Categories: Gorontalo

43 Tempat Wisata di Gorontalo yang Wajib Dikunjungi

Tempat wisata di Gorontalo yang Menarik sangat banyak sekali dan bisa dijadikan agenda liburan Anda. Sesuai dengan julukannya “The Hidden Paradise”, kota ini menawarkan keindahan alam yang mengagumkan. Mulai dari wisata pantai, air terjun, budaya maupun makanannya sangat beragam dan harus dicoba jika berkunjung ke Gorontalo.

Gorontalo adalah provinsi yang baru berdiri pada tahun 2000 mengikuti aturan pemerintah mengenai pemekaran wilayah administratif. Provinsi Gorontalo terletak di Semenanjung Gorontalo di Sulawesi Utara. Luas wilayah Provinsi ini 12.435 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 1.133.237 jiwa pada tahun 2016. Wilayahnya yang berada di kepulauan tidak heran banyak sekali wisata pantai yang bisa dikunjungi. Berikut adalah tempat wisata di Gorontalo yang bisa menjadi agenda liburan Anda.

Baca juga :

1. Pulau Cinta

Keindahan alam di pulau ini sudah tidak perlu diragukan lagi. Banyak orang menilai tempat ini seperti penginapan di Maldives yang sangat terkenal di kalangan traveller.

Keindahan alamnya terlihat dari birunya laut dan begitu jernih hingga dasar laut yang dangkal begitu kelihatan. Cuaca di daerah Sulawesi yang cerah tanpa tertutupi awan menambah keindahan tempat ini.

Pulau ini dinamakan Pulau Cinta karena penginapan di tengah laut ini membentuk objek hati / love yang identik dengan simbol cinta. Di tengah penginapan yang terbuat dari kayu itu terdapat daratan pasir putih yang juga berbentuk hati sehingga menambah keromantisan tempat ini. Wisata ini sangat cocok untuk pasangan kekasih yang ingin berbulan madu.

Baca juga : Tempat Wisata di Gunung Kidul

2. Pulau Saronde

Pulau Saronde merupakan pulau tak berpenghungi yang masih sangat terjaga keasriannya. Pulau ini terletak di utara teluk Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara.

Banyak wisatawan lokal dan mancanegara berlibur ke pulau ini karena terpesona dengan keindahannya. Selain itu, setiap tahun sering diadakan tradisi yang unik yaitu lomba adu cepat memakai perahu motor yang diselenggarakan di sekitaran Pulau Saronde.

Keindahan alam di Pulau Saronde terlihat dari birunya laut yang jernih dan pasir putih yang menghampar luas. Akses untuk masuk ke Pulau ini sudah sangat mudah karena secara reguler selalu ada moda transportasi laut yang siap mengangkut wisataan untuk berkunjung ke pulau ini. Bagi Anda yang ingin merasakan pengalaman berada di pulau yang masih alami bisa menyempatkan berlibur ke Pulau Saronde.

Baca juga : Tempat Wisata Di Pekanbaru

3. Taman Laut Olele

Taman Laut Olele ini bisa anda kunjungi di Desa Olele, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango. Keindahan wisata ini bisa Anda rasakan ketika menyelam ke dasar laut.

Pemandangan bawah lautnya sungguh menakjubkan dan mempunyai kekhasan tersendiri dibandingkan dengan beberapa wisata serupa di Sulawesi. Biota laut yang beragam, terumbu karang yang besar, dan ikan-ikan langka yang hanya bisa Anda temukan disini.

Untuk mencapai tempat ini bisa ditempuh dengan kendaraan darat sekitar 20 menit dari pusat Kota Gorontalo. Akses yang mudah membuat wisata ini sangat dikenal masyarakat sekitar Gorontalo dan menjadi primadona wisata bahari di pantai selatan. Jangan pernah melewatkan wisata ini jika Anda sedang berada di Gorontalo.

Baca juga : Pantai Tiga Warna

4. Benteng Otanaha

Benteng Otanaha ini mempunyai cerita sejarah pada zaman kerajaan terdahulu. Benteng ini dibangun kerajaan Gorontalo untuk menahan serangan musuh.

Bangunan ini dibangun menggunakan batu kapur, pasir yang dicampur dengan telur burung maleo sebagai perekatnya. Dengan melihatnya saja, kita akan merasa kagum dengan arsitektur jaman dahulu yang begitu indah dan megah.

Benteng Otanaha ini terletak di atas bukit. Untuk sampai ke tempat ini, pengunjung harus menaiki 348 anak tangga. Perjalanan yang jauh tersebut dapat terbayarkan dengan melihat kemegahan bangunan bersejarah ini. Selain bisa merasakan kemegahan bangunannya, pengunjung juga bisa melihat keindahan danau Limboto dan juga Kota Gorontalo dari atas bangunan ini.

5. Wisata Hiu Paus

Wisata ini terletak di Desa Botubarani, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Gorontalo. Wisata ini terbilang cukup ekstrem karena pengunjung diperbolehkan berinteraksi dengan mamalia air yang sangat besar ini.

Pemerintah setempat sempat menutup kawasan wisata ini untuk memberikan aturan dan penyuluhan kepada pengelola kawasan ini agar tetap terjaga kebersihan serta keamanan pengunjungnya.

Wisata ini memungkinkan para pengunjung untuk dapat melihat dari dekat hiu paus tutul yang terdapat di laut ini. Sebelum diberlakukan aturan pemerintah, wisata ini memperbolehkan pengunjung untuk menyelam dan menyentuh langsung hiu paus serta berfoto. Karena alasan untuk keselamatan hiu paus dan pengunjungnya, maka pengunjung hanya diperbolehkan untuk melihat hewan ini dari perahu pengunjung yang disediakan pengelola saja.

Baca juga : Persiapan Liburan ke Pantai

6. Monumen Wartabone

Monumen H. Nani Wartabone ini dibangun pada tahun 1987 oleh pemerintahan pada masa itu untuk menghormati jasa kepahlawanannya saat mengusir para penjajah di wilayah Gorontalo. Monumen ini berada di depan rumah dinas Gubernur Provinsi Gorontalo.

Monumen bersejarah ini bisa menjadi spot foto bagi Anda yang sedang berada di Gorontalo.

Selain menjadi ciri khas wilayah tersebut, juga bisa sekalian menunjukkan patriotisme Anda terhadap pahlawan negeri ini dan bangga terhadap jerih payah pahlawan dengan menghormati jasa-jasa yang pernah dilakukan beliau.

Baca juga : Tempat Wisata di Jawa Timur

7. Pasir Putih Leato

Pantai ini terletak di Kelurahan Leato, Kecamatan Kota Selatan, Provinsi Gorontalo. Pantai ini identik dengan pasir putihnya yang bersih dan halus sehingga dinamakan Pasir Putih Leato.

Keindahannya tidak hanya dari pasir putihnya saja, juga dari lautnya yang jernih. Pengunjung bisa melakukan snorkling laut ini karena biota bawah lautnya cukup bagus untuk dikunjungi.

Tempat ini masih asri dan belum banyak diketahui oleh wisatawan. Bagi Anda yang ingin merasakan sensasi bermain di pulau pribadi di sinilah tempatnya. Walaupun jarang dikunjungi wisatawan. pantai ini dekat dengan pelabuhan Gorontalo dan pelabuhan feri dan mudah untuk diakses bagi Anda yang penasaran mencoba pantai ini.

Baca juga : Tempat Wisata di Sumatera Utara

8. Danau Limboto

Danau Limboto terletak di Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo. Danau Limboto merupakan danau besar sebagai muara dari sungai-sungai yang ada di Gorontalo.

Luasnya sekitar 5.000 hektar dan dipenuhi oleh tumbuhan air seperti eceng gondok dan bunga teratai. Bagi para pemburu sunset bisa menyempatkan berfoto di danau ini.

Wisata ini sudah banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun luar Gorontalo. Akses untuk menuju tempat ini mudah karena dapat dtempuh mobil atau motor. Bila ingin menghabiskan sore di danau ini bisa sekalian merasakan makanan khas yang dijajakan di sekitaran danau. Warga setempat menyajikan makanan hasil tangkapan sendiri di danau tersebut seperti ikan mujair, gabus dan nila yang masih segar.

Baca juga : Tempat Wisata di Mojosari

9. Menara Pakaya Limboto

Menara Pakaya Limboto terletak di tengah kota Limboto, Kabupaten Gorontalo. Menara ini merupakan tiruan menara Eiffel yang dibangun oleh pemerintah setempat pada tahun 2001.

Pembangunan menara ini diprakarsai oleh Bupati Kabupaten Gorontalo, Ahmad Pakaya sehingga dinamai persis dengan namanya.

Menara ini memiliki ketinggian 65 meter dan lebar 21 meter serta terdiri dari 5 lantai. Pengunjung yang ingin merasakan pemandangan di atas puncak menara, harus menaiki ratusan anak tangga karena belum tersedia fasilitas lift untuk mencapai puncak. Bagi Anda yang ingin sensasi berfoto di atas ketinggian, ini spot yang bisa Anda coba.

Baca juga : Tempat wisata yang banyak dikunjungi turis asing

10. Pemandian Air Panas Lombongo

Pemandian air panas Lombongo terletak di Provinsi Gorontalo. Wisata ini merupakan andalan pemerintah Gorontalo sebagai objek wisata favorit keluarga.

Pemandian air panas ini dialiri oleh mata air panas alami dari pegunungan vulkanis di daerah tersebut. Air yang mengandung belerang ini sangat cocok untuk merelaksasi tubuh setelah aktivitas dan menyegarkan kulit tubuh.

Pemandian air panas Lombongo menyediakan kolam air panas berukuran 500 meter persegi dengan kedalaman satu hingga dua meter. Di sekitar kolam tersebut terdapat aliran sungai dan air gunung yang sejuk dan dikelilingi oleh pepohonan rindang sehingga menambah kesejukan berada di lokasi wisata ini.

Baca juga : tempat wisata yang cocok untuk anak muda

11. Pantai Tangga 2000

Wisata ini terletak di Kelurahan Pohe, Kecamatan Kota Selatan, Kota Gorontalo. Dilihat dari namanya mungkin terbayang ribuan anak tangga yang menjulang ke atas, namun sebetulnya anak tangga tersebut menempel di tebing pantai.

Jumlahnya pun tidak persis 2000 karena penamaannya berdasarkan tahun pembuatannya yaitu pada tahun 2000. Lokasi wisata ini dekat pusat kota, cukup menyewa kendaraan bentor, kendaraan khas Gorontalo selama 20 menit, Anda akan diantarkan langsung ke tempat tujuan.

Di wisata ini, Anda bisa bersantai bersama kawan atau pasangan sembari menikmati jagung bakar. Banyak warga setempat yang menjajakan jagung bakar manis. Juga Anda bisa melihat pemandangan pantai dan lalu lalang kapal nelayan. Wisata ini bisa menjadi opsi lain untuk menikmati senja di Gorontalo.

Baca juga : Tempat Wisata di Lumajang

12. Air Terjun Ayuhulalo

Air terjun Ayuhulalo terletak di Desa Ayuhulalo, Kabupaten Boalemo. Wisata ini menjadi salah satu kebanggaan Kabupaten Boalemo. Banyak warga lokal dan dari sekitaran Kabupaten Boalemo berkunjung ke air terjun ini.

Lokasi wisata ini tidak terlalu jauh dari pusat kota Tilamuta. Berkendara selama 20 menit menggunakan motor bisa langsung sampai ke lokasi.

Aliran air terjun ini tidak terlalu deras seperti kebanyakan air terjun. Walaupun begitu, Anda masih bisa menikmati udara sejuk dan air gunung yang masih alami dan menyegarkan. Ditambah suasana alam sekitar yang dikelilingi pepohonan rindang semakin membuat Anda betah berlama-lama di lokasi ini.

Baca juga :  Tempat Wisata Air Terjun di Kulon Progo

13. Pantai Indah Boalemo

Pantai Indah Boalemo atau Pantai Balihutuo terletak di Desa Balihutuo, Kecamatan Botumoito, Kabupaten Boalemo. Keindahan pantai ini bisa langsung Anda rasakan begitu singgah di lokasi ini.

Pantai ini menawarkan laut biru yang jernih, pasir putih yang terhampar dan semilir angin yang sepoi-sepoi. Membuat siapa saja merasa betah berlama-lama di tempat ini.

Selain keindahan alamnya yang alami, wisata ini sudah dilengkapi berbagai fasilitas. Permainan sepeda air, kapal motor, alat diving, penginapan dengan fasilitas memadai, dan restoran seafood. Sangat memanjakan Anda yang ingin berlibur bersama keluarga tercinta.

Baca juga : Tempat wisata di nabire papua

14. Pusat Karawo

Karawo adalah Sulam khas Gorontalo yang menjadi kain identitas masyarakat Gorontalo. Proses pembuatannya yang rumit dan memerlukan waktu yang lama membuat kerajinan ini mengundang wisatawan lokal Gorontalo ataupun luar Gorontalo untuk melihat cara pembuatannya.

Menurut sejarah, pembuatan kerajinan sulam ini telah dilakukan sejak abad ke-17 dan sampai saat ini masih dibuat oleh kaum wanita disela kesibukannya.

Tidak jarang, banyak desainer asal Gorontalo yang mengkombinasikan busana modern dengan sulam khas Gorontalo ini. Bagi Anda yang penasaran dengan hasil karya dan cara pembuatannya bisa langsung datang ke Gorontalo.

Baca juga : tempat wisata di bontang

15. Air Terjun Taluda’a

Air terjun Taluda’a ini terletak di Desa Taluda’a, Kecamatan Bone, Kabupaten Bone Bulango. Jarak yang harus ditempuh untuk memasuki kawasan air terjun cukup jauh, sekitar 77 km dari pusat kota Gorontalo.

Ditambah untuk menuju lokasi air terjun, Anda harus berjalan beberapa kilometer, menaiki dan menuruni bukit. Semua rasa lelah akan terbayar ketika sampai di lokasi.

Aliran air terjun Taluda’a sangat deras dan kuat. Bagi Anda yang kelelahan setelah melakukan perjalanan jauh bisa bermain air disana, karena kolam air terjunnya pun cukup lebar bisa digunakan berenang. Lokasi ini menjadi favorit warga lokal yang penasaran dengan keindahan air terjun yang ada di Kabupaten Bone Bulango.

Baca juga :  air terjun di Indonesia yang wajib dikunjungi

16. Pantai Botutonuo

Pantai Botutonuo yang terletak di Desa Botutonuo ini menyimpan keindahan alam yang mempesona. Daratan pasir putih dan birunya laut menjadi favorit masyarakat di Desa Batutonuo dan luar desa.

Banyak masyarakat yang memanfaatkan wisata ini untuk mengisi waktu liburan. Selain, tempatnya indah, juga telah didukung fasilitas yang cukup memadai seperti tempat pemandian, tempat makan, dan tempat peristirahatan.

Kurang afdol rasanya apabila tinggal di wilayah kepulauan seperti Gorontalo tapi jarang berwisata alam. Bagi Anda yang sedang berada di Gorontalo, tidak ada salahnya mencoba pantai ini.

Baca juga : Tempat wisata di banjarmasin

17. Pacuan Karapan Sapi

Lomba pacuan karapan sapi sering diadakan oleh pemerintah setempat sebagai sarana hiburan masyarakat. Namun, lambat laun tradisi ini sudah mulai dikembangkan sebagai wisata yang potensial sebagai pariwisata kebudayaan.

Selain mampu menarik wisatawan, juga menambah pundi-pundi pemerintah setempat serta mengenalkan wisata ke luar daerah lebih luas lagi.Beberapa daerah yang terkenal sebagai karapan sapi diantaranya Kecamatan Timbawa di Desa Reksonegoro, Kecamatan Pulubala dan Limboto Barat.

Sapi yang dipakai lomba dalam keadaan sehat, kuat dan melalui perawatan yang baik dari pemiliknya. Maka tak heran, laju sapi sangat kencang tidak seperti sapi perah yang biasa kita lihat di peternakan yang sangat lamban. Bagi Anda yang penasaran, bisa berkunjung ke lokasi Karapan Sapi pada momen-momen tertentu. Karena perlombaan tidak diadakan setiap hari. Baca juga : Tempat wisata di bengkulu yang menarik

Tempat wisata lainnya

  1. Bukit Layang Gorontalo
  2. Masjid Walima Emas
  3. Pulau Diyonumo
  4. Desa Wisata Religi Bongo
  5. Air Terjun Hiyaliyo Da’a
  6. Pantai Kurenai
  7. Pantai Dunu Guruntalo
  8. Air Terjun Tuluda Guruntalo
  9. Danau Limboto
  10. Pantai Mananggu Gorontalo
  11. Air Terjun Tenilo Gorontalo
  12. Pantai Tenilo Gorontalo
  13. Pantai Balihutuo Gorontalo
  14. Desa Suku Bajo
  15. Teluk Tomini
  16. Bahari Hiu Paus
  17. Pantai Pasir Putih Leato
  18. Kolam Renang Potanga
  19. Pakaya Tower Limboto
  20. Pulau Bitila Gorontalo
  21. Tangga 2000
  22. Pentadio Resto Gorontalo
  23. Rumah Adat Gorontalo
  24. Taman Nasional Bogani Nani Wartabone Gorontalo
  25. Monumen Nani Wartabone Gorontalo
  26. Pusat Kerawang Gorontalo

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago