Surabaya merupakan kota yang dikenal sebagai Kota Pahlawan. Hal ini menjadikan banyak orang yang ingin mengetahui lebih dlaam mengenai kota tersebut. Tidak jarang, cukup banyak pihak yang ingin menyelenggarakan kegiatan study tour di kota Pahlawan. Jika Anda berencana melakukan kegiatan serupa, berikut beberapa rekomendasi wisata study tour di Surabaya yang cocok dikunjungi.
1. Monumen Kapal Selam
Wisata study tour yang diselenggarkkan di Kota Pahlawan biasanya tidak jauh dari perjuangan atau yang berkaitan dengan kepahlawanan. Salah satu tempat yang mudah dikunjungi adlaah Monumen Kapal Selam.
Tempat Wisata di Surabaya ini berada di tengah kota dan sangat mudah ditemukan. Kapal selam itu sendiri adalah KRI Pasopati 410 yang dulunya pernah digunakan untuk pertempuran di Laut Aru.
Anda bisa masuk ke dalam kapal selam tersebut dan mengetahui bagian dalam kapal selam. Tentunya suasana di dalam kapal selam benar-benar unik dan berbeda. Anda juga bisa mendapatkan wisata sejarah dengan berkunjung ke tempat tersebut.
2. Planetarium Surabaya
Jika tertarik dengan benda langit, maka berkunjung ke Planetarium Loka Jala Crana bisa menjadi referensi wisata study tour di Surabaya yang menarik untuk Anda.
Planetarium ini sebenarnya merupakan bagian dari Museum Loka Jala Crana. Museum ini sendiri adalah museum dengan tema TNI angkatan laut. Sehingga Anda juga bisa mempelajari juga hal-hal yang berkaitan dengan TNI AL.
Tentunya tempat ini cocok untuk Anda yang tertarik dengan kehidupan TNI Angkatan Laut atau yang tertarik dengan benda langit. Cobalah untuk berkunjung ke sana agar mengetahui hal-hal menarik lainnya.
3. Museum House of Sampoerna
Tempat wisata study tour di Surabaya berikutnya yang bisa dikunjungi adalah Museum House of Sampoerna. Museum yang satu ini adalah museum yang menjelaskan sejarah berdirinya pabrik rokok Sampoerna.
Hal menarik dari tempat ini adalah bangunannya yang menempati bangunan kolonial Belanda. Sangat cocok untuk study tour yang berkaitan dengan sejarah maupun arsitektur klasik di masa penjajahan.
Pengunjung bisa melihat proses pembuatan rokok jika berkunjung pada jam kerja. Museum ini bisa dimasuki secara gratis. Sehingga tempat ini cocok untuk membawa rombongan pengunjung.
4. Pantai Kenjeran Lama & Baru
Berwisata di Surabaya tidak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke Wisata Pantai Kenjeran. Dimana pantai ini merupakan slaah satu pantai wisata yang sangat terkenal di Surabaya pada masa lalu.
Seiring perkrmbangab zaman, pantai ini kurang lagi diminati untuk wisata. Namun baru-baru ini ada pengembangan wisata di pantai tersebut sehingga terbentuklah kawasan wisata pantai kenjeran baru.
Ada banyak hal yang bisa dilakukan di sana. Anda bisa berwisata kuliner sambil menikmati keindahan pantai. Anda juga bisa naik perahu dan berkeliling di pantai tersebut untuk menikmati suasana yang ada.
5. Kebun Binatang Surabaya
Study tour di Surabaya bisa juga dilakukan di Kebun Binatang Surabaya. Kebun binatang yang satu ini sudah sangat terkenal di Surabaya sejak dahulu. Tempat ini memang sering dikunjungi saat akhir pekan.
Kebanyakan yang datang adalah keluarga yang ingin mengenalkan berbagai jenis satwa pada anak mereka. Memang cocok untuk wisata edukasi yang berkaitan dengan satwa.
Namun kondisi Kebun Binatang Surabaya memang kurang terjaga. Jika dibandingkan dengan kebun binatang modern lainnya di Jawa Timur, KBS sangat berbeda jauh. Semoga KBS bisa terus berbenah agar kembali menjadi lokasi wisata yang menarik dan ramah wisatawan.
6. Mangrove Surabaya
Study tour identik dengan wisata edukasi. Masih ada beberapa tempat wisata study tour di Surabaya lainnya yang menarik. Salah satunya Mangrove Surabaya. Sangat cocok untuk wisata edukasi mengenai kawasan hutan bakau.
Anda bisa berkunjung ke hutan mangrove tersebut untuk mempelajari tentang pantai, hutan bakau, dan abrasi air laut. Pemandangan hutan bakau tentu juga sangat indah dan bisa dijadikan referensi wisata alam.
Anda bisa berjalan-jalan di sana sambil berfoto-foto karena banyaknya tanaman hijau yang berkesan segar dan sejuk. Nikmati kekayaan alam Surabaya dengan cara yang berkesan di Hutan Mangrove Wonorejo.
7. Hutan Bambu & Taman Sakura
Berkunjung ke Surabaya saat ini tidak perlu bingung mencari tempat yang menarik. Karena ada banyak perkembangan dari kota tersebut yang mengarah padah banyaknya lahan terbuka hijau.
Salah satu tempat menarik di kawasan Keputih Surabaya adalah Hutan Bambu dan Taman Sakura. Hutan Bambu dan Taman Sakura bisa dijadikan referensi study tour yang menarik di kota Pahlawan.
Di sana pengunjung bisa melihat taman yang indah yang dipenuhi dengan bunga. Ada juga hutan bambu yang sangat cantik untuk latar belakang foto. Tempat ini akan mengingatkan Anda pada negeri Jepang yang indah.
8. Taman Flora Bratang
Surabaya semakin hari semakin cantik. Salah satu penyrbabnya adalah dengan banyaknya taman kota yang mulai dipugar dan diperbaiki. Jika Anda ingin melakukan wisata study tour di Surabaya, tidak ada salahnya berkunjung ke beberapa taman kota.
Mungkin Taman Bungkul sangan populer di Surabaya. Namun ada satu lagi taman yang menarik dan cocok untuk study tour. Namanya adalah Kebun Bibit atau Taman Flora.
Ada banyak fasilitas yang bisa dinikmati di taman tersebut. Misalnya adanya banyak tanaman yang menjadikan area sekitarnya lebih sejuk dan rindang di tengah kota Surabaya yang panas. Selain itu ada playground dan outbound area. Ada juga kolam ikan dan masih banyak lagi hal menarik lainnya yang bisa ditemukan di sana.
9. Suroboyo Carnival Park
Kadang, saat melakukan study tour, ada objek wisata yang dikunjungi untuk selingan suasana. Salah satu tempat yang bisa dikunjungi adalah Suroboyo Carnival Park.
Spot Foto Malam Hari di Surabaya yang satu ini terbilang unik karena berkonsep pasar malam. Anda bisa bernostalgia dengan suasana pasar malam seperti zaman dahulu dimana pasar malam masih banyak tersebar sebagai pusat hiburan yang sederhana.
Ada wahana permainan di dalam Suroboyo Carnival Park yang bisa dinikmati bersama. Ada juga yang menjual berbagai benda. Anda bisa menikmati suasana malam di Surabaya dengan kesan yang cukup berbeda.
10. Masjid Cheng Ho
Berwisata religi juga bisa dijadikan sebuah agenda study tour di kota Surabaya. Sebenarnya ada cukup banyak trmpat ibadah yang menarik. Namun, salah satu masjid yang populer adalah Masjid Cheng Ho.
Wisata Masjid Cheng Ho Surabaya ini adalah masjid yang unik dari segi arsitekturalnya karena menggunakan nuansa bangunan Tionghoa. Hal ini sejalan dengan sejarah seorang Laksamana Cheng Ho yang beragama Islam.
Walau masjid ini baru didirikan pada tahun 2001, namun penamaan masjid ditujukan untuk menghormati sepak terjang Laksamana Cheng Ho dalam menyebarkan agama Islam di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.
11. Museum & Tugu Pahlawan
Rasanya kurang lengkap jika melakukan study tour di Surabaya tanpa mengunjungi tempat-tempat yang menggambarkan perjuangan warga Surabaya di masa lalu.
Jika Anda ingin mengetahui mengenai perjuangan Surabaya di masa lalu dan mengetahui hal-hal mengenai pahlawan di kota Pahlawan ini, Anda bisa datang kr kawasan Tugu Pahlawan.
Di sana ada museum mengenai perlawanan arek Suroboyo dalam melawan penjajah. Anda juga bisa mengetahui seluk beluk dan sejarah tentang kota Pahlawan. Ada juga ikon kota Surabaya yang khas, yaitu Tugu Pahlawan.
Demikianlah beberapa tempat wisata study tour di Surabaya yang bisa dikunjungi untuk menambah wawasan mengenai kota Pahlawan. Semoga bisa dijadikan referensi yang bermanfaat untuk Anda.