Lippo Mall Puri adalah sebuah mall milik PT Lippo Karawaci Tbk, yang terletak di Jalan Puri Indah Raya Blok U1, Puri Indah CBD, Kembangan Selatan, Jakarta Barat. Ada banyak pilihan restaurant yang menawarkan makanan dan minuman yang bisa dipilih sesuai selera. Ada masakan khas Indonesia, masakan China, masakan Jepang, masakan Thailand, masakan Eropa, masakan Korea, dan masih banyak lagi. Bagi pecinta makanan Korea harus menyimak artikel ini karena ada 4 Restoran Korea di Lippo Mall Puri sebagai tempat nongkrong untuk Kpopers di Jakarta yang akan dibahas secara lengkap.
Desain restaurant Mr Dakgalbi sangat bagus. Disisi luar terdapat kaca yang transparan sehingga setiap orang yang melintas didepan restaurant ini bisa melihat makanan dan orang yang sedang makan di dalamnya dengan jelas. Sesuai dengan namanya, menu utama di restaurant ini adalah Dakgalbi. Apa itu Dakgalbi? Dakgalbi adalah tumisan daging ayam yang dipotong dadu dan diasinkan dalam rendaman saus gochujang yang dicampur dengan ubi jalar, kol, daun perilla, daun bawang, tteokpokki (kue beras), dan bahan-bahan lainnya.
Makanan khas Korea ini disajikan dalam piring besi panas yang terpasang ditengah meja. Cara makannya dengan dibungkus daun selada dan daun perilla sehingga cita rasanya semakin khas. Ada dua pilihan menu yang bisa dipilih di restaurant ini, yaitu menu paket dan menu ala carte. Untuk menu paket bisa disesuaikan dengan jumlah orang yang makan. Porsi paket paling kecil adalah 2 pax set yang sesuai untuk dimakan 2 orang.
Jika hanya makan sendiri maka pilih menu ala carte saja. Menu Dakgalbi paket untuk 2 orang seharga Rp 170 ribu yang mungkin bisa berubah sewaktu-waktu. Para pelanggan akan disambut dengan makanan pembuka gratis, yaitu kimchi lobak. Kimchi lobak di restaurant ini terkenal sangat segar sehingga cocok untuk dijadikan appetizer. Pelayanan di restaurant ini tergolong cepat sehingga para tamu tidak perlu menunggu lama. Seorang pelayanan akan datang bersama panci dan bahan-bahan untuk memasak dakgalbi.
Proses memasaknya bisa disaksikan langsung karena makanan dimasak di depan kita sehingga makanan ini adalah salah satu makanan halal di Korea Selatan yang bisa kaum muslim coba. Dakgalbi berisi mie, nasi, ayam bumbu gochujang (saus fermentasi cabai ala korea), keju, sayur kol, kentang, dan tteokpoki (kue beras) yang dimasak dan ditata rapi oleh pelayan. Porsi makanan di restaurant ini sangat banyak sehingga para tamu akan merasa benar-benar kenyang. Minuman juga bisa puas jika memesan ocha dingin yang bisa diisi ulang sepuasnya tanpa tambahan biaya.
Kkuldak adalah sebuah merchant yang menawarkan menu street food alias snack ala Korea. Pelayanannya tentu saja cepat dan semua pelayannya ramah. Semua rasa snack tergolong enak dan dan porsinya cukup mengenyangkan. Harganya juga terjangkau sekitar Rp 30 ribu hingga Rp 40 ribu per porsi. Paket ayam geprek super pedas adalah menu terfavorit para pengunjung seharga Rp 35 ribu dengan ukuran large.
Daging ayamnya crispy dibagian luar dan daging di dalamnya lembut. Rasa sausnya manis dan asam dengan cita rasa yang juga enak sehingga para pengunjung pasti ketagihan. Menu terfavorit lainnya adalah spicy honey yang berisi tteokboki di dalamnya.
Rasa yang lebih dominan adalah madu (honey) dan tidak terlalu pedas, tetapi keduanya menjadi perpaduan yang sempurna di lidah. Tekstur tteoboki cukup kenyal sehingga membuat makanan ini semakin yummy. Daging ayamnya yang renyah benar-benar membuat ketagihan. Apalagi harganya hanya Rp 40ribu untuk ukuran medium yang cukup mengenyangkan untuk dimakan sendiri. Masalah harga bisa naik sewaktu-waktu sesuai ketentuan Kkuldak.
Born Ga Express adalah restoran Korea halal di Jakarta yang menyajikan daging sapi sebagai menu utama. Kualitas daging yang dipilih sangat bagus. Ukuran atau porsi menu cukup besar dan disertai salad yang banyak. Jangan salah pilih karena 2 porsi daging dan chapchae bisa dimakan untuk 4 orang. Jadi sebaiknya tidak pesan terlalu banyak karena takut mubazir dan harga per porsi makanan juga cukup mahal.
Daging yang disajikan terlihat segar dan bisa diolah sesuai selera. Sup yang dipilih sesuai selera sehingga hal ini mendukung kenyamanan para pelangan yang makan di tempat ini. Harganya masih terjangkau karena bisa dimakan secara beramai-ramai.
Tempatnya sangat cocok untuk berkumpul bersama teman dan keluarga sehingga para pelanggan bisa lupa waktu. Jangan lewatkan kimchi yang enak sebagai makanan pelengkap karena makan daging harus ditemani dengan sayuran supaya sayuran bisa menjadi penawar kolesterol. Japchae dan Woo Samgyup juga menjadi favorit para pengunjung karena rasanya sangat enak.
Tempat wisata kuliner di Jakarta yang menyajikan menu Korea tidak boleh dilewatkan adalah Kinkin. Restaurant ini bentuknya seperti restaurant cepat saji karena menu makanannya juga disajikan dengan kemasan seperti KFC dan McD. Menu terfavorit para pengunjung antara lain Kin Fried Noodle, ramyun kering yang dimasak dengan bumbu kimchi yang agak pedas.
Chicken Orginal Kin crunch, ayam yang sangat gurih karena diberi bumbu seperti minyak bawang. Kimchi Fried Rice dengan sensasi asam pedas yang unik karena bumbunya begitu kuat dan berbagai varian ayam goreng tanpa tulang, Kin Chicken Wings & Drumstick dengan rasa Barbeque, Spicy, Honey, Soy Garlic, Crunchy dan Salted Egg. Jika malas makan nasi dan mie bisa juga pesan burger dengan ukuran yang cukup besar, tetapi harganya cukup murah.
Itulah 4 restoran Korea di Lippo Mall Puri yang menggugah selera. Momen bersama teman atau keluarga menjadi lebih seru karena makan di restoran Korea yang rasanya lezat. Sudah penasaran ingin mencoba semuanya? Datang saja ke Lippo Mall Puri. Ada juga rekomendasi restoran Korea halal di Tangerang yang bisa kamu kunjungi guys.
Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…
Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…
Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…
Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…
Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…
Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…