Categories: Jawa Tengah

12 Tempat Wisata Di Tegal yang Wajib Dikunjungi

Apa yang terlintas di benak anda ketika mendengar kata Tegal? Yap! Selain warteg (warung khas kota tegal) yang terkenal murah meriah itu, Tegal juga terkenal akan logat berbicara masyarakatnya yang sangat khas (jawa medok). Tetapi selain dua unsur itu, Tegal yang sebagaian wilayahnya terbentang disepanjang jalur Pantura dan masuk ke sebagian pegunungan slamet, memiliki potensi wisata yang luar biasa, maka tak heran jika kota yang berjuluk kota bahari ini mengembangkan pariwisata sebagai sektor unggulannya.

Dikota Tegal wisata semua komplit, ada pantai, gunung, dan wisata buatan. Mau tau apa aja wisata di kota Tegal ini? yap, ini dia daftar wisata di kota kecil, jantung pantura. Berikut adalah beberapa tempat wisata di tegal yang merupakan tempat wisata di jawa tengah :

  1. Pantai Purwahamba Indah

Letak wilayah kota Tegal yang berada di sepanjang jalur Pantura membuat kota ini kaya akan wisata pantai, salah satunya Pantai Purwahamba Indah, atau biasa di singkat dengan pantai Pur’in. Pasir pantai disini  memang tidak putih seperti pasir di Bali, tapi pemandangan di pantai ini sangat indah. Apalagi ketika matahari sudah hampir tenggelam di ujung kaki langit, dipantai ini bisa menjadi spot paling epik untuk menikmati tenggelamnya matahari.

Lokasinya berada di  Jalan Raya Tegal-Pemalang km 14, tepatnya di desa Purwahamba, Kecamatan Suradadi. Di pantai ini anda bisa menikmati banyak fasilitas yang tersedia, seperti kolam renang, waterboom, sepeda air, kereta mini, gazebo cafe, kebun binatang mini, arena bermain anak dan masih banyak lagi. Pemandangan pasir yang coklat dan birunya air laut serta bibir pantai yang di kelilingi nyiur yang subur menjadi panorama khas yang dimiliki Pantai Purwahamba Indah ini. Jika Anda mau berkunjung kesini, dari terminal Bus kota Tegal, Pantai ini bisa di tempuh dengan naik angkutan umum jurusan kota Pemalang. Anda akan menempuh sekitar 14 KM untuk mencapai tempat ini, lokasinya strategis berada di pinggir pantura membuat anda tidak susah mencarinya. Selamat berkunjung yaa..!

  1. Pantai Alam Indah (PAI) –Tegal

Pantai Alam Indah ini bisa jadi merupakan destinasi wisata kebanggaan kota Tegal, karena letaknya yang hampir tepat berada di jantung kota, kompleks Pantai Alam Indah juga menawarkan wisata yang keren di dalamnya. Di lokasi Kompleks Pantai Alam Indah ini sudah dibangun beberapa fasilitas yang menarik diantaranya adalah Waterboom dan Monumen Bahari. Pantai Alam Indah ini berada di jalan Sangir Kelurahan Mintaragen Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal. Lokasinya sangat strategis serta pemandangan pantai yang bagus dan bersih menjadi daya tarik tersendiri. Apalagi didalam kompleks ini terdapat musium bahari yang menjadi icon kota tegal itu sendiri.

Jika anda berkunjung ke Pantai ini, anda akan menemukan sederetan warung-warung tenda di bibir pantai yang menjual berbagai macam makanan khas tegal, seperti nasi lengko, kupat glabed, tahu aci, sate kerang, dan berbagai macam minuman pendampingnya. Berkunjung ke pantai ini di sarankan pada pagi dan sore hari, karena spot dan pemandanganya keren, jika beranjak siang hari, terik matahari membakar dengan ganasnya, karena letak pantai ini disepanjang jalur Pantura yang terkenal panas loh. Pada sore hari banyak muda-mudi yang terbiasa menikmati sore dipantai ini maupun sekedar wisata kuliner dan refreshing, dan juga berfoto-foto di musium bahari yang menjadi icon kebanggaan kota Tegal ini.

  1. Gerbang Mas Bahari Waterpark

Gerbang Mas Bahari Waterpark merupakan wisata air di kota Tegal yang dibuka pada tanggal 15 Juni 2015. Wisata ini berlokasi di dekat Terminal Kota Tegal. Bahari Waterpark dibangun di areal seluas kurang lebih 5 hektar. Bahari Water Park ini adalah salah satu dari 4 water park di Indonesia yang mempunyai Kolam Ombak setelah Jakarta, Solo dan Surabaya. Waterpark ini sangat cocok untuk liburan bersama keluarga Anda, karena suasananya yang sangat family, dengan berbagai macam permainan anak. Anda bisa memanjakan putra-putri anda di tempat ini. Dengan cukup membayar Rp. 15.000 pada hari senin sampai jum’at atau pada hari libur, sabtu dan minggu Rp. 25.000 Anda bisa mencoba beberapa wahana seperti Kiddy Pool, Olimpic, Kolam Arus, Lapangan Futsal, Raft Slide, Racer Slide, dan masih banyak lagi. Bagi yang bernyali besar, silahkan coba Kolam Arus. Tinggi ombaknya bisa mencapai 2 meter. Bayangkan!

Tiket masuk belum termasuk tiket sewa pelampung yaa!. Di sini tersedia pelampung yang cukup banyak yang bisa disewa oleh Anda. Tarifnya pun beragam, tergantung jenis pelampung yang anda sewa. Tidak membawa bekal? Jangan takut kelaparan ya. Karena di areal Bahari Waterpark ini tersedia banyak penjual makanan baik yang ringan maupun yang berat. Di areal parkir juga tersedia warung makan dengan menu beragam yang siap untuk mengganjal perut Anda. Akses untuk menuju ke Bahari Water Park ini sangat mudah, apabila dari arah Brebes, Bahari Water Park berlokasi di kiri jalan Pantura setelah Terminal Bus Kota Tegal. Dan apabila dari arah Pemalang, setelah perempatan pasifik lurus arah barat, nanti anda akan mendapati gerbang mas di sebelah kanan jalan.

  1. Rita Park-Tegal

Rita Park merupakan tempat wisata yang tergolong baru di kota Tegal diresmikan pada 31 Maret 2013. Walau tergolong baru, Rita Park ini sedang naik daun, dan jadi perbincangan banyak kalangan. Disebut-sebut sebagai miniaturnya Dufan di Jakarta. Rita park berada di Jalan Kolonel Sugiono No.155-Tegal, lokasinya sangat strategis karena berada tepat satu kompleks dengan Rita Supermall. Saking sedang naik pamornya, wisata ini menjadi wisata andalan kota tegal, Rita Park ini menjadi wahana permainan terbesar sejawa Tengah saat ini. Keren bukan! Jika anda berkunjung ke Rita Park, anda akan di suguhi berbagai macam wahana permainan, seperti Bombom Car, Cinema 5D, Circus Travel, Flying Tiger, Frog Jump, Kiddie Ride.

Rita Park pada harai senin sampai jum’at dan minggu buka mulai jam 09:30 – 21:00 WIB sedang khusus hari sabtu buka pukul 09:30 – 21:30 WIB. Tiket Rita Park terbagi menjadi dua golongan yaitu tiket perwahana dan tiket terusan. Perbedannya? Tiket perwahana adalah tiket yang bayarnya menyesuaikan wahana apa saja yang akan kita naiki. Tiketnya nanti berbentuk seperti tiket elektronik. Berbeda dengan tiket terusan, yaitu kita bisa mencoba semua wahana yang ada di Rita Park. Nanti tiket terusan ini berbentuk gelang. Liburan ke Tegal rasanya belum lengkap jika belum berkunjung ke Rita Park.

  1. Taman Rakyat Slawi Ayu (TRASA)

Taman Rakyat Slawi Ayu ini termasuk wisata yang baru di kota Tegal, dibuka pada tahun 2013 silam berlokasi di depan terminal bus Slawi, lokasi ini sangat strategis karena berada di depan jalan utama yang menghubungkan Tegal – Purwokerto maupun sebaliknya. sehingga jika anda ingin menjangkaunya sangat mudah sekali. Tujuan pendirian Taman Rakyat Slawi Ayu (Trasa)  adalah sebagai tempat interaksi masyarakat Kabupaten Tegal dalam berbagai aktivitas, seperti aktivitas sosial, pentas seni, olah raga dan sebagainya.

Di tempat ini anda juga bisa berwisata kuliner, di areal taman disediakan shelter yang menjajakan makanan khas kota Tegal. Trasa ini dibagi menjadi 3 ( tiga) bagian utama atau yang disebut dengan shelter. Pada shelter utara diperuntukkan bagi penjual produk atau oleh-oleh khas Tegal. Untuk shelter tengah lebih dikhususkan untuk kegiatan-kegiatan masyarakat. Shelter ini terdiri dari stage panggung yang berjenjang dan alasnya menggunakan lantai khusus. Jadi cocok digunakan sebagai tempat pertunjukan. Sedangkan shelter bagian selatan berisi PKL (Pedagang Kaki Lima) yang menjajakan makanan siap saji.

Trasa baru terlihat ramai ketika menjelang sore hingga malam hari. Banyak sekali aktifitas yang dilakukan di sana. Mulai dari yang sekedar duduk-duduk, bermain bola, bermain sepeda, hingga kegiatan komunitas-komunitas tertentu. Terlebih ketika hari libur, tidak hanya komunitas saja yang berkumpul di sana, beberapa pengunjung pun membawa serta anggota keluarga untuk menikmati fasilitas yang ada di Trasa. Fasilitas penunjang pun terbilang sudah lengkap. Mulai dari toilet umum, musholla, parkir motor dan mobil yang teduh. Parkirnya pun tidak ditarik biaya, alias gratis. Namun harus tetap waspada menjaga kendaraannya masing-masing.

  1. Konsorsium Rumah Wayang

Konsorsium Rumah wayang adalah wisata yang berada di rumah kediaman ki Enthus Susmono, beliau adalah seorang budayawan (dalang) yang terkenal dengan dongeng santrinya. Sekarang disamping kesibukan beliau sebagai Bupati Tegal, beliau juga masih aktif ndalang untuk hiburan dan pendidikan masyarakat. Lokasi konsorium ini berada di Sanggar Satria Laras, yaitu sanggar yang dikelola oleh ki enthus Susmono sendiri. Rumah Wayang ini memiliki luas sekitar 4 x 4 meter, ditempat ini menyimpan ribuan wayang baik gaya tradisi maupun kontemporer, mulai wayang kulit, wayang golek, wayang santri, wayang bambu, wayang kreasi, ada juga aksesoris seperti jenis-jenis keris, topeng, batik tegalan, lukisan dunia pewayangan, senjata-senjata khas dunia pewayangan, foto-foto Ki Enthus, gamelan, dan masih banyak koleksi lainnya terpajang apik disini.

Selain bisa melihat koleksi wayang, ditempat ini anda juga bisa belajar cara membuat wayang itu sendiri, baik wayang kulit maupun wayang golek. Karena informasi yang disajikan disini lengkap dari mulai bahan baku, tahapan proses produksi sampai proses finishing dan bisa dimainkan. Secara administrasi Rumah Wayang ini diresmikan pada 19 Maret 2012 silam. Untuk datang ke konsorium wayang ini silahkan berkunjung dari jam 08:00-10:00 dan jam 15:00-17:00. Sekedar saran, lebih baik berunjung pada weekend atau hari libur karena jika anda beruntung anda bisa langsung bertemu dengan yang punya, yaitu Ki Enthus Susmono, anda bisa belajar banyak hal langsung dari beliau.

  1. Sulaku Bumijawa Park

Sulaku Bumijawa Park berlokasi di Jl. Raya Wredameta Bumijawa, Desa Bandarsari Kec. Bumijawa, Kabupaten Tegal atau tidak jauh dari kaki Gunung Slamet. Letaknya yang tepat berada di kaki gunung membuat udara di tempat wisata ini sangat sejuk. Dingin airnya mencapai suhu 20c. Berbagai macam permainan dan kegiatan menarik ada disini, seperti outbound, playground, pemancingan, penginapan, agrowisata, futsal center, waterboom, kedai jamu, bahkan anda bisa berkeliling kebun dengan menaiki ATV yang sangat seru. Apalagi yang hobi tantangan ditempat ini anda bisa mencoba flying fox. Ada beragam panjang lintasannya, ada yang 60 meter, 150 meter, hingga 200 meter, dengan kecepatan rata-rata 80 KM / jam melintasi kebun yang ada di Sulaku. Untuk masalah keamanan, jangan khawatir, karena sudah menggunakan keamanan standard dan tentu saja instruktur yang sudah berpengalaman. Tempat ini memang sangat cocok bagi anda yang ingin melepas penat dari rutinaitas kerjaan yang membosankan.

Setelah lelah bermain dan beraktivitas, ditempat ini anda juga bisa mencoba mandi uap dengan jamu rebus yang dijamin membuat badan anda kembali rileks dan bertenaga. Dan untuk quality time anda bisa mencoba masakan khas yang ada disini sambil menikmati panorama alam bumijawa dengen lereng dan bukit-bukit yang epik abis. Sangat menyenangkan bukan?

  1. Pemandian Air panas Guci

Pemandian air panas guci berada sekitar 30 km dari Slawi atau 40 km dari Kota Tegal menuju arah selatan. Pemandian air panas guci berada di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa yaitu kecamatan paling selatan di Kabupaten Tegal yang berada tepat di bawah kaki Gunung Slamet yang berketinggian 3.428 M. Bisa di bayangkan disini merupakan tempat yang pas dan cocok untuk melepas lelah setelah beraktifitas. Suasananya masih asri dan udaranya sangat sejuk. Itu alasan kenapa wisata guci wajib anda kunjungi.
Untuk menuju Guci anda akan melewati perbukitan dan jalan yang cukup terjal. Namun dibalik itu semua, anda akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang luar biasa. Banyak bukit-bukit, sungai, perkebunan yang bisa ditemui di sepanjang jalan. Sangat memanjakan mata.

Setelah sampai, anda akan merasakan kesegaran udara dan hawa yang cukup dingin. Para penjaja oleh-oleh bisa ditemukan di sepanjang jalan. Ada banyak pilihan pemandian yang ditawarkan, ada yang berbentuk pemandian terbuka, tertutup, maupun kolam renang. Anda tinggal pilih sesuai dengan keinginan. Jika anda merasa lelah, di sini banyak penyewaan kuda juga yang bisa digunakan untuk berkeliling. Jika belum mahir, ada joki yang siap membantu kok. Air panas disini berkhasiat untuk menyembuhkan gatal-gatal pada kulit. Karena memang mengandung belerang. Namun jangan berendam terlalu lama ya terlebih bagi yang punya riwayat sakit jantung. Berbahaya.!

  1. Curug Putri

Curug putri merupakan wisata yang berlokasi di perbatasan dua Kebupaten yaitu Kabupaten Tegal dan Brebes. Curug ini masih sangat alami, berupa air terjun dengan ketinggian sekitar 25 meter, selain air terjunnya yang menarik dengan airnya yang sangat dingin, pemandangan disekitar air terjun juga tak kalah eksotis, berupa lipatan-lipatan seperti lukisan tuhan yang dipahat ditebing-tebing, sangat epik.! Untuk mencapai air terjun anda harus melewati pematang sawah, dengan hamparan pohon-pohn hijau dan rindang, karena lokasinya memang jauh dari pemukiman warga.

Ada dua rute untuk mencapai lokasi ini, yaitu melalui Desa Benda (Sirampog, Brebes) dan SPBU Sakalibel (Brebes). Jika menggunakan jalur Desa Benda, anda bisa naik kendaraan dari Pertigaan Kalisalak Desa Benda hingga di Desa Mendala dan dilanjutkan lurus hingga bertemu Dukuh Padanama. Kendaraan tidak bisa melalui jalan ini, karena jalan yang belum teraspal. Kita bisa tracking menyusuri pematang sawah dan jalan setapak sekitar 500 meter. anda juga nantinya akan melewati tebing yang cukup terjal. Apabila menggunakan jalur kedua, dari arah Purwokerto -Tegal, turun di Pertigaan Kaligadung atau di SPBU Sakalibel. Setengah jam perjalanan, sampailah di Perempatan Sirampog lalu ambil jalan ke utara hingga bertemu dengan Dukuh Padanama.

  1. Goa Lawet

Objek wisata Gua Lawet terletak di Desa Harjowinangun, Balapulang, atau jaraknya sekitar 20 kilometer dari Kota Slawi. Gua Lawet ini sendiri diyakini sudah berusia ratusan tahun. Para peneliti sejarah menyimpulkan bahwa Gua Lawet ini dulu dijadikan sebagai tempat bertapa para penguasa atau raja-raja yang ada di Kerajaan Mataram sehingga tak banyak orang yang mengunjungi goa lawet ini.

Suasana di goa ini memang sepi, jadi rasanya pas disini anda bisa belajar tentang alam , melihat peninggalan di masa lampau di masa kerajaan mataram yang sudag hampir sulit untuk kita temui dan melihat keindahan yang berada di dalam goa ini.

  1. Water Boom Yogya

Wahan bermain di Tegal yang juga tidak boleh dilewatkan adalah Waterboom Yogya. Sebelumnya, Waterboom ini bernama Waterboom Dedy Jaya, setelah beralih kepemilikan pada 2013 berubahlah namannya menjadi Waterboom Yogya.Sekilas jika terlihat dari luar, waterboom ini sepi. Karena memang posisinya berada di belakang toserba Yogya. Namun jika anda sudah masuk ke dalamnya lewat pintu samping selatan, waterboom ini penuh dengan pengunjung. Terutama pada hari minggu dan hari libur.

Waterboom Yogya buka pukul 09:00-17:30 pada hari senin sampai jum’at dengan tiket Rp. 12.500 sedangkan hari Sabtu, Minggu dan Hari Besar buka pukul 08:00-17:30 dengan harga tiket Rp. 15.000. Waterboom ini memiliki empat kolam yang dibagi sesuai dengan usia dan tingkat kedalaman kolam. Bagi anak-anak atau balita, ada kolam khusus yang tidak terlalu lebar dengan kedalaman air 30 cm. Ada juga kolam dengan kedalaman 1,3 meter, 1,4 meter, dan 1,8 meter.

Tidak hanya kolam renang saja, ada wahana yang menumpahkan air setiap beebrapa menit sekali. Ada juga seluncuran air dengan ketinggian berbeda, mulai dari 3 meter, 6 meter, dan 12 meter. Untuk kolam renang sebelah barat sendiri, kedalamannya berbeda antara ujung yang satu dengan ujung lainnya.Fasilitas lain yang ada di waterboom ini adalah sewa ban, sewa loker, café, musholla, dan gazebo gratis. Tempat yang banyak ditumbuhi pepohonan di sisi samping kolam ini juga selalu dijaga oleh petugas khusus. Sehingga keamanan selalu diutamakan.

  1. Gunung Tanjung

Gunung Tanjung ini terletak di Desa Lebaksiu, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Jika dari arah Kota Slawi, maka anda akan menempuh jarak sekitar 7 kilometer menuju lokasi wisata Gunung Tanjung ini. Objek wisata Gunung Tanjung ini sangat cocok bagi Anda yang gemar berpetualang di alam bebas, terutama treking.  Ada dua faktor yang menyebabkan objek wisata yang satu ini ramai dikunjungi oleh wisatawan, yakni keindahan panorama alam serta keramahan penduduknya yang sangat terkenal.

Sebenarnya gunung tanjung merupakan kawasan perbukitan, anda dapat menikmati pemandangan yang luar biasa disini. Selain itu hamparan bebatuan yang terlihat indah dan juga adanya Jembatan Sunglon dan Bukit Sitanjung. Di daerah ini juga terdapat sebuah warung makan yang dilengkapi dengan pemancingan yang menyediakan berbagai macam menu andalan berbagai masakan ikan serta martabak telor khas daerah Lebaksiu.

Itulah beberapa destinasi tempat wisata di Tegal, yang bisa dijadikan refrensi untuk liburan anda jika berkunjung ke kota di pesisir jalur pantai utara ini. Yosshh! Selamat liburan!!

Baca juga artikel tempat wisata unik lainnya

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago