Categories: Jawa Barat

25 Taman Wisata di Bandung Barat dan Selatan Yang Murah

Wajah kota Bandung kini menjadi semakin cantik dan menarik dengan keberadaan taman-taman lama yang disulap menjadi taman baru. Warga Bandung diharapkan mempunyai tempat hiburan baru yang dekat dengan alam, tidak melulu pergi ke mall saja. Pembangunan taman tematik ini adalah bagian dari program revitalisasi 600 taman oleh walikota Bandung Ridwan Kamil. Apa saja taman-taman itu? Yuk kita simak, tempat taman dibandung yang ada di daerah barat dan selatan sebagai berikut:

1. Taman Fotografi

Anda yang tertarik untuk belajar fotografi wajib datang ke taman ini. Namanya saja Taman Fotografi, taman ini menjadi tempat asik untuk mengisi liburan sekaligus berlajar mengambil foto yang bagus. Anda pasti senang mengumpulkan foto-foto yang unik dan instragammable saat liburan bukan? Untuk bisa masuk ke taman ini, Anda tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun alias gratis, dan beberapa fasilitas lainnya sebagai berikut:

  • Di taman ini juga terdapat display yang memajang berbagai pameran foto serta media bermain bagi orang tua dan anak-anak.
  • Oh iya, taman ini juga menjadi tempat berkumpulnya para senima fotografi Bandung. Anda bisa belajar tentang fotografi dari mereka dan mempraktekkannya langsung di tempat. Anda juga bisa menikmati fasilitas wifi gratis di tempat ini.
  • Taman Fotografi berlokasi di Jalan Anggrek, Bandung. Anda bisa masuk dari arah Jalan Gandapura atau Jalan Riau. Taman ini selalu ramai oleh pengunjung dan mudah ditemukan oleh para wisatawan. (baca juga: Wisata Murah di Bandung)

2. Taman Film

Taman wisata di Bandung, kalau tadi ada taman untuk pecinta fotografi, ada juga taman bagi para pecinta film. Taman tematik ini terletak tepat di bawah Jembatan Pasupati, Bandung. Konsep yang diusung oleh taman ini adalah menciptakan semacam bioskop terbuka dengan layar besar agar bisa dinikmati oleh masyarakat umum.

Anda bisa menikmati semua fasilitas ini secara gratis. Tempat ini sering dipakai sebagai arena nonton pertandingan bola bersama oleh warga Bandung. Berikut tempat konsep pada taman film ini:

  • Dekorasi taman ini begitu cantik dengan hiasan lampu neon aneka warna. Jika tidak sedang dipakai untuk acara nonton bareng, “bioskop” di taman ini akan memutar berbagai jenis film, mulai dari film indie lokal buatan seniman Bandung hingga film-film box office Hollywood.
  • Taman ini diresmikan pada tahun 2014. Sebelum dibangun menjadi Taman Film, kolong Jembatan Pasupati adalah ruang kosong yang tidak terawat dan sepi.
  • Taman dengan luas sekitar 1300 m2 persegi ini berlokasi di Jalan Kebon Bibit, Bandung di bawah Jembatan Pasupati. (baca juga: Tempat Liburan yang Sepi saat Lebaran)

Artikel lainnya:

3. Taman Pasupati atau Taman Jomblo

Nama asli taman ini adalah Taman Pasupati. Sebutan Taman Jomblo menjadi terkenal setelah wali kota Bandung Ridwan Kamil menyebutnya begitu karena tempat duduk di Taman Pasupati berbentuk kubus kecil warna warni yang hanya cukup diisi satu orang. Berikut bentuk yang paling khas yang terkenal dari taman pasupati ini:

  • Kubus-kubus ini didesain dengan tinggi yang beraneka ragam, mulai dari 70 cm hingga 1 meter.
  • Pada malam hari penampilan taman ini sangat cantik karena hiasan lampu yang menyala dari bawah kubus. (baca juga: Tempat Wisata Lebaran di Bandung)

Taman Jomblo juga menyediakan arena skateboard bagi anak muda di bagian belakangnya. Arena papan luncur ini sangat istimewa karena kelengkapannya sudah skala internasional.Anda yang tertarik berkunjung ke sana, Taman Jomblo berlokasi di Jalan Taman Sari No. 66, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung.

4. Taman Vanda

Taman Vanda dibangun di atas lahan bekas bangunan Bioskop Vanda. Vanda sendiri adalah nama salah satu jenis bunga Anggrek. Taman ini menjadi destinasi favorit warga Bandung maupun wisatawan lokal. Berikut beberapa keterangan yang unik dari taman vanda ini:

  • Taman ini adalah ruang terbuka hijau yang cocok untuk sekedar nongkrong atau jalan-jalan.
  • Lokasi taman ini cukup strategis, yakni tepat di depan Kantor Polrestabes Bandung dan disamping halaman Bank Indonesia Bandung.
  • Taman ini juga bisa dikunjungi secara gratis tanpa tiket masuk. Paling Anda hanya perlu membayar ongkos parkirnya saja. Taman Vanda bebas dikunjungi selama 24 jam.
  • Namun jam-jam ramai pengunjung adalah antara 15.00-22.00 WIB. Taman Vanda terletak di Jalan Merdeka No. 9, Babakan Ciamis, Sumur Bandung, Kota Bandung. (baca juga: Tempat Prewedding di Bandung)

5. Taman Lansia

Taman wisata di Bandung Sesuai dengan namanya, taman ini ditujukan bagi para warga Bandung yang sudah berusia lanjut untuk dapat bersantai menikmati udara kota Bandung. Tapi jangan salah, pengunjung taman ini nyatanya bukan hanya para lansia saja lho. Anak-anak muda banyak mengunjungi taman ini untuk sekedar bersantai atau berfoto. Taman Lansia dibangun pada tahun 2014. Beberapa keunikan dari taman lansia yang perlu kalian ketahui sebagai berikut:

  • Taman Lansia dilengkapi dengan fasilitas Wifi gratis bagi pengunjung, serta bangku-bangku dan meja taman yang nyaman untuk bersantai.
  • Berbeda dengan Taman Bunga Cilaki, Anda diperbolehkan membawa makanan dan minuman ke taman ini. Tapi bawa sendiri dari rumah ya.
  • Pemerintah Kota Bandung tidak mengijinkan pedagang berjualan di area taman agar sampah tidak menumpuk dan berserakan.
  • Taman ini memiliki dua buah danau kecil buatan yang bisa berfungsi sebagai pengendali banjir. Anda bisa mengunjungi Taman Lansia di Jalan Cisangkuy, Citarum, Bandung Wetan. (baca juga: Tempat Liburan yang Sepi saat Lebaran)

6. Taman Musik Centrum

Taman tematik kota Bandung ini ditujukan bagi para pecinta musik di Bandung. Tujuan pembangunan taman ini adalah memberikan wadah bagi musisi muda kota Bandung untuk mengembangkan bakatnya. Pembuatan taman ini terinspirasi dari banyaknya musisi terkenal asal Bandung seperti Peterpan, Raisa, dan Isyana, berikut beberapa fasilitas yang menarik di taman ini:

  • Fasilitas yang ada di taman ini terbilang lengkap dan anak muda banget. Anda bisa menikmati Wifi gratis, lapangan basket, lapangan bola, atau sekedar bersantai di bangku-bangku taman yang disediakan.
  • Taman ini menyediakan panggung terbuka standar festival yang bisa digunakan untuk pertunjukan musik. Anda bisa menggunakan taman ini untuk berbagai acara, tetapi dengan seizin pihak berwajib tentunya.
  • Taman Musik Centrum terletak di Jalan Belitung, Kecamatan Sumur atau tepatnya di sebelah SMAN 5 Bandung. Taman ini juga dikenal dengan nama Taman Pengki (Pengkolan Funky). (baca juga: Tempat Wisata untuk Anak TK)

Artikel lainnya:

Dan dibawah ini ada beberapa taman yang sudah pernah menjadi terkenal dan sering dikunjungi banyak orang saat di Bandung:

1. Taman Pustaka Bunga Cilaki

Taman Pustaka Bunga Cilaki termasuk salah satu taman baru di kota Bandung, diresmikan pada tahun 2013. Mulanya taman ini hanyalah taman peninggalan Belanda yang tidak terawat. Sesuai dengan namanya, taman ini akan dijadikan sebagai ensiklopedi dari berbagai jenis bunga. Terdapat ratusan jenis bunga yang ditanam di taman ini, sehingga pengunjung bisa berwisata sambil belajar tentang berbagai jenis bunga.

Anda bisa menikmati fasilitas wifi gratis dan duduk bersantai di bangku-bangku taman yang disediakan. Untuk menjaga kebersihan dan keasrian taman, pengunjung tidak diperbolehkan membawa makanan dan minuman. Jika Anda tidak ingin capek-capek berjalan memutari taman ini, Anda bisa menyewa kuda dengan biaya antara Rp 20.000 hingga Rp 30.000. Tapi jangan khawatir, akses masuk ke taman ini gratis kok. Anda bisa menemukan Taman Pustaka Bunga Cilaki di Jalan Citarum no. 23 A, Citarum, Bandung Wetan. (baca juga: Tempat Wisata Honeymoon di Bandung)

2. Taman Teras Cikapundung

Taman ini termasuk salah satu taman baru di Bandung karena baru diresmikan pada 2016. Taman ini direvitalisasi oleh walikota Bandung Ridwan Kamil. Taman Teras Cikapundung kini menjadi salah satu destinasi wisata populer Bandung. Fasilitas yang disediakan di Taman Teras Cikapundung cukup lengkap, yakni tempat ibadah, toilet umum, dan lahan parkir yang luas. Di taman ini juga disediakan ampitheater atau panggung pertunjukan yang cukup besar. Ada pula pertunjukan air mancur yang dinyalakan dua kali sehari, setiap jam 4 sore dan jam 8 malam. Anda juga bisa rafting di Sungai Cikapundung. Namun syaratnya Anda harus mau memungut sampah terlebih dulu. Taman Teras Cikapundung berada di Kawasan Htuan Kota Babakan Siliwangi, di Jalan Siliwangi, Bandung.

3. Taman Superhero

Taman tematik satu ini memang memiliki nama yang cukup unik. Sesuai dengan namanya, taman ini dipenuhi dengan berbagai ornamen-ornamen superhero seperti Batman, Spiderman, hingga tokoh superhero lokal seperti Gatot Kaca. Taman Superhero diresmikan pada 2015 dan didirikan di atas lahan seluas 600 meter. Taman ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas umum seperti Wifi gratis, lapangan voli, juga perpustakaan mini. Taman Superhero terletak di Jalan Bengawan, Cihapit, Bandung Wetan. Pengunjung taman ini sangat ramai dan tidak pernah sepi dari hari Senin hingga hari Minggu. Banyak warga Bandung yang memilih untuk menghabiskan waktu bersama keluarga di taman ini

4. Taman Aktif Supratman (Active Park)

 Taman wisata di Bandung pada taman ini dulunya adalah area terbengkalai yang kemudian direvitalisasi oleh walikota Bandung Ridwan Kamil. Active Park secara khusus didesain untuk arena olahraga gratis warga Bandung. Dengan adanya Active Park anak muda Bandung diharapkan menjadi lebih hobi dan aktif berolahraga.

Taman Aktif ini memiliki fasilitas olahraga yang cukup lengkap. Lintasan lari dengan luas 1.5 meter berlandasan tanah liat, lapangan futsal yang dibagi-bagi dengan penyekat sebanyak 6 buah lapangan, ada pula outdoor gym yaitu lower body workout, upper workout, cardio workout, dan core muscle exercise. Taman Aktif sangat ramai dipenuhi oleh anak muda pada pagi dan sore hari. Suasana taman ini juga sejuk dan hijau karena banyaknya pepohonan yang rindang. Di taman ini banyak pedagang yang bebas berjualan.

Taman Aktif ini beralamatkan di Jalan Lapangan Supratman No. 1, Cihapit, Bandung Wetan. Taman-taman tematik lain yang ada di kota Bandung antara lain:

  1. Taman Persib
  2. Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani Nasution
  3. Taman Skateboard
  4. Taman Gesit
  5. Taman Tepian Anak Sungai Cikapayang
  6. Taman Balai Kota
  7. Taman Pramuka
  8. Taman Cibeunying
  9. Taman Inklusi
  10. Taman Alun-Alun Ujungberung
  11. Taman Pers
  12. Taman Alun-Alun Bandung
  13. Taman Pet Park
  14. Cikapundung Riverspot
  15. Taman Tegallega

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago