Korea Selatan

5 Tempat Wisata di Suwon, Wajib Dikunjungi

Korea Selatan adalah salah satu negara di Asia yang industri hiburannya sangat maju. Selain industri hiburan, sektor pariwisata di Korea Selatan juga tak kalah majunya.

Tempat wisata di Korea Selatan pun kerap menjadi buruan. Ya, Korea Selatan menyimpan banyak tempat wisata yang recommended untuk dikunjungi. Tak jarang tempat-tempat wisata tersebut anda temui di berbagai drama Korea.

Selain Seoul yang sangat populer, ada juga Suwon, kota lainnya di Korea Lainnya yang bisa jadi referensi wisata anda jika sedang liburan di negara yang terkenal dengan gingsengnya tersebut.

Mau tahu tempat wisata di Suwon apa saja yang menarik untuk dikunjungi? Di bawah ini kami akan merangkum rekomendasi tempat wisata terbaik di Suwon. Let’s check these out!

1. Toilet House

Buat para muda mudi yang berencana untuk menjadikan Suwon sebagai destinasi wisata saat sedang liburan di Korea Selatan, kami punya satu tempat wisata yang cocok untuk anak muda.

Tempat wisata tersebut adalah Toilet House. Mendengar namanya mungkin anda bertanya-tanya apa itu Toilet House dan mengapa tempat wisata di Suwon satu ini dinamakan seperti itu?

Toilet House adalah salah satu museum paling unik yang ada di Korea Selatan. Dikatakan unik karena di Toilet House ini anda akan disuguhkan berbagai macam ornamen yang berhubungan dengan toilet.

Ya, mungkin toilet terdengar cukup kotor bagi sebagian orang. Namun, percayalah di Toilet House ini anda akan menemukan banyak hal baru.

Hal-hal yang berkaitan dengan sistem sanitasi Suwon tersaji secara apik di Toilet House sehingga tempat ini sangat pas untuk anda yang ingin menambah ilmu pengetahuan serta ingin tahu bagaimana sistem tata kota yang diberlakukan pemerintah di Kota Suwon.

Toilet House sendiri indentik dengan anak muda sehingga tak heran jika tempat wisata tersebut kerap dikunjungi oleh para muda mudi. Tertarik untuk datang ke Toilet House?

2. Hwaseong Haenggung

Butuh beberapa persiapan liburan ke Korea Selatan saat musim panas yang harus anda lakukan agar liburan anda minim dari gangguan. Jika sudah, maka mengunjungi berbagai tempat wisata yang terletak di Suwon akan terasa lebih maksimal.

Setelah menikmati berbagai macam ornamen unik dan nyeleneh yang and temui di Toilet House, tentu perjalanan ke tempat wisata di Kota Suwon tidak berhenti di situ saja. Suwon masih menyimpan tempat-tempat wisata lainnya yang recommended untuk anda kunjungi.

Berikutnya, kami punya Hwaseong Haenggung. Terletak di Suwon, tempat wisata yang satu ini cocok untuk anda kunjungi jika ingin mengenal lebih jauh sejarah Korea Selatan.

Ya, seperti diketahui, Korea Selatan pada masa lampau merupakan negara kekaisaran. Buat anda yang sering menonton drama Korea, pasti anda tahu betul tentang fakta ini.

Sistem pemerintahan kaisar di masa lampau membuat Korea Selatan punya banyak sekali istana di berbagai kota. Salah satunya adalah Hwaseong Haenggung yang terletak di Kota Suwon.

Hwaseong Haenggung adalah sebuah istana kerajaan yang sangat dijaga kelestariannya hingga saat ini. Kental dengan nilai-nilai sejarah di dalamnya, sulit untuk menolak keindahan arsistektur dari Hwaseong Haenggung.

Di Hwaseong Haenggung pada musim-musim tertentu akan diadakan berbagai macam festival menarik yang sayang untuk dilewatkan. Saran kami, datanglah pada bulan Maret sampai November untuk dapat menikmati festival di Hwaseong Haenggung.

3. Samsung Innovation Museum

Sebagai raksasa teknologi, pamor Samsung di kancah dunia sulit untuk digeser. Ya, Samsung adalah sebuah perusahaan teknologi terkemuka yang berasal dari Korea Selatan.

Image Korea Selatan sudah sangat melekat pada Samsung. Berbagai macam produk elektronik canggih dihasilkan oleh perusahaan satu ini. Di Korea Selatan, buat anda yang ingin mengenal lebih jauh tentang Samsung, ada satu tempat wisata yang recommended untuk dikunjungi.

Tempat tersebut adalah Samsung Innovation Museum. Seperti namanya, Samsung Innovation Museum adalah sebuah museum yang tak beda jauh dengan Toilet House namun jangan harap menemukan hal yang aneh dan unik di Samsung Innovation Museum ini.

Ya, karena namanya adalah Samsung Innovation Museum maka di museum ini apa yang akan anda temui adalah hal-hal yang berkaitan dengan Samsung.

Di Samsung Innovation Museum yang terletak di Suwon ini anda bisa mengenal lebih jauh tentang bagaimana sejarah perjalanan Samsung dari titik nol hingga sebesar sekarang. Semua tersaji dengan apik lebih display yang terpampang di seluruh bagian museum.

Interior yang minimalis dan modern adalah ciri khas dari Samsung Innovation Museum. Tempat wisata satu ini mungkin tak asing bagi anda yang pernah ke museum instagramable di Jakarta.

4. Gwanggyo Lake Park

Ingin menikmati santainya berjalan-jalan di sebuah taman terbuka seperti yang ada di tempat wisata Hwaseong? Kalau iya, anda bisa pergi ke Gwanggyo Lake Park.

Gwanggyo Lake Park adalah sebuah taman terbuka yang terletak di pusat kota Suwon. Tempat ini adalah tempat yang pas untuk anda yang ingin berwisata murah meriah di Suwon, Korea Selatan.

Gwanggyo Lake Park yang berdiri di tengah kota menyuguhkan pemandangan kota Suwon yang apik. Dikelilingi oleh apartemen yang jumlahnya cukup banyak, taman ini kerap dijadikan spot favorit penduduk setempat.

Waktu terbaik untuk mengunjungi Gwanggyo Lake Park adalah saat malam hari dimana lampu-lampu taman akan menyala dan menampilkan efek cahaya yang sangat cantik dari berbagai sudut. Tertarik untuk mengunjungi Gwanggyo Lake Park ini?

5. Yeonpo Galbi

Sebagai penutup perjalanan wisata anda di Suwon, kami punya satu rekomendasi restoran di Suwon yang tak boleh absen dari agenda anda. Restoran ini juga cocok bagi anda yang mencari restoran halal di Korea Selatan.

Ya, Yeonpo Galbi adalah namanya. Yeonpo Galbi merupakan sebuah restoran yang secara khusus menyajikan hidangan Galbi sebagai menu andalan mereka.

Galbi sendiri merupakan sebuah hidangan berbahan dasar iga sapi yang dipotong tipis lalu dibakar.

Terletak di Suwon, jika anda ingin menikmati rasa Galbi yang otentik, Yeonpo Galbi adalah jawabannya.

Itu dia 5 rekomendasi tempat wisata di Suwon yang sudah kami ulas. Happy holiday!

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

9 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

11 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

12 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

1 year ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

1 year ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

1 year ago