Jawa Barat

Wisata Grafika Cikole Lembang yang Wajib Dikunjungi

Kawasan Lembang Bandung memang menyimpan sejuta pesona alam yang menawan. Tidak heran jika banyak wisatawan yang mampir ke Lembang Bandung untuk melepaskan penat sejenak dengan berlibur di beberapa objek wisatanya. Kawasan Lembang ini memang memiliki suasana yang sejuk dan dekat dengan alam. Sehingga cocok untuk dijadikan destinasi wisata ketika berkunjung ke Jawa Tengah. Salah satu objek wisata di Lembang Bandung yang sering muncul di sosial media adalah Grafika Cikole. Berikut informasi lengkap mengenai objek wisata ini.

Keistimewaan Grafika Cikole

Wisata Grafika Cikole yang merupakan salah satu Tempat Wisata di Lembang Bandung ini pada dasarnya adalah sebuah restoran yang juga memiliki penginapan. Lokasi ini berada di lokasi yang sangat sejuk. Bahkan suhu udara di sekitarnya hanya kurang lebih 20 derajad celcius saja. Hal ini dikarenakan lokasinya yang berada di ketinggian 1400 meter di atas permukaan laut dan berada di lereng gunung. Tentunya akan sangat menyenangkan untuk bisa menikmati suasana alam di area seluas 9 hektar ini.

Selain itu, kawasan wisata ini juga memiliki berbagai fasilitas yang bisa dikatakan cukup lengkap. Cocok untuk wisata keluarga, wisata bersama teman, atau bahkan wisata bersama teman kantor. Pasalnya, di lokasi ini memang ada sebuah area yang bisa dimanfaatkan sebagai lokasi outbond. Selain outbond, seperti yang dijelaskan di atas, ada penginapan dengan fasilitas lengkap. Ada juga restoran yang menyajikan berbagai makanan yang enak. Makanan yang ada di sana mulai dari makanan sunda, makanan china, dan juga makanan laut.

Lokasi Grafika Cikole

Lokasi objek Wisata Grafika Cikole Lembang ini berada di Jalan Tangkuban Perahu, yaitu di kilometer ke 23. Tepatnya berada di Desa Cikole, Kecamatan Lembang Bandung. Untuk mencapai ke sana, tentunya Anda bisa memulai perjalanan dari Bandung, yaitu dengan menuju kawasan wisata Tangkuban Perahu. Anda bisa datang ke sana kapan saja, karena lokasi wisata ini buka 24 jam. Maka dari itu Grafika Cikole ini bisa menjadi salah satu alternatif Tempat Wisata Malam di Bandung yang menarik untuk dikunjungi.

Fasilitas Grafika Cikole

Ada banyak sekali fasilitas wisata di Grafika Cikole Lembang ini. Berikut beberapa fasilitas wisata yang bisa dinikmati selama berwisata di sana.

  • Saung Lesehan – Saung ini merupakan sebuah rumah makan dengan pondok terbuka yang dekat dengan alam. Dibangun dengan material kayu dan memiliki pagar rendah dengan atap daun rumbia. Lokasinya berada di hutan pibus yang sangat asri.
  • Pendopo Hutan – Pendopo ini adalah salah satu fasilitas untuk tamu atau pengunjung. Kapasitasnya adalah 100 orang. Pendopo ini menyediakan makanan sunda dan merupakan sebuah restoran yang berada di bagian depan dari pintu masuk Wisata Grafika Cikole.
  • Restoran Sangkuriang – Restoran Sangkuriang juga berada di kawasan hutan pinus. Ada balkon yang langsung menghadap ke hutan pinus dengan pemandangan indah. Cocok untuk wisatawan internasional karena memang didesain khusus bagi para wisatawan.
  • Aula Dayang Sumbi – Ada juga sebuah aula dengan kapasitas sebesar 600 orang. Bangunannya adalah bangunan yang dibuat dari kayu dan material alami.
  • Toko Souvenir – Sebuah toko yang menjual aneka oleh-oleh berupa souvenir dengan harga murah. Cocok untuk membeli oleh-oleh bagi teman atau saudara. Ada berbagai kerajinan tangan yang menarik dan bisa dibeli di sana.
  • Mushola – Bagi Anda yang beragama Islam, tidak perlu repot jika ingin beribadah, khususnya ketika waktu sholat tiba. Di sana juga ada fasilitas mushola yang cukup luas dan nyaman bagi wisatawan.
  • Hutan Pinus – Di kawasan Grafika Cikole memang ada pelataran hutan pinus yang menarik untuk dijadikan lokasi foto-foto atau menikmati suasana yang segar.

Harga Tiket Masuk Grafika Cikole

Bagi Anda yang bertanya-tanya mengenai harga tiket masuk ke Wisata Grafika Cikole Lembang ini, tidak perlu cemas. Karena untuk bisa masuk ke kawasan wisata ini Anda tidak akan dikenakan tarif atau harga tiket masuk apapun. Lokasi ini memang merupakan salah satu Wisata Murah di Bandung yang cocok untuk Anda yang tidak ingin menginap. Anda bisa berjalan-jalan di kawasan wisata ini sambil berfoto-foto secara gratis. Namun jika ingin mencoba beberapa fasilitas atau wahana permainan di sana, berikut beberapa daftar harganya.

  • Flying fox 1 jalur Rp 15.000
  • Flying fox PP Rp 25.000
  • Paint Ball peluru 40 butir Rp 85.000
  • Petik strawberry Rp 60.000 per kilo
  • Sewa ATV 110 cc Rp 30.000 untuk 2 putaran
  • Sewa ATV 200 cc Rp 50.000 untuk 2 putaran
  • Strawberry Farm Rp 5.000

Selain itu, ada beberapa paket wisata yang ditawarkan oleh pihak pengelola Grafika Cikole, khusus untuk wisatawan yang ingin mengadakan acara di sana. Berikut beberapa yang dimaksud.

  • Angklung Interaktif mulai dari Rp 15.000 sampai 40.000
  • Paket Outbound Anak mulai dari Rp 15.000 sampai Rp 65.000 untuk peserta minimal 20 orang
  • Paket Outbound Dewasa mulai dari Rp 85.000 sampai Rp 125.000 untuk peserta minimal 20 orang
  • Paket Prewedding di Tempat Prewedding di Bandung ini dengan harga Rp 500.000
  • Paket Terusan Rp 50.000
  • Paket Wisata Jungle Tracking Rp 50.000
  • Rumah Pohon Rp 50.000

Menginap di Grafika Cikole

Bagi Anda yang ingin menginap di sana, tentunya hal ini bisa dilakukan, karena memang lokasi wisata ini pada dasarnya adalah sebuah penginapan. Untuk menginap di Wisata Grafika Cikole ini, pengunjung juga bisa memilih di lokasi atau tempat seperti apa mereka akan menginap. Tentunya fasilitas yang ditawarkan disesuaikan dengan harga yang ditawarkan. Berikut beberapa penginapan di Grafika Cikole Lembang.

  1. Penginapan Hotel

Jenis penginapan yang pertama adalah kamar hotel. Di kawasan ini ada sekitar 8 jumlah kamar hotel dengan kapasitas 2 orang per kamar. Fasilitas yang ditawarkan juga sangat lengkap, yaitu TV dengan saluran lokal, sarapan, air mineral, kamar mandi dalam, dan juga mandi air panas. Harga yang ditawarkan adalah Rp 850.000 per malam.

  1. Penginapan Pondok

Ada juga jenis penginapan pondok. Penginapan ini berada di hutan pinus dengan pemandangan yang sangat menarik. Bahkan dengan menginap di sana, Anda akan seperti berada di pedesaan yang sangat klasik. Cocok sebagai Tempat Honeymoon di Jawa Barat yang menawan. Fasilitas yang ditawarkan antara lain kamar mandi dalam, mandi air panas, TV saluran lokal, sarapan, air mineral, dan juga kayu bakar. Harga yang ditawarkan adalah Rp 920.000 per malam.

  1. Penginapan Camping

Di sana juga ada kawasan camping keluarga. Cocok bagi Anda yang lebih suka menginap dengan cara yang lebih dekat dengan alam. Harga yang ditawarkan adalah Rp 460.000 dengan tenda dome berkapasitas 4 orang. Harga itu sudah termasuk peralatan camping dan juga fasilitas jagung bakar.

Demikianlah beberapa penjelasan mengenai objek Wisata Grafika Cikole Lembang Bandung yang bisa dijunjungi ini. Jika tertarik untuk melakukan aktivitas di tempat ini, jangan lupa mencari tahu terlebih dahulu informasi yang dibutuhkan. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat berlibur.

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago