Jawa Timur

Tiket Masuk Batu Secret Zoo (Jawa Timur Park 2) Terbaru

Jawa Timur memiliki kota wisata yang menarik untuk dieksplor, yaitu Kota Wisata Batu. Kota kecil yang berada di dataran tinggi kawasan Malang Raya ini sudah terkenal dengan aneka ragam objek wisatanya, mulai dari objek wisata alam, hingga objek wisata wahana yang menarik. Salah satu objek wisata yang menarik untuk dikunjungi adalah Batu Secret Zoo yang merupakan sebuah kebun binatang dengan konsep yang lebih tertutup dan modern. Berikut beberapa informasi mengenai objek wisata ini.

Keunikan Batu Secret Zoo

Batu Secret Zoo merupakan Tempat Wisata di Batu berupa kebun binatang yang sangat menarik untuk dikunjungi. Konsep kebun binatang yang ada di sana adalah modern dan juga edukatif. Lokasi wisata ini sangat cocok untuk wisata anak dan wisata edukasi, sekaligus wisata keluarga yang cukup lengkap.

Koleksi satwa yang ada di Batu Secret Zoo ini sangat lengkap, sehingga tentunya Tiket Masuk Batu Secret Zoo juga sesuai dengan fasilitas yang ada di dalamnya. Pengunjung bisa melihat aneka jenis hewan, dari hewan reptil hingga hewan air, dari hewan lokal sampau hewan internasional di tempat ini. tentunya anak-anak akan mendapatkan manfaat dari kelengkapan koleksi satwa yang ada di sana.

Selain koleksi binatang, di Kebun Binatang di Indonesia ini juga ada wahana permainan yang bernama Fantasy Land. Di dalamnya ada sekitar 20 wahana permainan yang cukup lengkap dan menghibur para pengunjung. Selain itu ada juga fasilitas restoran dan juga berbagai layanan eksklusif bagi para pengunjung. Jika Anda ingin mengajak anak-anak berwisata di kota wisata Batu ini, objek wisata Batu Secret Zoo bisa menjadi salah satu alternatif yang direkomendasikan.

Pembagian Zona Batu Secret Zoo

Bagi para pengunjung yang ingin berwisata di sana, mungkin bertanya-tanya apa saja yang ada di sana dan hewan apa saja yang memang bisa dilihat. Untuk lebih memudahkan informasinya, Batu Secret Zoo dibagi kedalam beberapa zona, yaitu sebagai berikut.

  1. Entrance Secret Zoo
  2. Monkey Island
  3. Nocturnal House
  4. Reptile Garden
  5. Secret Zoo
  6. Pygmy Marmoset
  7. Zona Aquarium
  8. Savannah
  9. Waterpark
  10. Fantasy Happyland
  11. Octopus
  12. Baby Zoo
  13. Safari Farm
  14. Willy Laro Show
  15. River Adventure
  16. Tiger Land

Itulah beberapa zona yang ada di Batu Secret Zoo. Kesemua zona disesuaikan dengan habitat dari jenis hewan yang ada di kebun binatang tersebut, dan hewan-hewan tersebut berasal dari berbagai negara seperti Afrika, Australia, dan juga Asia.

Harga Tiket Masuk

Pengunjung yang akan berwisata ke Batu Secret Zoo tentunya perlu membeli tiket masuk. Tiket Masuk Batu Secret Zoo itu sendiri ada bermacam-macam dan bisa didapatkan dengan harga tertentu. Hal ini dikarenakan Batu Secret Zoo masih masuk ke dalam kawasan wisata Jawa Timur Park yang tentunya bisa lebih hemat jika sekaligus membeli tiket untuk objek wisata lain di Jawa Timur Park. Beirkut penjelasan mengenai tiket masuknya.

  • Tiket Reguler (Batu Secret Zoo saja) yaitu Rp 84.000 untuk weekday dan Rp 120.000 untuk weekend.
  • Tiket terusan paket kaget 2 (Tiket Masuk Batu Secret Zoo, Museum Satwa, dan Eco Green Park) Rp 105.000 untuk weekday dan Rp 150.000 untuk weekend.
  • Tiket sakti (Jatimpark 1, Batu Secret Zoo, Museum Satwa, Eco Green Park, BNS, Museum Tubuh, Museum Angkut dan Predator Fun Park). Untuk paket ini, harganya adalah Rp 375.000 (berlaku 2 hari) dan Rp 450.0000 (berlaku 3 hari).

Itulah beberapa pilihan harga tiket yang bisa dibeli sesuai selera masing-masing wisatawan. Tentu agar lebih hemat, pilihan paket terusan dan paket sakti lebih disarankan.

Lokasi Batu Secret Zoo

Lokasi dari Batu Secret Zoo adalah di Jalan Oro-oro Ombo Batu No. 09, Jawa Timur. Lokasi ini bisa ditempuh dengan mudah, baik dengan kendaraan pribadi maupun dengan kendaraan umum. Berikut beberapa penjelasan rute menuju ke sana.

  • Dengan kendaraan umum

Bagi Anda si para backpacker yang ingin berkunjung dan membeli Tiket Masuk Batu Secret Zoo, berikut beberapa Tips Backpacker ke Batu Malang yang bisa dilakukan. Anda bisa memulai perjalanan dari Terminal Arjosari. Dari terminal Arjosari, tujulah Terminal Landungsari dengan naik angkutan umum rute AL atau ADL. Atau, jika Anda turun di Stasiun Malang, langsung saja naik angkutan umum rute AL atau ADL di depan stasiun. Dari Terminal Landungsari, Anda bisa naik angkutan BJL (jalur Batu – Junrejo – Landungsari. Angkutan ini akan melewati area Batu Secret Zoo. Jika bingung, tanyakan saja pada sopir untuk menurunkan Anda di tempat yang seharusnya.

  • Dengan kendaraan pribadi

Jika Anda memiliki kendaraan pribadi maupun sewa, Anda bisa menaiki kendaraan roda 2 maupun roda 4. Dari arah Malang, tuju saja ke arah kota Wisata Batu. Di sepanjang perjalanan sudah ada beberapa papan penunjuk jalan yang akan membawa Anda ke Batu Secret Zoo (Jawa Timur Park 2). Atau ikuti saja arah ke Batu Night Spectacular, karena berdekatan.

Fasilitas di Sekitar Batu Secret Zoo

Jika Anda ingin berwisata ke Tempat Wisata di Jawa Timur Park 2, ada beberapa fasilitas yang ada di sekitarnya, sehingga kegiatan wisata Anda akan sangat lancar. Berikut beberapa fasilitas yang dimaksudkan.

  • Penginapan – Wisatawan dari luar Batu bisa menginap di sekitar Batu Secret Zoo, baik itu dengan menyewa hotel ataupun villa di sekitar kawasan wisata.
  • Rumah makan – Rumah makan atau foodcourt akan mudah didapati di kawasan wisata ini.
  • Toko souvenir – Di dalam kawasan wisata Jawa Timur Park 2 ini juga ada toko souvenir yang bisa memberikan fasilitas wisata belanja bagi pengunjung.

Tips Wisata

Berikut juga ada beberapa tips wisata yang bisa Anda pahami sebelum berwisata ke Batu Secret Zoo, di antaranya:

  • Beli Tiket Masuk Batu Secret Zoo yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda agar bisa lebih berhemat.
  • Berjalanlah sesuai dengan rute yang sudah ada di kawasan wisata tersebut agar semua zona bisa didatangi tanpa terlewat sedikitpun.
  • Lebih baik datang di pagi hari agar bisa mengeksplor tempat wisata ini secara lebih lapang.
  • Bawa topi atau penutup kepala, termasuk payung, untuk melindungi kepala dari panas matahari.
  • Gunakan alas kaki yang bisa membuat Anda nyaman untuk berjalan-jalan di Tempat Wisata Anak di Malang ini, karena akan berjalan-jalan dengan rute yang cukup panjang.

Demikianlah beberapa penjelasan mengenai objek wisata Batu Secret Zoo yang perlu diketahui agar bisa mempersiapkan biaya wisata yang sesuai dengan budget. Semoga bermanfaat.

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago