Merayakan valentine bersama pasangan? Mengapa tidak mecoba menikmatinya dengan berlibr. Mengunjugi wisata-wusata yang seru bisa menjadi alternatif perayaan hari valentine yang menyenangkan dan pastinya menjadi momen yang tidak terlupakan. Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, di Indonesia sendiri terdapat banyak wisata-wisata terbaik untuk liburan bersama pasangan. Agar menyesuaikan dengan tema Valentine, mengapa anda tidak mencoba untuk mengunjungi wisata-wisata di Indonesia yang memiliki simbol hati atau cinta. Ini bisa menjadi latar belakang foto terbaik bersama pasangan anda. Nah berikut ini beberapa tempat wisata yang memiliki simbol hati yang ada di Indonesia.
Batu Flower Garden merupakan salah satu wisata romantis untuk valentine di malang yang direkomendasikan. Berada di kota Batu, Jawa Timur, wisata ini dibangun di atas kawasan milik Perhutani, tepatnya berada di lereng gunung Panderman yang ada di ketinggian 1.100 – 1.200 mdpl. Tak heran jika cuaca dan hawa udara yang ada di wisata ini cukup sejuk dan segar. Awalnya wisata ini merupakan kawasan wisata berupa air terjun yang dinmakan Coban Rais dan sebuah bumi perkemahan. Namun lambat laun pihak pengelola membangun objek wisaa tambahan yang memikat hati banyak wisatawatn yaitu Batu Flower Garden. Wisata ini berada di antara Air Terjun Coban Rais dan loket masuk. Anda yang ingin berkunjung harus berjalan kaki kurang lebih 750 m untuk bisa mencapai wisata romantis ini. Sesuai dengan namanya, wisata Batu Flower Garden ini menawarkan pemandangan dari berbagai jenis bunga. Banyak spot foto yang keren dan menghadirkan pemandangan yang eksotis. Misalnya saja seperti Flower Hill, dimana pengunjung dapat berfoto di tengah-tengah bunga. Dan inilah yang paling disukai banyak pasangan yang datang ke wisata ini, berfoto di atas papan kayu dengan bentuknya yaitu lambang cinta dan papan yang bertuliskan ” I Love You”
Dari atas Bukit Cinta, mata anda bisa melihat pemandangan yang ada di sekelilingnya, mulai dari bukit, gunung yang ditutup awan, jalan meliuk-liuk, hingga pantai biru yang dihiasi dengan pasir putihnya. Bukit cinta merupakan salah satu tempat wisata di nusa tenggara timur. Tepatnya berlokasi di Desa Bour, Kec. Nubatukan, Kab. Lembata, Nusa Tenggara Timur. Disini terdapat sebuh prasasti yang bertulis “LOVE” dan berada di atas puncak bukit. Tangga-tangga beton yang mengelilingi serta sepasang patung yang ada di atas huruf O dan V, terlihat jari-jari raksasa yang bertemu dan membentuk simbol hati. Anda bisa mengajak pasangan berlibur di wisata alam ini, sembari merayakan valentine, anda dan pasangan juga dapat refreshing sejenak dari aktivitas di perkotaan. Untuk bisa menjangkau tepat ini, anda yang berada di luar Kab. Lembata dapat menggunakan kapal laut atau pesawat. Untuk waktu tempuh dari Kota Kupang menuju Lembata dibutuhkan sekitar 8 jam perjalanan menggunakan kapal laut atau menggunakan pesawat sekitar 40 menit. Setelah itu anda bisa melanjutkan pasangan dengan menggunakan jasa ojek dari Bandara Wunipito Lewoleba, sekitar Rp 30.000 – Rp 50.000. Perlu anda ketahui jika tidak ada angkutan umum yang menuju Bukit Cinta. Selain jasa ojek, anda dapat menggunakan jasa angkutan travel dengan harga Rp 100.000 – Rp 500.000.
Jika anda menginginkan suasana tenang yang dapat dinikmati bersama pasangan, mungkin wisata Pulo Cinta menjadi rekomendasi terbaik. Salah satu pulau eksotis di indonesia ini memang sering dijadikan tujuan honeymoon banyak pasangan. Pulau kecil yang ada di Gorontolo ini dinamakan sebagai Pulo Cinta karena deretan villa yang dibangun dan mengelilingi menyerupai simbol hati. Sehingga menjadi pemandangan alam yang begitu mempesona dan eksotis. Meskipun Pulo Cinta ini hanya menawarkan 13 cottage saja, namun tetap saja pulau ini diminati oleh banyak wisatawan. Tak hanya disuguhkan dengan laut nya yang biru kehijauan dan cantik, anda juga bisa melihat pemandangan bawah lautnya yang masih sangat terjaga baik. Dan selain itu ada banyak aktivitas romantis lainnya yang bisa anda lakukan bersama pasangan. Misalnya saja dengan melihat pemandangan bintang yang bertaburan di malam hari. Bisa dibayangkan bukan bagaimana romantisnya momen ini? Selain itu anda bisa mengajak pasangan anda dalam momen dine & wine di sekitar pulau. Anda bisa merasakan momen candle light dinner yang sangat romantis dan ditemanoi semilir angin pantai serta tenangnya air laut. Namun dibalik keindahannya, terdapat sebuah mitos jika tempat ini merupakan tempat bertemunya seorang Pangeran Gorontalo dan Puteri Belanda. Namun jalinan cinta yang mereka jalani dilarang, sehingga memutuskan melarikan diri ke tempat ini.
Beralih ke Papua, disini terdapat wisata lainnya yang memiliki simbol hati yang dapat dikunjungi bersama pasangan. Danau Love (Telaga Cinta) ini awalnya merupakan sebuah surga tersembunyi di tanah Papua dan kini mulai banyak dikenal. Penduduk sekitar menyebutnya sebagai Danau Imfote yang ada di Sentani, Papua. Salah satu nominator pada kategori Tujuan Wisata Baru Terpopuler dalam API (Anugerah Pesona Indonesia II) tahun 2017 ini menawakan pemandangan yang begitu menakjubkan. Tempat wisata di papua ini masuk ke dalam kawasan Sentani Timur, berbatasan dengan Kab. Keerom dan kota Jayapura. Sepanjang jalan akan terlihat hamparan padang rumput yang sangat elok dipandang. Bagi yang ingin berkunjung ke Danau Love ini, dibutuhkan sekitar 30 menit perjalanan dari Kota Sentani. Lokasi Danau ini tepat di Kampung Puai, Distrik Yokini, Kab. Jayapura. Meskipun menempuh perjalanan yang agak panjang, namun jangan khawatir karena perjalanna menuju tempat wisata akan sangat menyenangkan. Jalan nya yang mulus serta pemandangan di sepanjang jalan yang indah akan menemani perjalanan anda. Dan perjalanan panjang akan terbayar lunas saat tiba di Danau Love. Meskipun danau ini tidak begitu luas, namun menariknya bentuk danau ini menyerupai simbol hati. Dan tidak hanya danaunya saja yang indah, namun juga alam yang ada di sekitarnya. Barisan bukit-bukit hijau yang menjulang dan berjejer akan terlihat menyegarkan.
Pantai Bopong merupakan wisata yang cukup menarik bagi kaum muda yang gemar berfoto ria untuk mengisi feed instagram. Disini terdapat simbol hati yang menjadi spot terkenal. Pengelola wisata membuat sebuah jembatan yang dapat menyebrangi Laguna yang dinamakan Jembatan Hepiii. Setelah melewati jembatan tersebut, nantinya pengunjung dapat melihat pemandangan pantai dari atas ketinggian melalui sebuah gardu pandang yang disediakan pihak pengelola wisata di atas gumuk pasir. Dan diketanya terdapat spot foto yang berbentuk ahti dan bertuliskan “Reflika Lve Heppiii”. Pantai Bopong berada di Desa Surorejan, Kec. Puring, Kab. Kebumen, Jawa Tengah. Untuk bisa sampai disini anda bisa menempuhnya dari kota Kebumen dengan jarak 24 km. Lalu bagaimana harga tiket masuk wisata Pantai Bopong? Sangatlah murah hanya sekitar Rp 5.000 saja. Dan tambahan bagi pengunjung yang membawa kendaraan akan dikenakan biaya parkir Rp 5.000/motor dan Rp 10.000/mobil. Jika anda sedang berlibur di Jawa Tengah, jangan lewatkan untuk mengunjungi tempat wisata di kebumen ini.
Taman Barusen Hill menjadi wisata romantis untuk valentine di bandung yang direkomendasikan. Berada di Desa Cisondari, Kec. Ciwidey, Bandung, Jawa Barat. Taman ini memang sangat cocok bagi pasangan yang ingin berfoto dengan latar belakang yang sangat romantis. Di lokasi wisata, anda akan dimanjakan dengan banyaknya spot foto yang bertema “Love”. Selain itu wisata ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap yang dapat mendukung kenyamanan pengunjung seperti lokasi parkir yang luas, gazebo yang dapat digunakan sebagai tempat istirahat, kamar bilas, toilet umu, serta wisata kuliner yang menawarkan menu-menu makanan dengan harga terjangkau. Taman Barusen Hill ini buka setiap harinya, pukul 08.00 – 17.00. Dari kota Bandung, anda bisa mengambil rute via Jalan Tol Kopo dan kemudian menuju Jalur Soreang-Ciwidey. Atau anda bisa menggunakan jalur alternatif dari Cimahi melalui Baros dan nantinya sampai di Kec. Soreang. Untuk tiket masukke tempat wisata ini juga cukup terjangkau yaitu Rp 20.000 saat weekday dan Rp 25.000 saat weekend.
Nah itu tadi 6 wisata yang memiliki simbol hati di Indonesia, sangat cocok untuk dikunjungi bersama pasangan dan merayakan valentine bersama. Jadikan momen liburan romantis ini menjadi tak terlupakan dengan mengunjungi tempat-tempat terbaik.
Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…
Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…
Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…
Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…
Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…
Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…