Bali masih menjadi destinasi wisata favorit masyarakat Indonesia juga wisatawan asing. Pulau Dewata ini memang selalu menampilkan berbagai tujuan wisata yang menarik untuk dijelajahi. Kebanyakan, objek wisata Pantai Terindah di Indonesia yang selalu dikunjungi wisatawan, karena memang Bali adalah pulau dengan garis pantai yang panjang. Jika Anda ingin berwisata ke pantai di Bali namun sudah bosan dengan Pantai Kuta dan Sanur, berikut ini ada salah satu pantai yang bisa Anda jadikan rujukan wisata, yaitu Blue Point Uluwatu. Untuk lebih jelasnya, berikut informasi lengkapnya.
Inilah yang menarik dan menjadi daya tarik dari Blue Point, yaitu tebingnya yang tinggi dan menjulang. Dan di bawah tebing itu sendiri memang ada lubang yang membentuk terowongan atau lorong secara alami. Sehingga pengunjung akan bisa melewati terowongan itu, sesuai dengan nama pantai ini sendiri. Sedangkan istilah Blue Point sendiri populer di kalangan wisatawan asing, kaerna di atas tebing tersebut ada sebuah hotel yang namanya adalah Blue Point Hotel. Hotel ini menjadi ikon wisata di sana.
Daya tarik lain dari Pantai Terindah di Bali ini adalah karena ombaknya yang besar. Wisatawan yang datang ke sana bisa menikmati kegiatan surfing atau selancar. Para bule yang memang suka dengan kegiatan selancar ini pasti sangat suka menikmati kegiatan wisata di tempat ini. selain itu, pantai ini juga dekat dengan objek wisata lain di Bali, sehingga akan lebih menghemat waktu untuk perjalanannya.
Seperti yang dijelaskan di atas, objek wisata Blue Point Uluwatu ini memang belum terlalu populer. Namun wisatawan yang datang ke sana tetap bisa menikmati berbagai kegiatan seru dan juga menarik, seperti:
Hal ini dikarenakan pantai ini memang mengarah ke arah barat sehingga pemandangan senja akan terlihat sangat menarik dan menawan dari sana.
Anda bisa berburu foto yang keren dan juga indah saat matahari mulai tenggelam. Tentunya pantai ini bisa dijadikan alternatif Tempat Sunset Terindah di Indonesia untuk menikmati pemandangan senja selain Pantai Kuta atau pantai lain di kawasan Jimbaran.
Selain melakukan kegiatan menarik saat senja, wisatawan juga bisa memutuskan untuk menginap saja di sekitar pantai. Bukan dengan menyewa penginapan atau hotel di sekitar sana, melainkan dengan mendirikan tenda alias camping.
Berkemah di pantai ini tentu akan menjadi kegiatan yang cukup menarik untuk dilakukan. Pengunjung juga tidak perlu membayar mahal-mahal hanya untuk bermalam di sekitar pantai ini.
Anda bisa tidur dengan nyaman di bawah tebing tersebut. Dan saat malam hari, bintang-bintang akan terlihat lebih terang. Apalagi jika berpadu dengan suara ombak yang besar dan menggebu itu, pasti suasana akan menjadi sangat alami.
Para wisatawan yang ingin melakukan kegiatan olahraga ini bisa menyewa peralatan surfing jika memang tidak membawa atau tidak memilikinya. Anda yang tertarik juga bisa mencobanya.
Namun lebi baik hati-hati karena ombaknya memang besar. Dan jika Anda membawa anak kecil, selalu awasi mereka karena lokasi ini bukan lokasi wisata yang cocok untuk anak-anak, mengingat ombaknya yang cukup besar.
Itulah beberapa kegiatan seru yang bisa dilakukan di pantai ini.
Untuk Anda yang ingin berwisata ke Blue Point Uluwatu, beirkut ini ada beberapa informasi mengenai fasilitas yang ada di pantai tersebut, di antaranya:
Itulah beberapa fasilitas wisata yang ada di pantai ini. Jika Anda ingin membawa makanan sendiri, Anda juga bisa piknik di pantai tersebut bersama orang-orang kesayangan.
Blue Point Uluwatu berada di Desa Pecatu, Uluwatu, Kuta Selatan, Pulau Bali. Pantai ini bisa ditempuh selama kurang lebih 1,5 jam dari pusat kota Denpasar yang jaraknya kurang lebiih 30 kilometer. Jika dari kawasan Kuta, jaraknya adalah 23 kilometer dan bisa mencapai dalam waktu kurang lebih 1 jam.
Sesampainya di lokasi, Anda hanya perlu membayar uang parkir saja, sedangkan tiket masuknya gratis. Tentunya wisata ini adalah salah satu rekomendasi Tempat Wisata Gratis di Bali. Dari tempat parkir, wisatawan perlu berjalan kaki untuk menuju ke bibir pantai. Wisatawan harus menuruni anak tangga untuk bisa sampai di area berpasir dan melewati lorong di bawah tebing.
Jika ingin menikmati wisata di pantai ini berikut beberapa tips wisata yang perlu diperhatikan:
Demikianlah beberapa penjelasan mengenai objek wisata Blue Point Uluwatu atau Pantai Suluban Bali yang bisa dikunjungi sebagai wisata bahari yang menarik. Selamat berlibur dan semoga informasi ini bermanfaat.
Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…
Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…
Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…
Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…
Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…
Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…