Categories: Tips Wisata

10 Tips Liburan ke Korea Selatan dan Korea Utara Paling Seru

Annyeong haseyo. Bagaimana kabar Anda hari ini? Wah, Anda akan berlibur ke Korea nih? Memang, Korea Selatan memang dikenal sebagai tempat wisata yang sering dikunjungi oleh turis. Efek budaya K-Pop dan drama Korea yang sudah dikenal di seluruh dunia, membuat banyak orang penasaran dengan kebudayaan dan tempat wisata di Korea Selatan. Bahkan, negera yang dikenal sebagai negeri ginseng ini juga sering menjadi tempat wisata yang cocok untuk anak muda yang penasaran dengan budaya Korea dan sebagai tempat wisata untuk bulan madu bagi pasangan suami istri.

Eitsss, Anda yakin mau berangkat? Sebelum berangkat, simak dulu tips liburan ke Korea dari kami berikut ini. Dijamin, setelah Anda membaca artikel kami, Anda memiliki referensi liburan selama di negeri ginseng tersebut. Yuk, kita simak tips-tips berikut ini:

1. Cari Promo Tiket Pesawat

Tahukah Anda, sebenarnya rute pesawat yang menawarkan perjalanan langsung ke Korea Selatan cukup banyak. Namun, seringkali harga tiketnya tidak ramah di kantong. Nah, supaya Anda bisa pergi ke Korea Selatan dengan harga tiket murah, Anda harus mencari promo tiket murah ke Korea Selatan di internet. Tenang, ada kok beberapa situs perjalanan yang memiliki promo tiket murah di saat tertentu. Selain itu, Anda juga bisa memilih rute termurah dengan cara mencari rute transit. Namun, pertimbangkan juga biaya selama Anda transit. Jangan sampai pengeluaran Anda malah bertambah hanya karena proses transit saja. Oh iya, Anda juga bisa memanfaatkan promo tiket pulang pergi yang biasanya lebih murah ketimbang membeli tiket untuk sekali perjalanan.

Agar mendapat harga termurah, cobalah untuk mencari rute pesawat dengan harga tiket murah sejak 19 minggu sebelum liburan. Biasanya, harga tiket ketika 19 minggu sebelum keberangkatan bisa jauh lebih murah ketimbang membeli dalam waktu menjelang keberangkatan. Anda tidak percaya? Anda bisa membuktikannya sendiri.

2. Siapkan Paspor dan Visa Anda

Paspor adalah benda penting yang bakal Anda butuhkan selama bepergian ke luar negeri. Alasannya karena paspor ini akan mejadi bukti identitas Anda selama di sana. Jika Anda belum mempunyai paspor, segera buat paspor Anda di kantor imigrasi terdekat. Jika Anda sudah punya, pastikan paspor Anda tidak memasuki masa tenggang enam bulan.

Hal selanjutnya yang harus disiapkan adalah visa. Sebagai informasi bagi Anda, Korea Selatan memberlakukan visa untuk wisatawan asal Indonesia. Jadi sebelum berangkat ke sana, jangan lupa untuk menyiapkan berkas yang dibutuhkan untuk membuat visa ke Korea Selatan.

Apa saja yang harus Anda siapkan untuk mengurus visa? Berikut persyaratan yang harus Anda penuhi:

  • Paspor Asli dan Fotokopi Paspor (halaman yang difotokopi adalah halaman identitas Anda dan halaman visa atau cap dari negara yang pernah dikunjungi)
  • Formulir Aplikasi Visa yang ditempelkan satu lembar foto pada kolom foto
  • Kartu Keluarga atau Dokumen yang dapat membuktikan hubungan keluarga
  • Surat Keterangan Kerja dan Fotokopi SIUP Tempat Anda Bekerja (Jika Anda tidak bekerja, maka tidak perlu disertakan)
  • Khusus yang masih bersekolah, sertakan Surat Keterangan Mahasiswa atau Pelajar (bisa berupa kartu mahasiswa atau kartu pelajar)
  • Fotokopi Bukti Keuangan, yang terdiri dari hal-hal berikut:
    – Surat Pajak Tahunan (SPT PPH-21)
    – Surat Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)
    – Rekening koran tabungan Anda selama 3 bulan terakhir dan surat referensi dari bank.
    – Surat keterangan dan fotokopi kartu membership golf (jika punya)
    – Surat keterangan dan fotokopi kartu membership hotel bintang 5 (jika punya)
    – Surat keterangan pemegang program BPJS Ketenagakerjaan.
    – Slip gaji Anda atau bukti tunjangan pensiun Anda.
  • Form Pajak 1721 atau surat pernyataan dengan tanda tangan di atas materai.

3. Pesan Hotel dari Jauh-Jauh Hari

Agar Anda tidak kehabisan kamar dan bisa mendapatkan harga sewa kamar yang lebih murah, lebih baik Anda segera mem-booking hotel dari jauh-jauh hari. Sehingga ketika sudah sampai di sana, Anda tidak bingung mencari penginapan.

4. Buat Perencanaan Liburan (Itinerary)

Perencanaan merupakan hal penting dalam segala hal. Termasuk ketika hendak berwisata ke luar negeri. Oleh karena itu, Anda harus menyiapkan itinerary atau jadwal perjalanan Anda selama di Korea. Rencanakan lama waktu wisata ke Korea Selatan, kemana saja tempat wisata di Korea Selatan yang ingin Anda kunjungi, beserta transportasi yang digunakan ketika sampai di sana. Setelah Anda dapat menentukan jadwal perjalanan Anda sendiri, Anda sudah bisa menyusuan anggaran biaya yang dibutuhkan selama di sana secara efisien. 

Bagaimana cara membiat itinerary? Tenang, di zaman serba canggih ini, banyak kok informasi seputar contoh itinerary wisata ke Korea Selatan yang bisa Anda cari di internet. Semua informasi tersebut bisa Anda baca dan dijadikan sebagai referensi Anda. Atau kalau Anda ingin membuat itinerary sendiri, tidak menjadi masalah kok. Oh iya, siapkan juga peta agar Anda bisa membuat itinerary dengan baik dan benar.

5. Bawa Barang Secukupnya

Saatnya untuk berkemas! Saat berkemas, biasanya membutuhkan trik agar Anda tidak membawa barang yang tidak perlu. Jika tidak direncanakan secara bijak, bisa-bisa Anda malah membawa isi satu lemari penuh dalam bawaan Anda. Anda bukan mau pindahan rumah kan?

Untuk menentukan bawaan apa saja yang perlu Anda bawa, pertimbangkan dulu berapa lama Anda akan menghabiskan waktu berwisata ke Korea Selatan. Lalu cek juga kondisi cuaca saat Anda akan tiba di sana. Sehingga, Anda bisa memperkirakan banyak baju yang harus dibawa serta pakaian apa yang cocok untuk musim tertentu.

Pastikan Anda membawa pakaian dengan warna polos agar mudah dipadukan dengan pakaian lainnya agar Anda tetap terlihat bergaya di sana. Dan jangan lupakan juga kebutuhan lain yang perlu dibawa, seperti pakaian dalam, peralatan mandi, P3K, dompet, charger, atau kamera.

Ingatlah, lakukan persiapan liburan ke Korea dengan baik yah. Jangan sampai Anda membawa barang-barang yang tidak perlu ketika sudah sampai di sana. Jika penginapan Anda memiliki jasa penyucian baju, manfaatkanlah fasilitas tersebut untuk menghemat bawaan pakaian Anda.

6. Tukarkan Uang Rupiah Anda di Indonesia

Tips liburan ke Korea selanjutnya berkaitan dengan uang yang akan Anda gunakan selama di Korea. Lebih baik Anda menukarkan uang Rupiah Anda ketika masih di Indonesia. Alasannya agar Anda tidak dirugikan dengan nilai kurs yang lebih rendah ketika menukar uang Rupiah Anda di Korea Selatan. Selain itu, Anda pun tidak perlu repot mencari money changer ketika sudah sampai di sana.

7. Ketahui Kondisi Cuaca di Korea

Korea Selatan adalah negara yang memiliki empat musim, yaitu musim semi, musim panas, musim gugur, dan musim dingin. Musim semi di Korea dimulai pada akhir bulan Maret hingga awal bulan Mei. Ketika musim semi, Anda dapat melihat bunga sakura yang bermekaran.

Lalu, musim panas berlangsung mulai bulan Juni hingga bulan Agustus. Puncak musim panas di Korea Selatan adalah bulan Agustus dengan catatan suhu yang bisa mencapai 26 derajat Celcius. Menjelang puncaknya, biasanya cuaca yang sangat panas terjadi menjelang akhir bulan Juli sampai akhir bulan Agustus.

Sedangkan, musim gugur berlangsung pada bulan September sampai bulan November. Udara di musim gugur dingin cenderung kering dengan langit berwarna biru namun sedikit awan yang muncul. Ketika musim gugur, pohon maple dan gingko akan berubah warna daunnya menjadi kuning dan merah di seluruh daerah di Korea Selatan.

Terakhir, musim dingin di sana akan berlangsung antara bulan Desember sampai bulan Februari, dengan suhu terdingin yang tercata terjadi pada bulan Januari yang bisa mencapai minus enam derajat Celcius.

Dari semua rangkaian musim di sana, kami menyarankan kepada Anda untuk berkunjung ke Korea Selatan ketika sedang di antara bulan-bulan musim gugur, yaitu bulan September sampai November. Bisa dibilang, waktu itulah waktu terbaik untuk berkunjung ke Korea.

8. Beli T-Money di Korea

T-Money adalah semacam kartu uang elektronik untuk mempermudah pembayaran saat naik transportasi umum di Korea Selatan. Jadi, Anda tak perlu mengeluarkan uang tunai. Kelebihannya T-Money adalah bisa diisi ulang.

Selain itu, tarif kendaraan umum jadi lebih murah 100 Won apabila Anda menggunakan T-Money ketimbang uang tunai. Kelebihan lainnya, T-Money bisa digunakan ketika Anda melakukan transit dari satu bus ke bus yang lain, satu jalur kereta subway ke jalur yang lain, atau dari bus ke kereta subway dan sebaliknya. Menarik kan?

Masyarakat Korea Selatan menggunakan kartu T-Money untuk naik transportasi umum dalam kehidupan sehari-hari, seperti bus dan subway. T-Money bisa digunakan di Seoul, Gyeonggi, Daejeon, Incheon, Daegu, dan Busan. Anda bisa mendapatkan T-Money di stasiun-stasiun subway.

9. Coba tur gratis di Seoul

Yap, Pemerintah Kota Seoul menyediakan tur gratis bernama Walking Tours. Di program ini, wisatawan akan berkeliling Kota Seoul menggunakan bus tanpa dipungut biaya alias gratis. Beberapa tempat yang dituju dalam program tur gratis ini adalah Gyeongbokgung Palace, Deoksugung Palace, Buddhist Art Museum, Han Sangsu Embroidery Museum, dan lainnya. Ada banyak pilihan perjalanan yang bisa Anda pilih sesuai keinginan.

Untuk mengikuti program Walking Tour, Anda bisa langsung memesannya pada 3 hari sebelum perjalanan. Pemesanan dan informasi seputar program ini, bisa dikirimkan ke alamat email, dobo@seoulwelcome.com. Tempat naik busnya, berada di dua titik lokasi, yaitu di Insa Art Center dan Bukchon Culture Center. Program ini juga menyediakan pemandu wisata untuk menemani perjalanan Anda dan tentunya mereka bisa berbicara dalam bahasa Inggris. Anda tertarik untuk mengikuti program ini?

10. Makanan di Korea

Anda sebenarnya bisa saja menikmati makanan yang disediakan di penginapan, tergantung dari fasilitas yang diberikan oleh penginapan Anda. Jika Anda berlibur ke Korea Selatan ala backpacker, Anda bisa melakukan salah satu tips liburan murah ke Korea Selatan, yaitu mengunjungi penjual makanan pinggir jalan yang menyediakan aneka makanan lezat dan nikmat.

Untuk Anda yang Muslim, pastikan sebelum memesan makanan, tanyakan menu yang tidak mengandung daging babi kepada penjualnya. Meskipun begitu, biasanya makanan halal di Korea Selatan hanya tersedia di beberapa restoran tertentu. Agar Anda tidak khawatir dengan kandungan babi dalam makanan di Korea, Anda dapat berkunjung ke restoran vegetarian yang tersebar lebih luas di Korea Selatan.

Bagaimana tips liburan ke Korea yang sudah kami bahas di atas? Cukup menarik bukan? Semoga tips-tips dari kami dapat menambah referensi Anda dalam berlibur ke Korea Selatan. Selamar berlibur dan kamsa hamida!

Recent Posts

11 Tempat Wisata Indoor di Jakarta

Jakarta memang sebuah kota yang memiliki banyak sekali daya tarik. Walaupun kota ini memiliki sisi…

3 months ago

7 Tempat Wisata Klungkung Bali

Indonesia memang salah satu negara dengan wisata alam terbaik. Bagaimana tidak, sebuah daerah yang kecil…

5 months ago

17 Tempat Wisata Favorit di Bali

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata terbaik menurut warga negara Indonesia, bahkan hingga warga…

6 months ago

4 Tempat Wisata Anak di BSD, Banten

Kawasan BSD yang berada di kota Tangerang Selatan merupakan salah satu kota mandiri yang dibangun…

7 months ago

4 Tempat Wisata Salju di Indonesia

Orang Indonesia kerap kali berangan-angan untuk bisa mengunjungi luar negara yang mempunyai empat musim, seperti…

7 months ago

21 Tempat Wisata di Sikka Maumere, NTT

Keindahan wisata di Indonesia bagian timur memang tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali potensi wisata…

10 months ago