Thailand

20 Tempat Wisata Kuliner Halal di Thailand untuk Wisatawan Muslim

Thailand merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang mulai dilirik juga sebagai destinasi wisata. Memang alam di Thailand sangat indah. Selain itu, negara ini juga menarik dari sisi budaya dan kehidupan kotanya. Tidak jarang yang berkunjung ke Thailand adalah wisatawan yang beragama Islam. Ternyata tidak sulit mencari makanan halal di sana. Berikut beberapa rekomendasi wisata kuliner halal di Thailand yang bisa Anda kunjungi saat berkunjung ke sana sebagai salah satu Persiapan Liburan ke Thailand.

1. Saman Islam

Saman Islam merupakan salah satu tempat makan halal Thailand yang berada di Jatujak Weekend Market. Tempat makan ini berada di dalam pasar, dan cocok untuk Anda kunjungi ketika sedang mengeksplorasi Jatujak Market.

Pasar ini hanya buka pada akhir pekan dan selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan maupun masyarakat asli Thailand. Harga yang dijual memang mungkin lebih mahal daripada harga normal.

Namun Anda akan mendapatkan rasa masakan yang enak dan suasana pasar yang berbeda di negara tersebut. Ada beberapa menu makanan utama yang bisa dipesan untuk mencicipi cita rasa Thailand.

2. Yana Restaurant

Yana Restaurant merupakan salah satu tempat wisata kuliner halal di Thailand yang bisa Anda kunjungi ketika berkunjung ke kota Bangkok. Tempat yang satu ini menjual berbagai hidangan yang lezat dan tempatnya juga cukup nyaman.

Buka sejak Juni 2010, Makanan Halal di Bangkok ini sudah melayani pelanggan lebih dari 7 tahun lamanya. Sehingga Anda tidak perlu meragukan kehalalan makanan yang ada di sana. Lokasinya ada di MBK Center Bangkok.

Posisi tepatnya ada di lantai ke-5 dari bangunan MBK Center. Anda bisa berkunjung ke sana jika kebetulan sedang erada di MBK Center. Menu makanan yang ditawarkan ada menu utama, salad, dan menu tambahan lainnya.

3. Usman Muslim Restaurant

Jika Anda masih berada di kawasan Bangkok, mengunjungi Usman Muslim Restaurant bisa menjadi alternatif berikutnya untuk menikmati makanan halal di Thailand. Lokasinya ada di Sukhumvit 22.

Anda bisa berkunjung ke sana dari pukul 10.00 pagi hingga pukul 22.00 malam. Namun pada hari Jumat, restoran ini tutup. Tempat makan ini memang cukup sederhana. Tapi sangat cocok untuk Anda kunjungi ketika makan siang atau malam.

Menu makanan yang disajikan juga akan memberikan cita rasa khas Thailand kepada Anda. Salah satu yang khas Thailand adalah tom yam. Selain itu masih banyak lagi menu lainnya. Pekerja dan owner juga bisa berbahasa melayu, inggris, dan Indonesia sehingga akan mudah bagi Anda untuk berkomunikasi dengan mereka.

4. Hua Hin Muslim Food

Jika Anda sedang berkunjung ke Tempat Wisata di Hua Hin dan ingin mencari makanan halal, tidak perlu khawatir. Karena di sana ada sebuah tempat makan yang bisa Anda kunjungi, yaitu Hua Hin Muslim Food.

Tempat wisata kuliner halal di Thailand yang satu ini berada di depan stasiun Hua Hin sehingga sangat mudah untuk dicari. Anda bisa berkomunikasi dengan bahasa melayu dengan pemilik kedai. Sehingga akan lebih terbantu untuk memesan makanan.

Menu makanan yang ada di sana antara lain menu khas Thailand, namun juga ada menu yang pas dengan lidah orang melayu dan Indonesia. Harga makanan ckup murah. Satu porsinya harganya tidak jauh berbeda dengan harga satu porsi makanan di Indonesia.

5. Royal Indian Restaurant

Royal Indian Restaurant merupakan tempat makan halal lainnya yang bisa Anda temui di Hua Hin. Tentunya makanan ini juga mudah ditemui. Di papan namanya sudah ada logo halal yang memudahkan Anda untuk mencarinya.

Menu makanan yang dijual di sana adalah menu makanan khas India. Namun ada juga beberapa makanan khas Thailand yang bisa Anda pilih jika tidak suka dengan makanan India.

Untuk harga makanannya juga tidak terlalu mahal dan masih dalam batasan harga standar Thailand. Restoran ini masih terbilang baru. Namun rasa makanan yang disajikan benar-benar makanan India asli karena pemiliknya memang orang Indoa asli.

6. Kusuma Seafood Restaurant

Anda ingin berkunjung ke Phuket Thailand? Tidak perlu ragu untuk menemukan makanan halal, karena di sana ada salah satu restoran yang menjual makanan halal. Anda bisa berkunjung ke Kusuma Seafood Restaurant.

Tempat makan ini cocok untuk menikmati makan malam atau dinner karena baru buka dari pukul 18.00 sampai tengah malam waktu setempat. Lokasinya ada di kawasan Patong dan bisa Anda kunjungi dengan cukup mudah.

Menu makanan yang dijual di sana adalah menu makanan Thailand dan menu makanan Malaysia. Hal ini dikarenakan pemiliknya adalah orang Thailand yang menikah dengan orang Malaysia. Sehingga varian menu yang ada cukup banyak.

7. Karim Roti Mataba

Pemilik tempat wisata kuliner halal di Thailand yang satu ini bernama Abdul Karim. Dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa makanan yang dijual di sana adalah makanan yang cocok untuk muslim.

Lokasinya ada di Phra Athit, Bangkok Thailand. Menu makanan yang dijual semacam roti martabak yang memiliki bumbu khas Thailand. Ada yang mengatakan rotinya mirip dengan roti cane yang dimakan dengan kari khas Thailand.

Tempat makan yang satu ini cocok untuk makan siang maupun makan malam dan buka dari pukul 09.30 hingga 22.00 waktu setempat. Jika Anda ingin mencicipi rasa makanan yang cukup unik di Bangkok, cobalah untuk mampir ke sana.

8. Decha Fried Chicken

Anda suka ayam dan ingin makan ayam yang halal di Thailand? Cobalah untuk berkunjung ke Decha Fried Chicken karena di sana menjual makanan ayam yang halal dan aman untuk wisatawan muslim.

Tempat makan ini selalu ramai ketika jam makan sudah tiba. Anda bisa memesan ayam goreng yang dimasak dengan sempurna. Selain menu ayam goreng, ada juga menu khas Thailand lainnya yang bisa Anda coba.

Misalnya dengan memesan tom yam, som tum, dan menu seafood lainnya. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau dan masih terbilang standar. Lokasinya ada di dekat Stasiun Hat Yai sehingga mudah untuk ditemukan.

9. Kah Jak Restaurant

Tips Backpacker ke Thailand adalah makan di tempat yang dekat dengan tempat wisata terkenal. Kah Jak Restaurant merupakan tempat wisata kuliner halal di Thailand lainnya yang bisa Anda temukan di Bangkok, yang masih masuk ke dalam kawasan Jatujak Market. Tempat ini merupakan tempat makan sederhana.

Sehingga harga makanan juga cukup terjangkau untuk para wisatwan. Di dalamnya juga ada mushola atau tempat yang bisa Anda gunakan untuk menumpang sholat jika waktu sholat sudah tiba.

Menu makanan yang ditawarkan kebanyakan adalah menu khas Thailand. Beberapa yang menjadi andalan antara lain garlic fried rice with dried mackerel, beef sisy & sour soup, tom yam, green curry, dan sebagainya.

10. Salma Restaurant

Jika berada di Hat Yai Thailand, Anda bisa berkunjung ke Salma Restaurant yang merupakan salah satu tempat makan untuk menikmati kuliner halal di Thailand. Tempat ini mudah juga untuk ditemui dan berada di Prachathipat Road, Hat Yai.

Anda bisa berkunjung untuk makan pagi, makan siang, maupun makan malam karena tempat makan ini buka dari jam 07.00 waktu setempat. Walau merupakan restoran sederhana, namun tempat ini sering dikunjungi pengunjung setiap jam makannya.

Harga makanan cukup terjangkau. Tempatnya juga cukup strategis. Hal inilah yang menyebabkan restoran halal ini sering ramai. Anda bisa memesan makanan khas Thailand seperti tom yam dan sebagainya.

Selain beberapa tempat yang dijelaskan di atas, ada lagi beberapa tempat makan menarik yang halal yang bisa dikunjungi, antara lain:

  1. Al Hilal
  2. Sara halal Restaurant
  3. Farida Fatornee
  4. Al-Sana
  5. Yusup Pochana
  6. Sophia Restaurant
  7. Sinthorn Steak House
  8. Ibu Restaurant
  9. Al Rahman Restaurant
  10. Tamrab Muslim Restaurant

Demikianlah beberapa rekomendasi tempat wisata kuliner halal di Thailand yang bisa Anda kunjungi ketika sedang berwisata di negara tersebut. Ketahui juga beberapa Daftar Obyek Wisata Di Thailand. Semoga bermanfaat untuk Anda.

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago