Jogjakarta sebuah kota budaya dan kota sejarah, salah satu tempat wisata di Indonesia yang sudah terkenal di penjuru dunia. Banyak sekali wisatawan yang datang dan ingin menikmati keindahan Kota Jogja. Banyak tempat wisata di jogja yang berupa bangunan maupun tempat-tempat makan yang ramai di kunjungi oleh para wisatawan. Apalagi sebentar lagi bulan puasa akan datang mendekat, biasanya masih ada para wisatawan yang datang dan berkunjung untuk menikmati suasana puasa yang ada di jogja. Banyak tempat berbuka di jogja yang bisa kalian kunjungi dan datangi, setiap tempat memiliki ciri khas dan kelebihannya masing-masing. Beberapa lokasi tempat berbuka yang bisa kalian datangi seperti.
1. Pondok Makan Pelem Golek
Tempat berbuka di jogja yang pertama adalah Pondok Makan Pelem golek yang berada di Daerah Sleman. Sleman merupakan salah satu daerah di Jogja yang cukup terkenal. Ada banyak destinasi wisata yang bisa kita kunjungi di daerah ini. Namun kali ini kita akan sedikit menengok salah satu tempat makan nuansa alam di Jogja yang berada di Sleman.
Tempat makan yang satu ini memang sangat kental dengan nuansa alamnya. Pondok makan pelem golek sendiri berada di daerah Sleman sejak tahun 2008. Sebelumnya tempat makan ini berada di daerah Kaliurang. Jika kalian datang kesini, maka kita akan disambut oleh suasana yang asri dan tenang khas pedesaan. Pepohonan yang rindang dan suara gemericik aliran sungai kecil yang berada di dekat tempat makan ini, sangat menenangkan dan menyenangkan.
Menu makanan disini sangat bervariasi dan tentunya sangat nikmat. Kita bisa menemukan berbagai menu mulai dari seafood hingga menu daging, serta sayuran yang semuanya memiliki cita rasa tak perlu diragukan lagi. Selain memiliki suasana yang asri, tempat ini juga memiliki suasana yang sangat romantis. Maka, jangan heran jika tempat ini juga merupakan salah satu tempat wisata romantis di Jogja. Soal cita rasa maka kita tak perlu khawatir, dijamin pasti memuaskan. Serta harga yang ditawarkan juga bisa dikatakan sangat bersahabat dengan kantong dan dompet kita.
2. Angkringan Lik man
Jogja dan angkringan adalah dua hal yang tak bisa dipisahkan. Sedangkan, jika kita bicara mengenai angkringan maka Angkringan Lik Man tak bisa dipisahkan juga. Angkringan Lik man yang berada di daerah Stasiun Tugu ini merupakan salah satu tempat wisata malam dekat Malioboro yang tak boleh kalian lewatkan.
Meskipun disini tak ada bangunan yang megah atau sejenisnya namun angkringan lik man ini sendiri adalah tempat wisata sejarah di Jogja. Hal ini karena Angkringan Lik Man adalah angkringan pertama yang ada di Jogja. Di angkringan ini sendiri kita bisa menikmati berbagai macam menu masakan yang sangat merakyat sekali. Menu yang paling populer adalah sego kucing dan kopi joss yang sudah melegenda.
Pengunjung angkringan ini sendiri tak terbatas pada anak muda saja. Di angkringan kita bisa menemukan berbagai macam kalangan yang membaur dan ngobrol dengan santai. Jika mencari angkringan ini kalian bisa mencarinya di samping Stasiun Tugu. Berbuka puasa di angkringan sendiri bisa membuat kita bersantai dan sembari menikmati suasana malam dan keramaian di jalanan jogja. Banyak sekali angkringan yang kini menjadi tempat nongkrong hits di jogja. Mereka yang datang berkunjung ke angkringan lebih banyak di dominasi oleh anak-anak muda.
3. Soto Sampah
Tempat berbuka di jogja yang lain adalah Soto Sampah. Menu makanan yang satu ini bisa dikatakan sangat murah dan sangat memuaskan. dengan harga yang relatif murah dan dengan penampilan yang sederhana, soto sampah menyembunyikan cita rasa yang nikmat dan enak. Jika kita hanya melihat dari namanya saja, maka kita tak akan menemukan hal yang spesial.
Nama soto sampah ini sendiri dikarenakan penggunaan gajih sebagai pengganti daging. Namun, ada juga yang mengatakan bahwa penamaan soto sampah ini karena kita bisa menambahkan berbagai macam menu tambahan kedalamnya. Namun, apapun penamaannya lokasi ini tetap menjadi salah satu lokasi yang ramai di datangi oleh para pengunjung. Soto yang teretak di depan SPBU Kragan ini memang selalu ramai.
Hal yang cukup spesial adalah karena tempat makan yang satu ini buka selama 24 jam nonstop. Dari balik tempat warungnya yang kecil dan sederhana, nama soto sampah sudah terkenal dimana-mana. Tak sedikit orang yang ingin berkunjung dan mencicipi menu masakan yang unik ini. harga seporsi Soto Sampah sendiri tak lebih dari 10 ribu rupiah bahkan kurang dari harga tersebut. Kalian bisa datang menikmati seporsi soto sampah kapanpun kalian mau. Tempat makan yang satu ini bisa menjadi salah satu tempat untuk berbuka dan sekaligus sahur.
4. Bukit bintang Hargo Dumilah
Tempat yang satu ini bisa dikatakan merupakan salah satu tempat yang cukup menarik dan asik untuk menikmati malam. Kalian bisa mengunjungi tempat yang satu ini sejak sore hari menjelang berbuka. Sembari menikmati pemandangan yang indah dari kejauhan maka kita bisa memesan beberapa menu makanan untuk berbuka nanti.
Sebagai salah satu tempat favorit untuk menghabiskan waktu menunggu berbuka, bukit bintang memang sangat terkenal dengan menu masakan dan pemandangannya pastinya. Tak jarang mereka yang datang kemari selalu mempersiapkan kamera mereka.
Sembari menunggu berbuka atau sembar berbuka kita bisa mengabadikan keindahan gemerlap lampu kota dari kejauhan. Maka tak heran jika lokasi ini bisa dijadikan sebagai salah satu spot foto malam hari di jogja. Keindahan pemandangan yang ada di tempat ini bisa menambah kenikmatan kalian saat menyantap menu buka puasa. Kalian bisa datang bersama keluarga atau kerabat dan para sahabat.
Selain tempat di atas masih ada beberapa tempat lain yang bisa kalian kunjungi, seperti
- Angkringan Pendopo Dalem
- Angkringan Kali Code
- Boyong Kalegan
- Lemah Ledok Garden Resto
- Sogan Village
- Moro Lejar
- Mang Engking
- Banyu Mili
- Bale Bengong
- Kopi Klotok
- Abhayagiri resto
- Joglo Pari Sewu
- D’padukan Pie & Resto
- The Manglung cafe
- Kelapa Resto
- Warung Sawah Gondang legi
- Pasta Banget Signature
- Warung Kepik Sawah
- Lesehan Sayidan
- Warung Handayani
- Gudeg Yu Djum
- House of Raminten
- Soto Daging Sapi Bu Cip
- Kedai Rakjat Djelata
- Bong Kopitown
- Tengkleng Gajah Jalan Kaliurang
- Lapangan Karang
- Burjo
Itu tadi beberapa tempat berbuka di jogja yang bisa kalian kunjungi. Setiap tempat memiliki menu masakan dan cita rasa yang berbeda-beda. Namun, semuanya pasti dapat memuaskan dan mengenyangkan kita. Semoga informasi tadi bermanfaat.