Indonesia yang memiliki banyak pulau memang merupakan negara kepulauan terbesar di dunia. Akibatnya banyak kepulauan yang tersebar di Indonesia yang kini dijadikan objek wisata. Salah satunya Kepulauan Seribu yang lokasinya sangat dekat dengan ibu kota.
Siapa yang tidak mengenal Kepulauan Seribu? Kepulauan yang berada di dekat Jakarta ini memang sudah menjadi lokasi wisata yang populer sejak zaman dahulu kala. Ada banyak pulau di kepulauan seribu yang bisa dieksplor. Salah satunya adalah Pulau Sepa.
Pulau Sepa merupakan pulau berpanorama terbaik di Kepulauan Seribu. Pulau ini juga sering dijadikan tujuan wisata keluarga di Kepulauan Seribu karena memang memiliki banyak fasilitas yang keren. Jika kamu ingin berwisata ke Kepulauan Seribu dan sedang bingung mencari pulau mana yang layak untuk dikunjungi, Pulau Sepa Kepulauan Seribu ini adalah pulau yang direkomendasikan. Tidak percaya? Simak penjelasan berikut ini.
Baca juga:
Tidak heran jika pulau ini cukup ramai dikunjungi banyak wisatawan, terutama saat liburan. Selain itu, akses ke pulau ini juga tidak sulit dan cukup dekat dari ibu kota Jakarta. Ini merupakan keistimewaan tersendiri pulau Sepa.
Adapun beberapa kegiatan wisata yang bisa dilakukan di pulau ini antara lain dijelaskan sebagai berikut.
Pulau Sepa memiliki pemandangan yang sangat menawan. Dengan pasir putih yang lembut dan lautan yang biru, pulau ini dijuluki sebagai pulau terbaik di Kepulauan Seribu. Julukan tersebut tidaklah salah, karena pemandangan di pulau ini memang akan memberikan kejernihan pikiran dari para wisatawan yang ingin menghabiskan waktu liburan mereka.
Pulau ini juga memiliki keindahan bawah laut yang sangat fenomenal. Oleh sebab itu, banyak wisatawan yang bisa menghabiskan waktunya dengan melakukan kegiatan snorkeling dan diving di sekitar pulau. Akan ada banyak ikan dan terumbu karang bawah laut yang memanjakan mata.
Selain itu, pulau ini juga terkenal akan pemandangan matahari terbenam yang sangat menarik dan menawan. Wisatawan bisa mengambil foto keren saat matahari mulai terbenam. Tentu saja pemandangan itu akan sangat keren untuk diabadikan.
Pulau ini sudah memiliki fasilitas yang baik bagi wisatawan yang ingin menginap. Ada beberapa penginapan yang bisa dipilih.
Selain menginap, wisatawan juga bisa menikmati kuliner lezat di restauran yang ada di pulau tersebut.
Selain snorkeling dan diving, di pulau ini juga ada wahana dan olah raga air yang bisa dicoba. Ada juga kano yang bisa dinaiki. Ada juga ski air, banana boat, papan lutut, dan juga jetski. Wisatawan juga bisa memancing di sana, lho.
Selain itu, wisatawan juga bisa bersepeda menyusuri pulau dengan suasana khas kepulauan tropis. Kapan lagi bisa bersepeda di sebuah pulau wisata yang keren?
Baca juga:
Makanan di pulau ini kebanyakan bisa didapatkan dari restauran dengan menu makanan yang sangat istimewa. Ada juga beberapa rumah makan yang menyediakan makanan dengan sistem prasmanan. Makanan di pulau ini tidak kalah lezatnya dengan makanan di resot pulau lain di Kepulauan Seribu.
Seperti yang telah dijelaskan di atas, pulau ini sudah memiliki penginapan yang bisa disewa. Penginapan ini adalah bergaya cottage dengan bangunan dari kayu dan bambu. Cottage ini tentu akan semakin menambah kealamian di pulau ini. ada beberapa tipe cottage di pulau sepa ini, antara lain tipe penyu A dan B yang memiliki teras, 1 kasur tidur queen dan 1 kasur single, lengkap dengan fasilitas TV dan AC serta toilet bershower.
Ada juga tipe penyu 1-10 yang memiliki fasilitas sama dengan 10 unit cottage. Ada juga tipe kakap A dengan privasi yang lebih terjaga. Selain itu ada tipe napoleon dengan 2 kasur single. Yang terakhir, ada juga tipe gurita dengan fasilitas 2 kasur queen.
Baca juga:
Perjalanan laut menggunakan waktu kurang lebih 2 jam. Ada juga wisatawan yang berkunjung ke Pulau Sepa setelah menghabiskan waktu di Pulau Harapan. Dari Pulau Harapan sendiri, untuk menuju Pulau Sepa hanya diperlukan waktu 20 menit.
Wisatawan yang ingin menghabiskan waktu berlibur di pulau ini sebaiknya membaca beberapa tips berikut ini.
Baca juga:
Demikianlah penjelasan mengenai Pulau Sepa Kepulauan Seribu yang bisa dikunjungi saat berwisata ke Kepulauan Seribu. Ingat selalu untuk merencanakan perjalanan dengan sangat baik agar tidak ada kegiatan liburan yang sia-sia. Selamat berlibur dan semoga bermanfaat.
Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…
Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…
Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…
Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…
Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…
Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…