Lampung

37 Wisata Pantai di Lampung yang Indah dan Romantis

Lampung merupakan salah satu daru beberapa destinasi tempat wisata di Indonesia yang cukup terkenal. Kota ini memiliki banyak sekali destinasi spot wisata keren yang pastinya akan membuat siapa saja jatuh cinta. Hal yang membuat wisata lampung menjadi sangat menarik adalah keberagaman dari destinasi wisata yang ada. Kita bisa menemukan destinasi wisata mulai dari wisata budaya yang penuh makna, hingga wisata alam yang menawarkan kebebasan dan ketenangan. Salah satu destinasi yang cukup menarik di Lampung yang bisa kita datangi yaitu wisata pantai. Jika kita berbicara mengenai wisata pantai di Lampung maka kita tak akan kehabisan bahan. Banyak sekali destinasi pantai yang dapat kita kunjungi.

Kali ini kita akan membahas mengenai beberapa destinasi wisata pantai di Lampung yang bisa kalian kunjungi. Sebagai salah satu destinasi wisata bahari memang tak akan mengherankan jika keindahan pantai di Lampung sudah sangat terkenal. Ada beberapa destinasi wisata pantai yang bisa kita kunjungi, seperti

1. Pantai Gigi Hiu

Pantai yang berada di Kiluan Negeri, Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, Lampung, ini memang merupakan salah satu destinasi wisata pantai di Lampung yang sudah sangat terkenal. Keindahan dari pantai yang satu ini memang tak perlu kita ragukan lagi. Banyak sekali wisatawan yang rela menempuh perjalanan yang cukup jauh untuk dapat menikmati keindahan dari pantai yang satu ini. Hal yang menjadi primadona dari pantai yang satu ini adalah gugusan karangnya yang memang sangat cantik.

Mereka yang datang kemari kebanyakan ingin mendapatkan momen cantik untuk menjadikan kawasan pantai ini sebagai lokasi foto. Jika kalian memang datang untuk berburu foto yang cantik dan menarik, maka sebaiknya kalian datang pada saat sunset atau sunrise. Pada kedua waktu itulah pantai yang satu ini akan memiliki keindahan yang sangat berlebih. Jika kalian akan berkunjung ke kawasan pantai ini maka kalian harus menempuh jarak sekitar 80 kilometer dari arah Bandar Lampung.

Namun, jarak yang jauh tersebut akan sangat terbayar saat kita berkunjung ke pantai ini dan menikmati keindahannya. Namun, jika kalian datang ke lokasi ini sebaiknya tetap berhati-hati. Hal ini karena kawasan pantai ini cukup banyak memiliki batu karang, sebaiknya jangan menaikinya karena beberapa batu karang sangat licin. Jadi jangan lupa untuk tetap menjaga kewaspadaan kita saat berlibur.

2. Pantai Tapak Kera

Lampung Selatan merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi wisata bahari yang sangat menarik. Banyak sekali destinasi wisata bahari di Indonesia yang terletak di Kabupaten ini. Salah satu diantaranya adalah Pantai Tapak Kera. Pantai yang satu ini bisa dikatakan merupakan salah satu dari beberapa tempat wisata Indonesia yang belum terjamah, hal ini dikarenakan memang lokasi ini cukup sulit untuk diakses.

Fasilitas pendukung yang dapat memungkinkan masyarakat untuk menikmati keindahan pesona pantai yang satu ini masih sangat minim, sehingga masih sangat sedikit sekali masyarakat yang mengetahui tentang keberadaan dari pantai yang satu ini. Pantai yang terletak di Merak Belantung, Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, ini merupakan salah satu dari beberapa pantai terbaik yang ada di kawasan ini. Maka, tak mengherankan jika kawasan ini selalu didatangi oleh masyarakat sebagai lokasi berlibur, meskipun jalan yang digunakan untuk datang berkunjung ke lokasi ini cukup susah dan sulit.

Jika kalian sudah datang dan melihat sendiri keindahan pantai ini maka semua rasa lelah kalian akan sirna dan hilang. Bahkan, bukan hal yang aneh jika kita menjadikan kawasan pantai yang satu ini sebagai salah satu pantai terbaik di Indonesia. Pantai yang berair biru bening dengan ditemani oleh batu-batu karang memang membuat suasana menjadi terasa lain. Penamaan Tapak Kera sendiri bukan tanpa alasan, hal ini karena kawasan pantai yang satu ini merupakan lokasi dimana kera-kera hidup dan bermain serta beristirahat. Hal tersebutlah yang membuat kawasan ini dinamai sebagai tapak kera oleh masyarakat sekitar.

3. Pantai Kuala Kambas

Lampung timur selain memiliki lokasi wisata yang berupa hutan yang masih menghijau dan menyegarkan , juga memiliki sebuah kawasan wisata pantai yang sangat wajib untuk di datangi. Kawasan wisata tersebut adalah Pantai Kuala Kambas, pantai yang satu ini merupakan salah satu dari beberapa pantai terindah di Indonesia.

Bagaimana tidak indah jika kita disuguhi pemandangan yang cantik, sebuah pantai dengan pasirnya yang halus dan birunya laut. Serta deretan pohon kelapa dan cemara  yang akan melambai jika ditiup oleh angin. Hal ini pastinya akan bisa membuat wisata kita menjadi lebih menyenangkan. Pantai yang berada di bagian timur Taman Nasional Way Kambas ini memang sudah sangat terkenal di kalangan para wisatawan yang menyukai wahana wisata bahari.

Kawasan wisata yang satu ini bisanya menjadi pilihan bagi para wisatawan yang datang berkunjung dan mencari ketenangan suasana. Meskipun sudah cukup terkenal di kalangan masyarakat namun, hal yang sangat disayangkan adalah fasilitas yang ada di kawasan wisata ini masih tergolong minim. Padahal jika fasilitas yang diperbaiki dan ditambah, bukan tidak mungkin kawasan ini akan menjadi destinasi wisata idola.

4. Pantai Tanjung Setia

Satu Lagi Wisata Pantai di Lampung yang tak boleh kalian lewatkan begitu saja. Pantai yang berada di Desa Tanjung Setia, Kabupaten Lampung Barat, Lampung, ini memang sudah cukup terkenal di kalangan para wisatawan. Hal yang membuat kawasan ini menjadi cukup terkenal salah satunya adalah ombaknya. Kawasan pantai tanjung setia sendiri memang terkenal dengan ombaknya yang sangat pas untuk digunakan sebagai lokasi berselancar.

Hal inilah yang membuat banyak para wisatawan yang menyukai olahraga berselancar mengunjungi pantai yang cantik ini. Pantai ini merupakan salah satu destinasi tempat wisata di Lampung Barat yang cukup penting. Sebagai salah satu kawasan tempat wisata yang banyak dikunjungi turis asing, pastinya fasilitas yang ada di kawasan ini sudah cukup lengkap. Kita memang bisa menemukan banyak sekali fasilitas pendukung yang ada di kawasan ini, mulai dari beragam tempat menginap yang bisa kita sewa hingga beragam resto yang bisa kita nikmati kulinernya. Selain memiliki ombak yang terkenal, kawasan ini juga merupakan salah satu spot untuk menikmati sunset terindah di Indonesia yang pastinya tak akan mengecewakan.

Selain tempat yang disebutkan di atas masih ada beberapa kawasan lain seperti

  1. Pantai Pasir Putih
  2. Pantai Wartawan
  3. Pantai Alau-Alau
  4. Pantai Slimpuyang
  5. Pantai Sebalang
  6. Pantai Guci Batu Kapal
  7. Pantai Embe
  8. Pantai Marina Kalianda
  9. Pantai Tanjung Tuha
  10. Pantai Batu Alif
  11. Pantai Ketang
  12. Pantai Walur
  13. Pantai Kuala Penet
  14. Pantai Kerang Mas
  15. Pantai Cemara
  16. Pantai Muara Gading Mas
  17. Pantai Mutun
  18. Pantai Pasir Timbul
  19. Pantai Sari Ringgung
  20. Pantai Terbaya Tanggamus
  21. Pantai Tembakak Lampung
  22. Pantai Klara
  23. Pantai Tengor Karang Bebai
  24. Pantai Dewi Mandapa
  25. Pantai Duta Wisata
  26. Pantai Way Jambu
  27. Pantai Way Redak
  28. Pantai Piabung
  29. Pantai Ngambur Lampung
  30. Pantai Tanjung Tuha
  31. Pantai Labuhan Jukung
  32. Pantai Batu Alif
  33. Teluk Kiluan

Itu tadi beberapa lokasi wisata pantai di Lampung yang bisa kalian kunjungi. Setiap lokasi wisata tersebut pastinya akan memberikan pengalaman tersendiri pada kita. Namun,jangan sampai lupa untuk tetap menjaga keadaan lingkungan dari lokasi wisata tersebut. semoga informasi tadi bermanfaat.

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago