Jawa Tengah adalah lokasi alternatif wisata yang menarik untuk dikunjungi. Kawasan Semarang dan sekitarnya juga memiliki berbagai kawasan wisata seru yang dekat dengan alam. Anda bisa mengunjungi salah satu objek wisata yang satu ini, yaitu Goa Rong View yang merupakan salah satu Tempat Nuansa Alam di Semarang. Objek wisata ini cocok untuk Anda yang mencari keindahan pariwisata alam, terutama para penyuka ketinggian. Berikut penjelasan mengenai Wisata Goa Rong yang menarik untuk dikunjungi.
Secara geografis, Goa Rong View merupakan sebuah puncak dari salah satu guratan atau lipatan Payung Rong. Posisinya ada di sebelah barat dari lautan Salatiga. Keindahan alamnya juga semakin terasa karena punggungan bukit ini adalah salah satu pembatas dari wilayah Rawa Pening.
Rawa Pening itu sendiri juga merupakan objek wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Anda bisa sekalian berkunjung ke sana karena posisinya berdekatan. Pemandangan indah dari Goa Rong ini bisa dikatakan adalah pemandangan di lereng perbukitan, berpadu dengan pemandangan lembah persawahan, perkebunan kopi dan karet, serta dipadu dengan view dari Rawa Pening dari ketinggian. Sehingga berwisata ke sini akan memberikan pemandangan yang lengkap dan juga indah.
Selain itu, pemandangan yang indah itu ditambah lagi dengan view dari gunung-gunung di Jawa Tengah lainnya, yaitu Sindoro, Sumbing, Ungaran, Telomoyo, bahkan Merapi. Tentunya hal ini juga merupakan fenomena yang tidak ada di lokasi lainnya. Untuk menikmati keindahan pemandangan ini, pengunjung bisa duduk di gazebo yang ada di Goa Rong tersebut.
Objek wisata ini juga sudah memiliki sejumlah fasilitas wisata yang bisa memberikan kenyamanan bagi para pengunjung, dan merupakan salah satu Spot Foto di Semarang yang menarik. Hal menarik lainnya dari tempat ini adalah wisatawan dapat berkunjung saat matahari akam terbit dan saat matahari akan terbenam. Pemandangan saat sinrise dan sunset di tempat ini memang sangat indah dan menawan. Anda bisa datang ke sana di kedua waktu tersebut untuk berburu foto pemandangan yang indah.
Itulah beberapa fasilitas wisata di Goa Rong yang bisa Anda dapatkan saat berkunjung ke sana. Dari fasilitas yang ada, bisa disimpulkan bahwa objek wisata ini juga cocok untuk dikunjungi siapa saja. Anda bisa mengajak keluarga, pasangan, atau teman-teman untuk berwisata ke sana. Keindahan wisata ini memang bisa dinikmati oleh banyak orang secara universal.
Lokasi dari Wisata Goa Rong View berada di kawasan wisata Tlogo Tuntang, yaitu di Kabupaten Semarang. Posisinya ada di 2 kilometer dari Jembatan Tuntang. Sehingga bisa dikatakan objek wisata ini sangat mudah untuk dikunjungi. Lokasinya juga berada di dekat Tlogo Resort (kurang lebih 2 kilometer), yaitu berada di Desa Delik, Kecamatan Tuntang. Anda bisa menuju ke lapangan Tlogo, lalu ambil belokan ke arah kanan. Di sana Anda akan mendapati permukiman warga. Lanjutkan perjalanan dengan jalan yangbsedikit menanjak untuk menuju ke Bukit Rong. Setelah itu akan ada pintu gerbang untuk menuju ke Wisata Goa Rong. Tanjakan tadi sudah berupa jalan beraspal, jadi aksesnya memang sudah cukup memadai.
Sesampainya di gerbang Wisata Goa Rong, Anda perlu membayar harga tiket masuk sejumlah Rp 3.000 di hari biasa serta Rp 5.000 di hari libur atau akhir pekan. Sangat murah untuk pemandangan menawan yang bisa didapatkan nantinya.
Setelah membeli tiket masuk, Anda bisa berjalan kaki atau juga bisa tetap berkendara dengan kendaraan. Akan tetapi, sangat disarankan untuk Anda berjalan kaki saja, karena perjalanan singkat tersebut akan memberikan pemandangan alam yang lebih indah. Suasana selama berjalan kaki juga akan dipenuhi dengan pepohonan hijau dan Anda bisa berfoto-foto selama trekking di salah satu Tempat Hunfot di Semarang ini.
Perjalanan kaki menuju ke Bukit Rong ini bisa dilakukan di atas jalan buatan. Setelah itu akan didapati gazebo-gazebo putih yang bisa digunakan untuk melihat pemandangan sambjl beristirahat. Namun jalan tersebut cukup curam sehingga ada baiknya Anda berhati-hati. Lebar jalan juga hanya 1 meter saja.
Objek wisata Goa Rong View juga berada di sekitar objek wisata lainnya. Berikut beberapa objek wisata yang berada di sekitar Goa Rong.
Salah satu objek wisata di Jawa Tengah ini merupakan satu danau dengan luas kurang lebih 2670 hektar. Danau Wisata Rawa Pening ini dijadikan warga sekitar untuk mencari ikan dan sumber air. Wisatawan bisa datang ke sana untuk menikmati keindahan alam yang ada. Bahkan lokasi ini juga salah satu lokasi terbaik untuk memancing, makan di dekat alam, maupun hanya sekadar menikmati pemandangan saja.
Objek wisata lain yang dekat dengan Goa Rong adalah Wisata Ambarawa Eling Bening. Objek wisata ini luasnya mencapai 10 hektar. di sana ada banyak fasilitas, seperti camping ground, cafe, kolam renang, bahkan fasikitas outbound. Ada juga penginapan yang bisa disewa untuk menginap dengan harga terjangkau.
Demikianlah beberapa penjelasan mengenai objek wisata Goa Rong View yang menarik untuk dikunjungi saat berwisata ke Jawa Tengah. Semoga penjelasan di atas bermanfaat untuk Anda dan selamat berlibur.
Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…
Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…
Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…
Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…
Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…
Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…