Cimahi, salah satu kota yang ada Provinsi Jawa Barat ini mempunyai julukan Kota Tentara. Hal ini dikarenakan Kota Cimahi yang pernah jadi pusat latihan militer ketika zaman penjajahan. Akan tetapi sampai dengan saat ini, anda pun masih bisa jumpai pusat pelatihan militer di Cimahi. Tidak cuma itu saja, di Cimahi anda dapat menjelajah ke destinasi wisata yang menarik. Dengan berteman hawa sejuk, panorama indah, serta lokasi yang strategis. Berikut adalah tempat wisata di Cimahi dan sekitarnya yang dapat dijadikan referensi wisata anda.
Untuk menuju ke tempat ini, pengunjung bisa menggunakan dua akses. Yang pertama adalah menggunakan jalur Cimahi melalui jalur Cihanjuang dan Parongpong. Jalur yang kedua bisa ditempuh dari jalur Lembang Bandung. Jalur yang melalui kota Cimahi anda bisa masuk ke jalan Kolonel Matsuri di dekat alun alun Cimahi. Menyusuri jalan ini akan membawa pengunjung menuju ke Cihanjuang dan juga Parongpong. Lurus terus ke utara menuju ke daerah Lembang. Jika ditempuh dari Bandung anda bisa melalui pusat Kota Bandung kemudian arahkan kendaraan untuk melalui Lembang danamsuk ke dalam Jalan Sersan Bajuri. Kedua rute jalan ini nantinya bisa saling bertemu. Jangan khawatir karena rute tersebut sudah mulus dan beraspal.
Alamat : Jalan Kolonel Matsuri, Kertawangi.
Baca : Wisata air terjun di Bogor – Wisata air terjun di Bandung – Wisata d Cibubur
Alam Wisata Cimahi ini diresmikan sejak tanggal 18 Oktober 2009. Peresmiannya dilakukan oleh walikota Cimahi kala itu yaitu Ir. H. Itoch Tochija. Memang saat diresmikan fokus dari tempat wisata ini adalah kuliner namun seiring berkembngya AWC, berbagai macam fasilitas pun bermunculan. Beberapa permainan yang ada yaitu jembatan goyang dan flying fox. Fasilitas lainnya adalah kolam renang, kolam pemancingan, sampai dengan restoran dan tempat makan dengan menu beragam. Tempat ini cocok dijadikan sebagai tempat wisata bersama dengan keluarga terutama bersama anak anak. Udara yang segar dan pemandangan yang hijau cocok bagi anda yang ingin mencari ketenangan jauh dari hiruk pikuk keramaian.
Alamat : Jalan Kolonel Matsuri Km 14.
Lokasi yang sangat strategis akan membuat lokasi wisata Paku Haji sering dikunjungi oleh wisatawan. Saat akhir pekan atau saat musim liburan tiba tempat wisata ini selalu dikunjungi oleh wisatawan dari dalam atau dari luar daerah. Fasilitas wisata yang ada di tempat ini lumayan lembang, bahkan tempat wisata ini sangat strategis dengan tempat wisata lainnya seperti wisata kota Lembang dan juga floating market Lembang. Pengunjung yang datang disini bisa mencoba berbagai kegiatan wisata misalnya menunggang kuda dan juga naik ATV. Untuk naik ATV anda tidak perlu pergi ke Bandung, di wisata Paku Haji pun telah ada wisata tersebut.
Baca : Wisata di Cibodas – Tempat wisata di Tasikmalaya
Bisa dikatakan tempat wisata yang ada disini merupakan tempat wisata yang murah hal itu dikarenakan harga tiketnya yang murah. Setelah membayar tiket pengunjung yang datang kesini bisa mendapatkan satu gelas stroberi dengan gratis sebagai ucapan welcome. Memang lokasi wisatanya tidak luas, namun mengesankan. Bagi anda yang membawa anak anak, anda bisa mengajak anak anda ke rumah koboi. Anak anda bisa menunggang kuda layaknya koboi. Selain strawberry, bagi yang ingin berwisata kuliner juga bisa disini yaitu anda bisa mencicipi tahu gejrot, colenak, pisang penyet dan masih banyak lagi lainnya.
Baca : Tempat wisata di Jepang – Tempat wisata di Ngawi
Baca : Tempat wisata di Surabaya
Curug ini sangat indah sebab terdiri dari beberapa aliran air terjun di bawahnya. Saking indahnya, banyak yang mengatakan bahwa curug ii aalah Air Terjun Niagara mini. Meski indah, untuk mencapai tempat wisata satu ini cukup melelahkan sehingga diperlukan fisik yang kuat dan persiapan bekal makanan ataupun minuman yang lengkap. Jika ingin datang ke curug ini sebaiknya jangan saat hujan, sebab akses jalan belum bagus dan memadai. Saat hujan akses jalan ini licin dan juga becek sehingga menyulitkan pengunjung yang datang kesana.
Bagi anda yang berlibur bersama dengan pasangan anda, anda bisa berlibur ke taman bunga ini. Taman bunga ini sangat unik dan menarik. Sungguh disayangkan jika anda tidak berselfie ria di taman ini. Anda bisa berslfie ria dengan gambar latar belakang beraneka bunga yang indah mewarni. Bunga yang ada disini adalah bunga hias dan juga bunga potong. Pemasok bunga terbesar dari Bandung adalah taman ini sehingga tidak mengherankan jika taman ini terdiri dari beraneka jenis tanaman bunga.
Baca : Tempat wisata di Bangkok – Tempat wisata di Cilacap
Berbagai macam fasilitas yang ada di Kmapung Gajah ini sangat lengkap. Tiket masuk dibanderol seharga Rp 10.000 (Senin-Kamis) dan Rp 20.000 (Jumat-Minggu). Tiket yang ada di Kampung Gajah ini bervariasi, ada yang tiket biasa, tiket terusan dan juga ada tiket atraksi. Untuk yang menggunakan tiket terusan, pengunjung yang datang di Kampung Gajah bisa masuk ke Futuristic Buggy, Buggy Family, Tubby, Sky Rider, Formula Kart, Moto Golf, Mini Buggy, Delman Royal, Horse Riding da lain sebagainya. Untuk tiket atraksi ini beraga tergantng dengan jenis taraksinya masing masing.
Baca : Tempat wisata di Bontang
Bagi pecinta alam sungguh disayangkan jika anda tidak mengunjungi tempat ini. Selain bisa digunakan untuk tempat wisata, Natural Hill juga bisa digunakan untuk tempat outbond. Bagi yang ingin menginap, ada berbagai jenis penginapan yang bisa dicoba disini. Contohnya saja adalah penginapan konsep barak dengan kapasitas orang berjumlah 160. Selain itu ada penginapan konsep tenda dan cottage. Daya tampung konsep penginapan tenda itu adalah 200 orang. Sedangkan yang paling mahal adalah penginapan dengan konsep cottage
Lokasi wisata ini menawarkan suasana kebun yang teramat bersih, rapi, ditambah tersedianya beraneka makanan dan minuman seperti es krim, makin membuat pengunjungnya merasa nyaman. Pengunjung yang datang ke temat wisata ini jangan lupa untuk membeli oleh oleh souvenir khas dari tempat wisata ini. Souvenir khas dari Rumah Bunga Rizal adalah bunga atau tanaman mini yang dimasukkan ke dalam mika. Bunga yang jadi souvenir pun adalah bunga khas dari tempat wisata ini adalah kaktus, anggrek dan tanaman lainnya.
Tempat wisata ini sangat unik sebab pengunjung bisa merasakan berlayar menggnakn perahu. Penjual pun berada di atas air. Selain itu bagi pembeli yang ingin membeli barang barang yang ada di sana harus menggunakan kon yang sebelumnya sudah ditkukarkan menggunakan mata uang biasa. Sangat unik bukan?, untuk harga tiket masuk ke sini adalah 15 ribu rupiah, parkr mobil adalah 30 ribu rupiah sedangkan parkir motor 5 ribu rupiah. Jam buka saat weekdays pukul 9 pagi sampai dengan 5 sore, sedangkan saat weekend bisa sampai pukul 8 malam.
Itulah beberapa tempat wisata di Cimahi yang menarik untuk dikunjung. Jangan lupa untuk membawa perbekalan seperti obat-obatan jika sewaktu waktu diperlukan.
Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…
Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…
Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…
Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…
Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…
Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…