Tawangmangu merupakan sebuah kecamatan yang terletak di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Kabuaten Karanganyar terkenal akan banyak tempat wisata di Karanganyar. Tawangmangu dikenal sebagai wilayah yang mempunyai udara sejuk karena terletak pada dataran tinggi. Salah satu tempat yang paling terkenal di Tawangmangu yaitu lereng barat Gunung Lawu.
Selain itu Tawangmangu mempunyai wilayah yang berada pada wilayah pegunungan dan dikelilingi oleh perbukitan dan banyak hutan sehingga pemandangan alam pun terlihat sangat indah. Oleh karena itu tak heran jika banyak wisatawan lokal berkunjung ke Tawangmangu bahkan wisatawan asing pun banyak yang berlibur ke berbagai objek wisata yang ada di Tawangmangu. Berikut ini rekomendasi 49 wisata Tawangmangu yang wajib dicoba untuk di kunjungi ketika musim libur telah tiba.
1. Air Terjun Pringgodani
Air terjun Pronggodani merupakan salah satu objek wisata yang ada di tempat wisata Tawangmangu. Air terjun pringgodani beralamat tepat di desa Blumbang, yaitu berjarak sekitar 4KM dari arah terminal bus Tawangmangu. Pringgodani merupakan tempat petilasan para penganut kepercayaan sehingga air terjun ini disebut juga Pertapaan Pringgodani. Untuk menuju air terjun ini kita harus menyiapkan tenaga, karena dari jalan utama untuk menuju air terjun harus berjalan sekitar 2KM. Rute jalanpun cukup menantang karena kita berjalan melalui hutan dengan jalan yang curam. Sepanjang perjalanan menuju air terjun kita disuguhi berbagai pemandangan alam yang menakjubkan dan perlu diperhatikan tips wisata ke air terjun.
Pemandangan alam seperti pertanian wortel, kubis dan bawang terlihat sangat asri. Pemandangan sebelah Barat terlihat desa-desa yang ada di Karanganyar dan Gunug Merapi, jika kita melihat ke arah Timur air terjun pun terlihat. Ketika melewati hutan kita seperti naik turun gunung dengan menyusuri jalan setapak. Setelah sampai di ujung perjalanan maka kita akan sampai pertigaan dengan pilihan kiri yaitu menuju tempat pertilasan sedangkan kanan Sendang Temanten dan juga menuju air terjun. Sendang temanten merupakan tempat tujuh sumber mata air yang dianggap sakral oleh warga setempat. Air terjun pringgodani mempunyai ketinggian sekitar 100 meter, air terjun tersebut turun dan bermuara di Telaga Pringgosari.
2. Gunung Lawu
Gunung lawu merupakan gunung yang terletak di antara 3 kabupaten yaitu Karanganyar, Ngawi dan Magetan. Gunung ini mempunyai ketinggian 3.265 mdpl dengan memiliki 3 puncak yaitu puncak hargo dalem, hargo dumilah dan hargo dumiling. Di lereng gunung lawu banyak sekali objek wisata diantaranya yaitu talaga sarangan, dll. Jika kamu berada pada puncak gunung lawu maka akan berasa seperti di negeri di atas awan.
Jika kamu ingin mendaki gunung lawu ini pastikan memiliki stamina yang kuat, karena trek yang dilalui cukup berat dan perlu mempersiapkan segala kebutuhan. Kepercayaan warga setempat pun mengenai Gunung Lawu pun masih sangat kuat yaitu pada setiap saat malam 1 Sura banyak orang melakukan ritual di Gunung Lawu. Jika ingin melakukan pendakian dapat dilakukan melalui dua tempat yaitu via Cemorokandang di Tawangmangu dan di Cemorosewu di Sarangan.
3. Agrowisata Sondokoro
Agrowisata sondokoro merupakan salah satu objek wisata yang terletak di Kabupaten Karanganyar dengan beralamat di Jalan Mangkunegara. Untuk menuju lokasi ini tidak begitu jauh jika dari pusat kota Solo, yaitu hanya 45 menit untuk sampai ke agrowisata sondokoro. Sebelum menjadi tempat wisata, agrowisata sondokoro sebelumnya merupakan pabrik gula tebu terbesar yang berada di Karanganyar.
Berbagai wahana telah tersedia di tempat wisata ini mulai dari flying fox, panjat dinding, taman air, kolam renang, rumah pohon, dan berbagai wahana outdoor lainnya. Selain itu kita juga bisa melihat bagaimana proses pembuatan gula di tempat wisata ini. Sedangkan fasilitas yang disedikan sudah sangat lengkap mulai dari mushola, tempat parkir, rumah makan dan toilet semua sudah terkelola dengan sangat baik. Ciri khas dari agrowisata sondokoro ini yaitu menaiki kereta lokomatif dengan mesin uap. Untuk memasuki tempat wisata ini kita harus membayar Rp.5.000 dan setiap wahana yang tersedia harus membayar lagi dengan harga yang bervariasi.
4. Air Terjun Grojogan Sewu
Air terjun grojogan sewu terletak di kecamatan Tawangmangu, kabupaten Karanganyar. Air terjun ini terletak di lereng Gunung Lawu. Jika kita berada di pusat Karanganyar untuk menuju air terjun ini berkisar 27KM ke arah Timur. Air terjun ini masih satu kesatuan dengan hutan wisata grojogan sewu. Akses kendaraan umum menuju air terjun grojogan sewu dapat ditempuh dengan menggunakan bis jurusan Tawangmangu dari Solo dengan tarif bis Rp.10.000. Setelah itu turun di terminal Tawangmangu dan kamu bisa berjalan kaki sekitar 1KM untuk sampai air terjun, dengan trek jalan cukup menanjak. Namun jika kamu tidak terlalu menyukai jalan kaki, bisa menggunakan ojek ataupun angkot dari terminal Tawangmangu.
Air terjun grojogan sewu sering kali disebut air terjun seribu, maksudnya yaitu satuan pecak jarak yang digunakan dalam menghitung ketinggian air terjun. Ada beberapa titik air terjun di sekitar grojogan sewu ini dan air terjun paling tinggi mempunyai ketinggian 81 meter. Harga tiket masuk air terjun grojogan sewu yaitu Rp.6.000. Selain air terjun grojogan sewu di dalam hutan ini terdapat berbagai tempat wisata diantaranya kolam renang, taman binatang hutan, beberapa warung,tempat ibadah pun sudah tersedia dan tempat cinderamata pun sudah tersedia. Makanan khas dari tempat wisata ini yaitu sate kelinci dan sate ayam. Selain itu terdapat flying fox, jembatan gantung dan terdapat gazebo.
5. Candi Cetho
Candi cetho merupakan salah satu objek wisata bersejarah yang terletak di lereng Gunung Lawu, bertepatan dekat dengan Candi Sukuh. Candi cetho merupakan candi bercorak Hindu yang dibangun sekitar abad 15M. Tiket untuk memasuki candi cetho sangat murah yaitu hanya Rp.2.500/orang. Candi cetho mulai beroperasi pukul 08.00 hingga pukul 17.00 WIB.
Candi cetho merupakan tempat wisata yang menarik yang wajib kamu coba kunjungi. Udara sekitar candi pun sejuk karena terletak di dataran tinggi dan memiliki pemandangan alam yang sangat indah. Rute perjalanan menuju candi cetho yaitu jika dari pusat kota Solo maka lakukan perjalanan menuju kabupaten Karanganyar dan setelah itu ikuti menuju arah air terjun grojogan sewu, sebelum menuju air terjun grojogan akan ada tulisan arah menuju candi cetho.
6. Air Terjun Jumog
Air terjun jumog teretak di Desa Berjo, Karanganyar. Untuk menuju air terjun jumog berjarak 40 KM dari pusat kota Solo ke arah tempat wisata Tawangmangu, setelah sampai pertigaan pasar karangpandan maka belok ke arah kiri menuju kecamatan Ngargoyoso. Jika kamu mengunakan kendaraan umum, kamu bisa menggunakan bis menuju terminal Karangpandan, setelah sampai di terminal maka gunakan bis mini menuju Nglogrok. Setelah sampai di Nglogrok gunakan ojek, biasanya ojek pangkalan disini meminta tarif sekitar Rp.45.000 hingga sampai ke air terjun jumog namun tarif tersebut bisa nego bergantung tukang ojek.
Berbeda dengan air terjun pringgodani untuk sampai air terjun jumog kita hanya perlu berjalan sekitar 400 meter dan tidak memiliki rute jalan setapak. Jalan menuju air terjun pun sudah sangat baik dan aman untuk semua umur. Biaya tiket masuk air terjun jumog ini sangat murah yaitu hanya Rp.3.000/orang dan biaya parkir Rp.1.000/motor. Sepanjang perjalanan menuju air terjun berbagai pemandangan alam bernuansa hijau tersuguhkan dengan indah dan tentunya dengan cuaca yang sejuk. Air terjun jumog mempunyai ketinggian sekitar 25 – 30 meter, air terjun ini memiliki julukan “Surga yang hilang” karena sesekali pemandangan pelangi terlihat di sekitar air terjun. Berbagai fasilitas pun sudah lengkap mulai dari gazebo tempat beristirahat, permainan anak, tempat wisata berenang, dan rumah makan pun telah tersedia. Jika kalian berasal dari luar kota tidak usah khawatir karena saat ini sekitar air terjun sudah tersedia cottage dan homestay.
7. Kebun Teh Kemuning
Kebun teh kemuning merupakan objek wisata yang terletak di lereng gunung Lawu. Kebun teh kemuning beralamat di Ngargoyoso, Kemuning terletak 25KM dari pusat kota Solo. Biasanya cuaca di kebun teh ini berkisar 21,5 derajat celcius sehingga cuaca sejuk dan cukup dingin. Kebun teh kemuning mulai buka sejak pukul 06.00 hingga 18.00.
Untuk memasuki kebun teh kemuning tidak dipungut biaya apapun, kita hanya perlu membayar fasilitas yang akan kita gunakan. Beberapa wahana yang telah tersedia di kebun teh ini diantaranya yaitu paint ball, flying fox, menyusuri sungai, berenang, dan berkuda. Jika kamu ingin menginap tenang saja di sekitar kebun teh kemuning sudah tersedia hotel dan penginapan. Fasilitas tempat ini pun sudah sangat lengkap dan aman mulai dari tempat parkir, toilet, rumah makan, mushola dan toko-toko souvenir. Jika kamu berkunjung ke Tawangmangu jangan lewatkan untuk wisata kuliner di Solo.
Selain tujuh tempat wisata diatas, masih banyak lagi tempat wisata yang ada di Tawangmangu dan sekitarnya. Berikut ini tempat wisata lainnya yang ada di Tawangmangu sebagai berikut:
- Tahura.
- Air Terjun Parang Ijo.
- Candi Sukuh.
- Taman Balemkambang.
- Wisata Tawangmangu Desa Nglurah.
- Wisata Tawangmangu – Outbound.
- Cemoro Kandang.
- Bumi Perkemahan Sekipan.
- Telaga Sarangan.
- Situs Purbakala Menggung.
- Pemandian Air Hangat Cumpleng.
- Rumah Teh Ndoro Donker.
- Cemoro Sewu.
- Telaga Madirda.
- Kebun Strawberry Tawangmangu.
- Museum Purbakala Dayu.
- Bale Branti.
- Agrowisata Amanah.
- Agrowisata Kampung Karet.
- Puri Taman Saraswati Karanganyar.
- Grojogan Jurang Jero.
- Waduk Lalung.
- Air Terjun Sewawar.
- Taman Air Mancur Laser.
- Watu Kandang.
- Sapta Tirta Pablengan.
- Jawa Dwipa Heritage Resort & Convention.
- Wisata Tubing Goasari.
- Astana Giribangun.
- Taman Pancasila.
- Goa Cokro Kembang.
- Candi Kethek.
- Candi Menggung.
- Petilasan Eyang Cokronegoro.
- Air Terjun Sedinding.
- Goa Tlorong.
- Museum Fosil Sangiran.
- Edupark Dirgantara.
- Museum Dayu.
- Museum Rumah Atsiri.
- Kebun Teh Jamus.
- Umbul Pengging.
Itulah rekomendasi tempat wisata Tawangmangu yang dapat kalian coba kunjungi saat musim libur nanti. Jangan lewatkan juga moment berliburmu dengan berfoto, dan kunjungi berbagai spot foto di Solo. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat berlibur.