Punya rencana berlibur dalam waktu dekat namun destinasi anda bukanlah tempat yang jauh? Kalau iya, Bandung bisa menjadi salah satu pilihan.
Bandung, kota yang kerap disebut sebagai Kota Kembang ini adalah destinasi berlibur favorit wisatawan yang umumnya berdomisili di Jabodetabek. Wisata belanja di Bandung bahkan hampir tak pernah sepi pengunjung.
Ada ragam tempat wisata menarik di Bandung. Selain wisata belanjanya, untuk urusan tempat menginap, percayakan pada hotel-hotel Instagramable yang tersebar di kota Bandung ini.
Berikut kami sajikan rekomendasi hotel Instagramable di Bandung yang layak untuk anda booking. Apa saja? Let’s check these out!
1. Beehive Boutique Hotel
Seperti yang sudah kami sebutkan sebelumnya, ragam tempat wisata menarik dapat dengan mudah anda temukan di kota Bandung seperti wisata permainan di Bandung.
Tingginya minat masyarakat akan sektor pariwisata Bandung membuat berbagai tempat penginapan kian menjamur di kota ini. Bahkan tak jarang anda akan menemukan hotel Instagramable yang identik dengan anak muda.
Tertarik untuk merasakan pengalaman menginap di hotel kekinian, rekomendasi hotel Instagramable di Bandung pertama ini layak untuk anda pertimbangkan.
Adalah Beehive Boutique Hotel, hotel yang terletak di kawasan strategis Dago, Bandung. Mengusung konsep warna eksterior maupun interior yang didominasi warna-warna netral, kesan Instagramable melekat kuat pada Beehive Boutique Hotel ini.
Cozy dan homey, berbagai spot di Beehive Boutique Hotel layak untuk anda abadikan dalam jepretan kamera lalu diunggah ke akun Instagram anda. So, tertarik untuk menginap di Beehive Boutique Hotel?
2. Kollektiv Hotel
Tempat wisata malam di Bandung hampir tak pernah sepi pengunjung. Anda dapat melengkapi keseruan mengeksplor kota Bandung di malam hari dengan menginap di hotel Instagramable setelahnya.
Ya, ada banyak hotel-hotel Instagramable yang tersebar di kota Bandung dimana hotel seperti ini menawarkan pengalaman menginap kekinian khas anak muda.
Selanjutnya, untuk anda mencari hotel Instagramable di kota Bandung yang nyentrik dan out of the box, jatuhkan pilihan anda pada Kollektiv Hotel.
Kollektiv Hotel merupakan sebuah hotel yang mengusung konsep unik dimana tamu akan merasakan pengalaman tidur di dalam box container.
Ya, hotel yang terletak di Jalan Prof. Dr. Ir. Sutami, Bandung ini merupakan hotel Instagramable menarik yang sangat cocok untuk anda muda. Ragam spot menariknya sayang untuk anda lewatkan.
Saat menginap di Kollektiv Hotel, luangkan waktu anda untuk bersantai di area taman terbukanya yang mampu memberikan efek relaksasi. Bagaimana? Tertarik?
3. Stevie G
Majunya sektor pariwisata di kota Bandung menjadikan pusat belanja di Bandung hampir tak pernah sepi pengunjung saat musim liburan tiba.
Menjadi kota favorit para penggila belanja, hotel-hotel di Bandung sayang untuk anda lewatkan terlebih jika anda mencari hotel yang kekinian dan Instagramable.
Lengkapi pengalaman berlibur anda di kota Bandung dengan menjadikan Stevie G sebagai tempat menginap anda. Ya, Stevie G menjadi rekomendasi selanjutnya hotel Instagramable terbaik di kota Bandung.
Stevie G sendiri merupakan hotel yang mengusung konsep alam. Pemilihan kayu sebagai material dekorasi menjadikan Stevie G ini begitu cozy dan homey. Tak heran jika kemudian Stevie G menjadi hits dan disukai banyak anak muda yang tengah berlibur di Bandung.
Banyak spot menarik yang dapat anda nikmati saat sedang menginap di Stevie G. Salah satunya adalah restoran yang terletak di dalam hotel dimana anda dapat merasakan romantisnya pemandangan sunset. Menarik, bukan?
4. The Silk At Dago
Siapa bilang untuk menginap di hotel Instagramable yang mengedepankan arsitektur maupun interior yang artistik perlu merogoh kocek dalam?
Anggapan tersebut tidak akan anda dapati saat menginap di hotel Instagramable di kota Bandung selanjutnya ini.
Adalah The Silk At Dago, hotel yang sesuai namanya terletak di kawasan Dago, Bandung dimana kawasan ini menjadi favorit wisatawan saat sedang berlibur di kota berjuluk Kota Kembang tersebut.
The Silk At Dago yang letaknya berdekatan dengan pusat wisata di Dago Pakar ini menggabungkan beberapa gaya interiornya sekaligus.Desain mural menghiasi banyak sudut-sudut di The Silk At Dago yang membuat hotel ini begitu dekat dengan anak muda.
Nuansa Instagramable di The Silk At Dago sayang jika dilewatkan begitu saja. So, pastikan untuk mengabadikan momen anda selama di The Silk At Dago lewat jepretan kamera untuk kemudian diunggah ke Instagram anda.
5. Summerbird Bed and Brasserie
Cozy dan homey adalah dua kata yang menggambarkan hotel Instagramable di kota Bandung selanjutnya ini.
Ya, adalah Summerbird Bed and Brasserie, rekomendasi lainnya dari kami untuk anda yang mencari hotel Instagramable di kota Bandung dengan interior serta atmosfir menarik.
Summerbird Bed and Brasserie mengusung desain ala rustic dimana material kayu dapat ditemui di sana-sini. Pemilihan material ini membangun atmosfir hangat di hotel yang terletak di kawasan Cicendo ini.
Ada banyak spot Instagramble di Summerbird Bed and Brasserie ini pastinya sayang untuk anda lewatkan.
6. Tama Boutique Hotel
Suka dengan hotel yang mengusung gaya interior modern dan tentunya kekinian khas anak muda? Kalau iya, jangan ragu untuk menjadikan Tama Boutique Hotel sebagai tempat menginap anda.
Tama Boutique Hotel adalah hotel yang cukup unik dimana interior bergaya tradisional Korea berpadu gaya minimalis modern menjadi daya tarik utamanya.
Terletak di Jalan Dr. Rajiman, Bandung, Tama Boutique Hotel menjadi salah satu hotel Instagramable di kota Bandung yang layak untuk anda jadikan referensi.
7. Blackbird Hotel
Terakhir, untuk anda yang mencari hotel kekinian dengan interior yang memanjakan mata, Blackbird Hotel adalah jawabannya.
Menjadi salah satu hotel yang tengah hits di kota Bandung, Blackbird Hotel menawarkan pengalaman menginap yang menarik lewat suguhan interiornya yang didominasi warna putih.
Menginap di Blackbird Hotel jangan sampai anda melewatkan berbagai spot menariknya yang recommended untuk menambah nilai estetika pada postingan Instagram anda.
Itu dia hotel Instagramable di Bandung yang sudah kami ulas dan rekomendasikan untuk anda yang mencari hotel hits dan kekinian di Bandung. Happy Holiday!