Jika kita bicara mengenai destinasi tempat wisata di Jawa Barat, maka kita akan dihadapkan pada berbagai macam lokasi yang bisa kita kunjungi. Bisa dikatakan bahwa Jawa barat merupakan salah satu provinsi yang memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menyenangkan, dan selalu menjadi favorit. Salah satu contohnya adalah kota Bogor, sebuah kota yang terkenal dengan keindahan alamnya.
Salah satunya adalah tempat wisata di Puncak Bogor yang selalu ramai dengan pengunjung. Saat libur tiba, maka kawasan Puncak adalah salah satu kawasan yang selalu padat dengan para wisatawan. Mereka yang datang dan berkunjung ke Puncak sendiri, biasanya berasal dari daerah Bogor sendiri, atau juga berasal dari luar Bogor. Jika kita berbicara mengenai lokasi wisata di Puncak maka ada beberapa lokasi yang bisa kita datangi, seperti
1. Little Venice Puncak
Tempat wisata di Puncak Bogor yang satu ini memang cukup terkenal di kalangan para wisatawan. Lokasinya yang strategis dan pemandangan daerahnya yang sangat menawan membuat kawasan ini tak pernah sepi dengan yang namanya pengunjung. Tempat wisata yang berada di Kota Bunga Estate, Jl. Hanjawar, Ds. Sukanagalih Pacet, Cipanas, Cianjur, ini merupakan sebuah danau buatan.
Danau ini sendiri di tata sedemikan rupa agar menyerupai kota Venice yang merupakan salah satu wisata di Negara Italia. Karena penataan dan suasana yang nyaman, maka tak mengherankan jika lokasi ini sendiri selalu di buru untuk menjadi tempat prewedding di Bogor yang cukup terkenal. Suasana di Little Venice kota bunga Puncak ini sendiri memang cukup romantis. Kita bisa menikmati suasana bersama dengan pasangan, sembari duduk di gondola yang memutari kawasan ini.
Berbagai bangunan yang ada di kawasan wisata ini sendiri memang di bangun sedemikian rupa agar benar-benar memberikan kesan seperti di Venice. Untuk datang kesini sebaiknya pada pagi hari, suasana masih sangat sejuk dan tak terlalu panas. Jangan datang menjelang sore hari atau terlalu sore, karena tempat yang satu ini hanya buka hingga sore hari saja. Berlibur di tempat ini pastinya akan sangat menyenangkan.
2. Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas
Jika kita berbicara mengenai Negara Jepang, maka ada banyak hal yang bisa terpikirkan untuk merepresentasikan negara tersebut. salah satu hal yang sangat identik dengan negara Jepang adalah bunga Sakura. Jika kalian ada yang ingin melihat dan menyaksikan bunga sakura maka kalian tak perlu jauh-jauh untuk datang ke Negeri Jepang sana.
Kita bisa mengunjungi salah satu tempat wisata di Puncak Bogor yaitu Taman Sakura yang terletak di Kebun Raya Cibodas. Taman yang satu ini memiliki banyak sekali koleksi pohon bunga sakura yang bisa kita nikmati. Kebun Raya Cibodas sendiri memiliki kurang lebih 435 pohon sakura yang di tanam sejak tahun 1971. Penanaman pohon sakura ini sendiri bertujuan untuk menambah beragam jenis tanaman tematik yang ada di lokasi ini. Sebagai salah satu tempat bernuansa alam di Bogor, maka lokasi ini bisa menjadi salah satu tempat wisata alam yang sangat menyenangkan untuk di kunjungi bersama keluarga.
Jika kalian ingin menyaksikan bunga sakura yang sedang mekar maka datanglah antara Bulan Januari-Februari dan Juli-Agustus. Diantara bulan-bulan tersebut maka kalian bisa menikmati keindahan bunga sakura. Tak mengherankan jika saat bunga sakura itu mekar, maka banyak yang menjadikan tempat ini sebagai salah satu spot foto di Bogor yang tak boleh dilewatkan begitu saja. Untuk mencapai tempat ini sendiri tak terlalu susah, kita tinggal mengikuti jalan menuju Puncak. Selain itu selalu ada tanda penunjuk arah yang memastikan kita tidak akan tersesat.
3. Wana Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya
Tempat wisata yang berada di Desa Buana Jaya, Kecamatan Tanjung Sari, Kabupaten Bogor, ini merupakan salah satu tempat wisata yang cukup menarik dan mendidik. Tempat yang satu ini sangat pas untuk dijadikan sebagai salah satu tempat wisata anak di Bogor pada saat musim libur tiba.
Penangkaran rusa yang dibangun sejak taun 1993 ini memang sangat terkenal di kawasan Bogor. Kita bisa melihat dan berdekatan dengan rusa-rusa yang ditangkarkan di lokasi ini. Ada banyak sekali jenis rusa yang ditangkarkan di lokasi ini. Salah satu jenis rusa yang cukup khusus yang ada di lokasi ini adalah Rusa Bawean yang notabene adalah hewan endemik Pulau Bawean. Untuk mencapai tempat ini sendiri kita akan melewati “pengujian” terlebih dahulu.
Yaitu dengan melewati jembatan tradisional yang menjadi salah satu jalan untuk memasuki tempat penangkaran rusa. Setelah kita melewati tempat tersebut maka kita akan disambut oleh suasana yang begitu asri dan sangat nyaman. Tak mengherankan jika banyak sekali keluarga yang menjadikan lokasi ini sebagai salah satu destinasi wisata wajib saat berlibur. Pada lokasi ini sendiri kalian tak hanya bisa melihat rusa yang berkeliaran bebas, namun kalian juga bisa berinteraksi dengan rusa-rusa tersebut.
4. Taman Wisata Alam Gunung Pancar
Tempat yang satu ini merupakan salah satu lokasi dari beberapa tempat wisata di Sentul yang cukup terkenal. Taman Wisata Alam Gunung Pancar ini sendiri sangat terkenal dengan banyaknya pepohonan pinus yang ada. Suasana yang dramatis dan romantis ini menjadikan lokasi ini sebaga tempat wisata untuk pacaran di Bogor yang sangat terkenal. Tempat yang berada di Kp. Ciburial Desa Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor ini selalu ramai saat akhir pekan atau saat libur tiba.
Mereka yang datang kesini memang kebanyakan adalah pasangan muda-mudi yang ingin berpacaran. Namun, tak sedikit pula yang datang ke lokasi ini bersama keluarga mereka masing-masing. Tempatnya yang nyaman dan santai ini memang membuat banyak orang jatuh cinta. Tak sedikit yang membandingkan lokasi wisata ini dengan setting film twillight yang romantis dengan latar belakang pepohonan pinus. Jika kalian ingin mendapatkan suasana yang lebih romantis. Kalian bisa saja datang lebih pagi, ketika masih ada sisa-sisa kabut yang ada. Pada waktu itu dijamin, akan terasa lebih romantis.
Selain tempat yang disebutkan di atas, masih ada beberapa lokasi lagi yang bisa kalian kunjungi, seperti
- Gunung Batu Jonggol
- Gunung Munara Rumpin
- Taman Bunga Nusantara
- Danau Quarry
- Pondok Rasamala
- Taman Safari Indonesia
- Nicole’s Kitchen & Lounge
- Cimory Riverside
- Death by Chocolate
- Ah Poong Floating Market
- Kota Bunga Estate
- Villa Rumah Putih
- R Hotel Rancamaya
- Highland Park Resort
- Pemandian Air Panas Gunung Peyek
- Pusat Pendidikan Konservasi Alam Bodogol
- Curug Leuwi Lieuk
- Curug Leuwi Hejo
- Curug Country
- Curug Love
- Curug Leuwi Cibaliung
- Curug Cikoneng
- The Jungle Waterpark
- Kampung Budaya Sindangbarang
- Warso Farm
- Pura Parahyangan Agung Jagatkartta
- Taman Matahari Puncak
- Perkebunan Teh Gunung Mas
- Fly Indonesia Paragliding
- Curug Panjang
- The Ranch
- Taman Riung Gunung
- Telaga Warna
- Curug Kembar
- Istana Presiden Cipanas
- Melrimba Garden
Itu tadi beberapa lokasi tempat wisata di Puncak Bogor yang bisa kalian kunjungi. Setiap tempat wisata tersebut, dijamin tak akan mengecewakan kalian. Bahkan akan semakin membuat waktu wisata kalian menjadi lebih menyenangkan. Semoga Informasi tadi bermanfaat.