Wisata Air Terjun Sendang Gile Lombok yang Wajib Dikunjungi

Selain Bali, Lombok merupakan sebuah kawasan wisata yang juga menarik untuk dikunjungi. Lombok memiliki kekayaan alam yang juga menawan, dari wisata pantai hingga wisata gunung. Bahkan Gunung Rinjani yang terkenal sebagai salah satu gunung tercantik di Indonesia pun ada di Lombok. Jika Anda merupakan wisatawan yang sangat suka dengan objek wisata pegunungan seperti air terjun, maka Air Terjun Sendang Gile Lombok bisa diagendakan menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat di Lombok Nusa Tenggara Barat. Berikut informasi mengenai air terjun ini.

Keindahan Sendang Gile

Keindahan Sendang GileAir Terjun Sendang Gile merupakan salah satu kawasan Tempat Wisata Alam di Lombok Utara berupa air terjun yang berada di Taman Nasional Gunung Rinjani. Namun walau demikian, objek wisata ini terbilang masih murni karena belum banyak wisatawan yang datang ke sini. Air terjun ini merupakan salah satu pintu gerbang bagi para pendaki Gunung Rinjani yang lewat jalur Senaru. Bagi Anda yang ingin mendaki Gunung Rinjani, ada beberapa jalur yang bisa dilewati. Namun satu yang terkenal adalah Senaru ini.

Karena berada di lereng Gunung Rinjani, tentunya air terjun ini berasal dari Gunung Rinjani. Dan lokasinya tentunya sangat sejuk, dingin, dan menyegarkan. Air di air terjun dan kolamnya juga sangat alami dan juga jernih. Suasana ini akan memanjakan mata, hati, dan pikiran Anda. Cocok untuk Anda yang lebih suka objek wisata di pegunungan daripada di pantai atau laut.

Nama Sendang Gile berasal dari warga sekitar itu sendiri. Dulu, warga sekitar tidak sengaja menemukan air terjun ini saat melakuka perburuan hewan singa gila. Singa gila ini sendiri sangat meresahkan warga sekitar. Singa ini kemudian lari ke dalam hutan dan saat warga mencarinya, ditemukanlah air terjun eksotik ini. hal ini menjadikan warga sekitar menamainya Sengang Gile. Namun lama kelamaan kata Sengang menjadi Sendang karena lebih mudah artikulasinya.

Wisata Air Terjun di Lombok ini memiliki ketinggian 31 meter dengan debit air yang cukup deras. Air terjun ini berada di ketinggian kurang lebih 600 meter di atas permukaan laut. Akan tetapi, suhu sejuk sudah sangat dirasakan. Keunikan dari air terjun ini adalah adanya dua tingkatan. Tingkatan pertama adalah air terjun yang langsung jatuh ke kolam. Sedangkan tingkat kedua alirannya lebih kecil namun berjumlah dua dan mengalir ke sungai.

Lokasi Sendang Gile

Lokasi Sendang GileAir Terjun Sendang Gile berada di Desa Senaru, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara. Dari pusat Kota Mataram, objek wisata ini berjarak kurang lebih 60 kilometer. Lokasi ini juga merupakan titik awal pendakian ke Gunung Rinjani. Air terjun ini juga masih satu kawasan dengan air terjun Tiu Kelep. Namun posisi air terjun Tiu Kelep ini lebih di atas dari Sendang Gile. Anda yang ingin menuju ke air terjun ini bisa melalui beberapa rute. Berikut beberapa rute untuk menuju kawasan Senaru Lombok.

  • Rute Pesisir Barat

Anda bisa memulai perjalanan dari kawasan Pantai Senggigi lalu menuju ke Bukit malimbu. Kurang lebih perjalanan akan membutuhkan waktu 2 jam perjalanan. Jalur ini biasanya hanya diakses oleh agen tour, travel agen wisata Lombok, atau kendaraan pribadi saja dan tidak ada akses transportasi umumnya. Namun keindahan di jalur ini sangatlah mempesona.

  • Rute Lendang Banjur

Rute kedua untuk menuju ke Senaru adalah melewati pasar Lendang Banjur yang berada di kawasan Gunung Sari. Untuk melewati rute ini, Anda bisa menggunakan kendaraan umum atau angkutan umum, yaitu dengan menempuh perjalanan kurang lebih 2,5 jam. Rute ini adalah rute menuju Tempat Wisata yang Cocok untuk Backpacker karena lebih mudah diakses.

Ketika sudah sampai di kawasan Senaru, Anda pun bisa menuju langsung ke air terjun. Ada beberapa pilihan untuk menuju ke sana, yaitu sebagai berikut.

  • Gerbang Utama

Wisatawan bisa melalui gerbang utama. Rute menuju air terjun ini disebut juga sebagai jalur biasa. Anda bisa memarkir kendaraan, membeli tiket masuk wisata, lalu bisa berjalan kaki alias trekking. Perjalanan trekking membutuhkan waktu kurang lebih 15 hingga 30 menit tergantung kondisi fisik masing-masing.

  • Jalur Irigasi

Alternatif perjalanan menuju ke Air Terjun Sendang Gile lainnya adalah dengan melewati jalur irigasi. Jalur ini kabarnya lebih menantang dan lebih disukai oleh wisatawan. Selain itu, suasana alam di jalur ini juga lebih menarik. Anda bahkan bisa memesan makanan, berganti pakaian, dan juga menumpang sholat jika melewati jalur ini.

Itulah beberapa jalur yang bisa dilewati untuk menuju ke kawasan Tempat Wisata di Lombok Utara tersebut. Anda juga bisa sekalian mengunjungi air terjun Tiu Kelep di kawasan wisata ini dengan melakukan trekking dan melewati jalan setapak di hutan.

Tips Wisata

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat berkunjung ke objek wisata ini. Berikut adalah beberapa Tips Wisata ke Air Terjun ini yang perlu diketahui.

  • Selalu gunakan alas kaki khusus trekking yang nyaman untuk berjalan kaki dan tidak akan membuat Anda terpeleset. Hal ini penting karena berwisata ke air terjun memang perlu kehati-hatian karena jalurnya yang sering basah dan licin.
  • Hindari menapakkan kaki di batu besar karena hutan hujan di kawasan ini tentulah bisa membuat Anda terpeleset karena lumut dan sebagainya.
  • Bawa rain coat atau penutup anti air untuk tas Anda. Ada baiknya semua itu dipersiapkan dengan baik untuk menghindari tas dan isi di dalam tas basah karena cipratan airnya.
  • Bawa baju ganti yang kering. Walau misalnya tidak ingin bermain air di sekitarnya, baju ganti tetap diperlukan.
  • Hindari membuang sampah sembarangan dan tetap jaga kebersihan karena hutan ini adalah hutan lindung yang masih sangat alami.
  • Bawa kamera anti air jika ingin berfoto-foto di sana agar lebih aman untuk peralatan digital Anda.

Harga Tiket Masuk

Kawasan wisata air terjun ini adalah kawasan wisata yang terbilang sangat murah. Anda hanya perlu membayar kurang lebih Rp 5.000 saja per orang untuk harga tiket masuknya. Tentunya wisata alam yang satu ini akan sangat menarik untuk Anda kunjungi bersama keluarga atau rekan seperjalanan yang memang menyukai objek wisata alam.

Demikianlah beberapa penjelasan mengenai objek wisata Air Terjun Sendang Gile yang menarik untuk dikunjungi saat berwisata ke Lombok Utara. Anda bisa berkunjung ke sana dengan persiapan yang matang. Semoga informasi di atas membantu dan bermanfaat.