan

Bawalah pakaian yang terbuat dari bahan yang ringan dan nyaman, seperti pakaian berbahan kaos. Selain itu, pertimbangkan jumlah pakaian yang dibawa dengan waktu berwisata. Anda tak perlu membawa banyak baju jika ingin berwisata di Dieng selama satu atau dua hari saja.

Tips khusus bagi Anda yang berjilbab, pilihlah jilbab yang nyaman untuk Anda pakai. Setelah itu, sesuaikan dengan warna pakaian yang Anda bawa. Untuk memudahkan Anda, bawalah jilbab yang gampang dipakai. Agar bawaan Anda lebih ringkas, bawalah beberapa pakaian dengan warna yang senada dengan jilbab yang Anda bawa. Sehingga Anda cukup membawa 1 jilbab yang warnanya senada dengan beberapa pakaian yang Anda bawa.

2. Celana

Pilihlah celana yang terbuat dari bahan yang nyaman untuk dipakai berjalan. Karena suhu di Dieng cukup dingin, sebaiknya Anda memakai celana panjang. Aturannya tetap sama, sesuaikan jumlah celana yang dibawa dengan waktu Anda berwisata.

3. Jaket Tebal

Untuk menyesuaikan pakaian Anda dengan kondisi cuaca di Dieng, jaket atau sweater yang tebal merupakan pakaian yang wajib untuk Anda bawa dan pakai selama berwisata di Dieng. Sebagai informasi, suhu di Dieng dikenal cukup dingin, bahkan suhu di sana bisa mencapai minus 15 derajat Celcius.

4. Makanan

Bawalah logistik makanan yang mudah diolah atau jika bisa sudah siap disajikan. Tak harus melulu mie instant, Anda bisa membawa varian bahan makanan yang masa kadaluarsanya lama, seperti kornet, sosis, dan lainnya. Bawa juga bumbu masak seperlunya untuk menambah kelezatan masakan Anda.

5. Alat Masak

Setelah membawa logistik makanan, Anda pun pasti membutuhkan alat masak untuk mengolahnya. Bawalah alat masak yang ringkas untuk dibawa, seperti kompor portable, spatula, sendok, garpu, dan lainnya.

Baca juga:

6. Uang Tunai

Uang tunai Anda perlukan untuk ongkos dan membayar tiket tempat wisata di Dieng. Bawalah uang tunai secukupnya. Sebagai informasi, tiket masuk ke beberapa tempat wisata di Dieng lumayan mahal. Contohnya, Anda harus membayar harga tiket Rp 25.000,- per orang untuk mengunjungi Telaga Warna.

7. Tenda

Di Dieng, Anda akan menemukan banyak tempat yang disediakan untuk mendirikan tenda. Saran kami, bawa saja tenda dan peralatan pendukung lainnya (seperti tiang, patok pancang, dan lainnya) dan Anda bisa mendirikan tenda di sana.

8. Sepatu

Pilihlah sepatu yang memang diperuntukan untuk mendaki gunung. Jangan sekali-sekali Anda memakai sepatu yang memiliki hak atau solnya sudah aus, karena bisa membahayakan Anda saat berwisata di Dieng yang dikenal sebagai daerah pegunungan.

9. Kaos kaki

Bawalah kaos kaki secukupnya dan sesuaikan dengan waktu Anda berwisata ke Dieng. Kaos kaki berguna untuk mencegah kaki Anda mengalami lecet saat mendaki jalan pegunungan di Dieng.

10. Pakaian Dalam

Tentu saja, ini merupakan barang yang harus Anda bawa karena berhubungan dengan kebersihan diri Anda. Bawalah pakaian dalam yang nyaman Anda pakai. Sesuaikan jumlah pakaian dalam yang Anda bawa dengan waktu Anda menghabiskan waktu untuk berwisata ke Dieng.

Baca juga:

11. Obat-obatan Pribadi (P3K)

Kita semua tidak akan tahu apa yang akan terjadi dengan diri kita ketika berwisata di Dieng. Karena itu, bawalah perlengkapan P3K untuk kebutuhan darurat. Selain itu, jika Anda mengidap penyakit yang membutuhkan obat-obatan tertentu, bawalah obat-obatan pribadi Anda tersebut dan tetap patuhi dosis yang dianjurkan oleh dokter Anda.

12. Alat Ibadah

Sebenarnya, untuk Anda yang Muslim, Anda bisa saja menunaikan ibadah sholat di mushola yang ada di Dieng. Namun, jika suatu saat Anda tidak menemukan mushola, sebaiknya Anda membawa alat sholat Anda sendiri agar Anda bisa menunaikan kewajiban Anda di mana saja.

Bagi Anda yang non-Muslim, Anda juga bisa membawa alat ibadah Anda sebagai wujud syukur Anda kepada Tuhan Yang Maha Esa. Berwisata bukan berarti menghentikan kegiatan ibadah Anda bukan?

13. Handphone

Handphone seakan sudah sebagai kebutuhan setiap orang di zaman sekarang. Meskipun bisa jadi Anda susah menemukan sinyal, Anda masih bisa menggunakan handphone Anda untuk keperluan lain, seperti dokumentasi menggunakan kamera handphone, navigasi menggunakan fitur GPS dan kompas, hingga penerangan menggunakan fitur senter.

Jangan lupa, siapkan juga peralatan pendukungnya seperti charger dan power bank.

14. Hand Sanitizer

Ketersediaan air di daerah pegunungan bisa saja terbatas, tak terkecuali di Dieng. Karena itu, penting bagi Anda untuk membawa hand sanitizer atau tisu basah sebagai pengganti air dan sabun ketika ingin mencuci tangan sebelum makan. Penggunannya yang praktis dan ukurannya yang simpel bisa menjadi pertimbangan.

15. Alat Mandi

Selama berwisata di Dieng, pasti Anda tidak mau memiliki bau badan kan? Karena itu, kebersihan diri tetap harus dijaga, dengan cara membawa alat mandi untuk keperluan Anda mandi selama berwisata di Dieng. Tentu saja, Anda tetap harus mandi karena bau badan tidak akan hilang dengan cukup membawa alat mandinya saja hehe.

Baca juga:

16. Lotion Anti Nyamuk

Kawasan pegunungan identik dengan banyak nyamuk. Untuk mencegah Anda terjangkit penyakit akibat nyamuk dan menjaga kenyamanan Anda saat tidur, bawalah lotion anti nyamuk yang bisa Anda oleskan di badan Anda.

17. Sarung Tangan dan Syal

Daerah Dieng dikenal sebagai daerah yang cukup dingin. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk membawa pakaian penghangat tubuh. Selain jaket atau sweater yang tebal, Anda juga perlu untuk membawa sarung tangan dan syal untuk menghangatkan tangan dan leher Anda dari terpaan suhu dingin di Dieng.

18. Pisau Lipat Serbaguna

Pisau lipat ini sudah dikenal sebagai pisau yang berguna ketika digunakan camping. Jika Anda berwisata ke Dieng pun, alat ini pasti akan berguna. Anda dapat menggunakan alat ini untuk memotong, mencongkel, dan lainnya. Selain itu, ukurannya yang kecil membuat Anda bisa membawanya di wadah kecil di tas Anda.

Bagaimana, sudah tersediakah perlengkapan yang telah kami sebutkan di atas? Semoga perjalanan wisata Anda ke Dieng lancar dan Anda puas menikmati keindahan alam Dieng. Selamat berwisata ke Dieng!