Wisata Asia

Liburan Tahun Baru di Asia

Jika kita berbicara mengenai destinasi liburan tahun baru, maka ada bayak sekali lokasi yang bisa kita datangi. setiap lokasi tersebut pastinya akan memberikan pengalaman dan keindahan tersendiri. Dari sekian banyak destinasi wisata tahun baru yang menyenangkan, benua asia masih merupakan destinasi yang cukup menarik. Banyak sekali negara dan kota di asia yang terkenal dengan keindahannya. Tak sedikit pula beberapa kota yang selalu menjadi destinasi wajib bagi para wisatawan yang ingin menikmati pesta tahun baru yang cukup berbeda. Asia memang merupakan sebuah benua yang memiliki banyak sekali jenis lokasi wisata menarik, dan tak pernah sepi dengan yang namanya wisatawan. Jika kalian sedang mencari pengalaman yang berbeda maka, negara-negara asia akan menjadi lokasi yang cukup menarik.

Kali ini kita akan membahas mengenai beberapa liburan tahun baru di asia yang pastinya akan sangat wajib untuk di kunjungi. Ada banyak lokasi yang bisa membuat kalian terpesona dengan keindahan dan kemeriahan pesta tahun baru yang mereka sajikan. Beberapa lokasi tersebut adalah

1. Dubai

Jika berbicara mengenai liburan tahun baru di asia yang cukup terkenal, maka kota dubai adalah salah satu lokasi yang wajib kalian datangi. Kota yang berada di kawasan Uni Emirat Arab ini memang terkenal sebagai salah satu kota yang terkenal dengan kemegahannya.

Ada banyak sekali tempat wisata di Dubai yang bisa kita datangi saat menjelang pergantian tahun. Berbagai pesta kembang api yang sangat cantik, siap memanjakan siapa saja yang ingin menikmati dan merasakan pengalaman yang berbeda. Bahkan ada yang mengatakan bahwa pesta kembang api yang ada di dubai ini, merupakan salah satu pesta kembang api terbesar di dunia. Kota yang satu ini memang tak pernah main-main dalam hal urusan memanjakan wisatawan yang datang ke kotanya.

Selain pesta kembang api yang meriah, biasanya juga terdapat berbagai sajian dan pesta lain yang pastinya akan membuat kalian merasa betah dan kagum. Tak ada salahnya menyempatkan diri untuk mengunjungi kota yang satu ini, berkunjung sekali dalam seumur hidup menikmati pesta pergantian tahun yang meriah. Tentunya akan menjadi sebuah pengalaman yang sangat menyenangkan.

2. Singapura

Sebagai salah satu tempat wisata di Asia Tenggara, nama Singapura memang sudah sangat terkenal. Negara yang satu ini memang merupakan sebuah negara yang tergolong tidak terlalu besar. Namun, potensi wisata yang dimiliki oleh negara ini sangat besar.

Negara yang satu ini merupakan salah satu lokasi favorit bagi wisatawan yang ingin merayakan tahun baru. Banyak sekali tempat wisata di Singapura yang selalu ramai di kunjungi oleh wisatawan ketika menjelang pesta pergantian tahun. berbagai destinasi menarik siap memanjakan kita. Kita bisa memanjakan diri dengan menyaksikan keindahan peta tahun baru dari berbagai rooftop yang ada di singapura. Atau kita juga bisa berkumpul dan menikmati pesta tahun baru di beberapa lokasi yang cukup terkenal. Jika membicarakan liburan tahun baru di asia, maka nama Singapura tak boleh kita lewatkan begitu saja.

Berbagai macam hiburan pastinya akan sanggup untuk menghibur kita saat pesta pergantian tahun. Jika kalian ingin menikmati suasana yang menarik dengan pemandangan yang cukup berbeda dari biasanya, maka sebaiknya kalian mengunjungi kawasan marina bay. Dari lokasi tersebut maka kalian akan mendapatkan pemandangan yang indah dan sangat menarik.

3. Tokyo

Ada satu lagi lokasi liburan tahun baru di asia yang tak boleh kalian lewatkan begitu saja. Sebagai salah satu destinasi tempat wisata di jepang, nama kota tokyo memang sangat terkenal. Tak sedikit wisatawan yang akan memilih untuk menghabiskan waktu liburan tahun baru mereka di kota ini.

Jika kita berkunjung ke Tokyo maka kita akan menemukan sebuah suasana yang cukup berbeda dan menyenangkan. Suasana perayaan tahun baru yang mungkin berbeda dari yang lain. Kota ini masih merayakan tahun baru dengan kembang api yang indah menghiasi langit-langit kota. Berbagai icon penting kota ini juga dihias sedemikian rupa sehingga terlihat lebih cantik dan indah. Namun, pada dasarnya perayaan tahun di kota ini lebih terasa religius.

Banyak masyarakat yang akan menghabiskan waktu malam tahun baru mereka di rumah berkumpul bersama keluarga. Atau juga tak sedikit yang mengunjungi beberapa kuil ternama untuk berdoa. Jika kalian sedang mencari sebuah suasana yang cukup menarik untuk berwisata dengan suasana yang cukup berbeda dengan yang lain. Maka tokyo adalah salah satu kawasan yang bisa kalian jadikan tujuan liburan tahun baru nanti.

4 Kuala Lumpur

Meriah dan penuh warna adalah salah satu hal yang bisa kalian temukan di kota yang satu ini. Sebagai salah satu negara wisata murah di Asia, tak mengherankan memangĀ  jika malaysia, cukup terkenal sebagai destinasi wisata yang menarik. Apalagi jika saat perayaan tahun baru tiba, wisatawan yang datang ke Kuala lumpur akan semakin bertambah banyak. mereka yang datang ke kota ini tak hanya berasal dari wisatawan lokal saja. Namun, tak jarang wisatawan yang berasal dari negara asia lain atau bahkan di luar benua asia juga datang berkunjung ke lokasi ini. Salah satu spot terbaik yang cukup ramai di kunjungi untuk perayaan tahun baru adalah kawasan Menara Kembar Petronas. Pada saat malam tahun baru tiba, maka kawasan tersebut akan sangat ramai di kunjungi oleh setiap wisatawan yang ingin menyaksikan pesta kembang api. Di lokasi tersebut tidak hanya ada pesta kembang api saja. Namun, beragam jenis kuliner juga bisa kalian temukan sepanjang jalan.

5. Jakarta

Sebagai salah satu pusat tempat wisata di Indonesia, yang cukup terkenal. kota jakarta memang cukup menarik untuk kalian jadikan sebagai lokasi liburan tahun baru di asia. Ketika malam pergantian tahun tiba, ada banyak sekali lokasi-lokasi menarik yang bisa kalian datangi.

Kalian bisa saja berkunjung dan berkumpul di Bundaran Hotel Indonesia, atau bisa juga berada di sekitar Monumen Nasional. Tak jarang terkadang terdapat pergelaran konser musik yang cukup besar untuk merayakan pergantian tahun di Jakarta. Meskipun mungkin tak semeriah dari negara yang lain, namun pesta tahun baru di jakarta cukup ramai. Berbagai atraksi menarik akan siap untuk memanjakan kalian nantinya. Namun, ada satu hal yang harus kalian ingat adalah untuk tetap menjaga keamanan barang-barang yang kalian bawa nantinya.

Selain lokasi yang disebutkan di atas, masih ada beberapa lokasi yang bisa kalian datangi, seperti

  1. Osaka
  2. Bali
  3. Hongkong
  4. Bangkok
  5. Ho Chi Minh City
  6. Ciang Mai
  7. Osaka
  8. Phnom Penh
  9. Manila
  10. Goa
  11. Taipei
  12. Seoul

Itu tadi beberapa tempat liburan tahun baru di Asia yang bisa kalian kunjungi. Setiap kota dan setia negara tersebut pastinya akan memiliki budaya dan pengalaman yang cukup berbeda dan menyenangkan. Namun, ketika kalian sedang menikmati pesta tahun baru yang ada jangan lupa untuk tetap menjaga keamanan. Semoga informasi tadi bermanfaat.

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago